Timnas Vietnam U-23 Incar Kemenangan atas Indonesia dalam Waktu Normal, Tetap Persiapkan Penalti
Timnas Vietnam U-23. (aseanutdfc.com)
MerahPutih.com - Timnas Vietnam U-23 mengincar kemenangan atas Indonesia di final ASEAN U-23 Championship 2025 dalam waktu normal. Laga final akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (29/7) malam WIB.
Meski begitu, Timnas Vietnam U-23 tetap mempersiapkan diri untuk menjalani penalti. Laga ini akan dimainkan jika skor tetap sama hingga babak tambahan.
“Tentu. Tapi adu penalti adalah suatu hal lain, tapi kami akan berjuang di 90 menit, kami akan usahakan hanya bermain di 90 menit, dan kami usahakan menang di waktu itu. Tapi jika memang harus penalti, kami sudah siapkan itu,” kata Viktor Le, penggawa Timnas Vietnam U-23 di Lapangan A Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (28/7), dikutip dari Antara.
Vietnam sebelumnya tidak harus sampai memainkan penalti untuk mengalahkan Filipina di semifinal. Golden Star Warriors menang 2-1 dalam waktu normal.
Baca juga:
Manajer Timnas Indonesia U-23 Pastikan Final Vs Vietnam Pakai VAR, Gerald Vanenburg Beri Respons
Adapun Indonesia harus melewati babak penalti untuk mengalahkan Thailand setelah bermain 1-1 hingga babak tambahan.
Viktor, yang merupakan pemain berdarah Rusia itu, kemudian mengatakan dirinya optimistis dapat merengkuh gelar juara ketiga kalinya di turnamen yang dulu bernama Piala AFF U-23 ini, setelah kesuksesan pada edisi 2022 dan 2023.
“Tentu, saat kalian datang ke lapangan tentu pasti ingin menang. Setiap pertandingan kami selalu ingin, dan mudah-mudahan apa yang kami siapkan bisa menghasilkan yang terbaik,” kata pemain berusia 21 tahun tersebut.
Ia menilai Indonesia adalah lawan yang berat karena kualitas dan status bermain sebagai tuan rumah. Kendati demikian, ia mengaku timnya tak takut dan tetap akan bermain dengan penuh percaya diri.
“Tentu kami sangat percaya diri. Ketika kami datang ke lapangan, kami selalu percaya diri di setiap menit, di setiap pertandingan. Tapi, tentu Indonesia adalah lawan yang berat, kita lihat besok,” ujar dia. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Hasil Kualifikasi Piala Asia 2027: Timnas Vietnam Tekuk Nepal 1-0, Thailand dan Malaysia Sama-sama Menang Besar
Gagal Kalahkan India, Lini Depan Masih Jadi Persoalan Timnas Indonesia U-23
Malaysia, Vietnam, Thailand Masih Berjuang Susul Timnas Indonesia ke Piala Asia 2027, Simak Jadwal Pertandingannya di Kualifikasi
Hasil Kualifikasi Piala Asia 2027: Malaysia Menang 3-0 atas Laos, Vietnam dan Thailand Juga Raih Kemenangan
Sebab Rafael Struick Belum Gabung Timnas Indonesia U-23 Proyeksi SEA Games 2025
2 Kali Uji Coba dengan India, Indra Sjafri Tes Pemain dalam Pembentukan Skuad SEA Games 2026
Jens Raven Tertantang Pertahankan Medali Emas SEA Games bersama Timnas Indonesia U-23
Tim Geypens, Dion Markx, Ivar Jenner, Adrian Wibowo Diizinkan Tidak Gabung Timnas U-23, Indra Sjafri: Harus Fleksibel
Marselino Ferdinan Tidak Dipanggil Patrick Kluivert, Juga Tidak Masuk Daftar Timnas U-23, Sumardji: Masih Proses Penyembuhan
Sumardji Jelaskan Alasan Ivar Jenner Tidak Diikutkan untuk Kualifikasi Piala Dunia Justru Masuk Timnas SEA Games