Tottenham Kalah, Perebutan Zona Liga Champions Kian Panas
Tottenham kalah 0-1 dari Bournemouth (@TeleFootball)
MerahPutih.com - Premier League tidak pernah berhenti menghadirkan kejutan jelang akhir musim 2018-19. Tottenham Hotspur, yang masih berusaha menjaga posisi di zona Liga Champions, kalah oleh Bournemouth di pekan 37 Premier League.
Bermain di Dean Court, markas Bournemouth, Sabtu (4/5) malam WIB, Tottenham asuhan Mauricio Pochettino kalah 0-1 via gol tunggal Nathan Ake yang tercipta dramatis di menit 90+1. Situasi kian parah bagi tim tamu karena mereka bermain dengan sembilan pemain.
Son Heung-min menerima kartu merah di menit 43 dan Juan Foyth di awal babak kedua (48'). Alhasil, Bournemouth arahan Eddie Howe mampu menguasai penguasaan bola hingga 54 berbanding 46 persen Tottenham, melepaskan 20 percobaan tendangan dan enam tepat sasaran.
"Saya akan menghormati keputusan wasit (soal kartu merah). Tidak ada yang ingin dikatakan. Inilah sepak bola. Kami tidak beruntung - tentu saja sulit untuk mendapatkan suatu hal positif. Kami telah melakukan usaha yang sangat besar," tutur Pochettino, dikutip dari BBC Sport.
"Sangat menyakitkan bermain tanpa dua pemain (menerima kartu merah). Kami harus beranjak maju. Kami tak bisa mengubah keputusan dan punya dua laga final berikutnya, semua ini ada di tangan kami."
"Apapun yang akan terjadi nanti saya akan tetap merasa bangga. Kami bertarung melawan enam tim, mustahil untuk keenam tim ada di empat besar, apapun yang terjadi saya akan tetap bangga dan apapun yang terjadi di semifinal (Liga Champions) saya juga bangga," terangnya.
Kekalahan Tottenham kian memanaskan persaingan masuk empat besar Premier League - zona Liga Champions. Tottenham masih ada di peringkat tiga dengan raihan 70 poin, diikuti Chelsea (68 poin), Arsenal (66 poin), dan Manchester United (65 poin) - ketiga tim itu belum memainkan pekan 37 Premier League.
Tottenham masih bisa kehilangan posisi mereka di zona Liga Champions apabila kalah atau imbang saat melawan Everton di laga pamungkas Premier League. Situasi itu jelas dihindari Tottenham yang juga masih melawan Ajax Amsterdam di Liga Champions. (bolaskor.com)
Bagikan
Berita Terkait
Pedri Cedera Hamstring, Kemenangan Barcelona atas Slavia Praha Ternodai
Barcelona Raih Kemenangan Tidak Mudah di Kandang Slavia Praha, Hansi Flick Wanti-wanti Tim di Laga Selanjutnya
Hasil Lengkap Laga Matchday 7 Liga Champions Kamis Dini Hari dan Klasemen Sementara
Kalahkan USG 2-0 dengan 10 Pemain, Bayern Muenchen Lolos ke 16 Besar Liga Champion
Link Live Streaming Marseille vs Liverpool, 22 Januari 2026
Link Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona, 22 Januari 2026
Skuad Barcelona Lawan Slavia Praha: Raphinha Kembali, Lamine Yamal Absen
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Olympique Marseille Vs Liverpool di Matchday 7 Liga Champions
Arne Slot Mengutarakan Rasa Kagum terhadap Roberto De Zerbi Jelang Marseille Vs Liverpool
Hasilnya Tidak Adil, PSG Menerima Kekalahan dari Sporting CP dengan Rasa Frustrasi