Tom Holland Ngebet Main di Film James Bond
Tom Holland Ungkap keinginannya berperan di film James Bond(UNILAD)
MEMERANKAN pahlawan super yang ikonik sepertinya enggak cukup buat Tom Holland. Aktor asal Inggris itu mengaku ngebet main jadi agen rahasia flamboyan James Bond. Terlebih ketika kesempatan untuk mendapatkan peran itu terbuka.
Setelah kabar Daniel Craig pensiun memerankan Bond setelah film No Time to Die, sejumlah nama dinominasikan sebagai pengganti. Nama Holland salah satunya. Kepada Variety, aktor Spider-Man ini mengaku amat senang saat disebut cocok memerankan James Bond.
Sebagai anak muda Inggris yang cinta film, ia mengatakan amat menginginkan peran James Bond. "Aku rasa aku akan terlihat bagus mengenakan jas," ujarnya.
BACA JUGA:
5 Alasan Mengapa Film ‘Layla Majnun’ Wajib Ditonton pada Valentine
Namun sayang, keinginan Holland itu tak akan terwujud dalam waktu dekat. Holland masih harus menyelesaikan beberapa proyek film. “Ada dua peran yang akan hadir beberapa waktu mendatang. Aku menyukai peran ini. Namun, untuk saat ini aku belum bisa membahasnya,” imbuhnya dalam wawancara dengan Realrawnestoday, Kamis (4/2).
Selain masih terhitung sibuk, Holland juga termasuk terlampau muda untuk memerankan James Bond. Ia baru 24 tahun. Meski demikian, jika film versi young James Bond dibuat, peluang Holland akan terbuka amat lebar untuk memerankannya.
Holland masih tergolong sangat sibuk. Salah satu proyek yang ia kerjakan ialah drama Cherry. Film yang ditulis dan disutradarai veteran Avengers, Joe dan Anthony Russo, itu melibatkan Apple TV+ dan akan tayang pada 26 Febuari mendatang. Tidak hanya itu, masih ada film Nathan Drake dan Uncharted yang akan tayang di bioskop pada 2022.
Untuk saat ini, Holland juga masih mengerjakan beberapa peran di film Spider-Man 3. Hal itu membuka kemungkinan ia masih banyak terlibat dalam proyek Marvel.
Sementara itu, hingga kini pihak produsen film James Bond belum mengumumkan pengganti Craig untuk memerankan James Bond.(Jod)
Bagikan
Berita Terkait
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Film 'Now You See Me: No You Don’t' Siap Tayang 12 November 2025, Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen