Timnas U-20 Bakal Jalani 5 Kali Uji Coba Selama di Jepang

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Rabu, 06 November 2024
Timnas U-20 Bakal Jalani 5 Kali Uji Coba Selama di Jepang

Timnas Indonesia U-20 tiba di Bandara Haneda, Tokyo, Jepang, pada Selasa (5/11), guna melakoni pemusatan latihan (TC) persiapan Piala Asia U-20 2025 di China pada 6-23 Februari 2025. (ANTARA/HO-KBRI T

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Timnas Indonesia U-20 tiba di Jepang, Selasa (5/11) untuk menjalani pemusatan latihan (TC) dalam rangka persiapan Piala Asia U-20 2025 di China pada 6-23 Februari 2025. Selama di Jepang, anak asuh Indra Sjafri akan melakoni lima laga uji coba.

"Tujuan latihan di Jepang adalah untuk persiapan Piala Asia U20 berlangsung di China. Selama di jepang kami akan lakukan lima kali uji coba. Terima kasih atas dukungan KBRI Tokyo dan warga Indonesia di Jepang. Mohon doanya,” kata Indra dalam keterangannya, Selasa (5/11).

Kehadiran timnas U-20 disambut oleh KBRI Tokyo bersama dengan perwakilan Komunitas Timnas Garuda Jepang.

Baca juga:

Survei Indikator Politik Indonesia: 71,5% Warga Indonesia Indonesia Dukung Naturalisasi Timnas

Koordinator Fungsi Penerangan Sosial Budaya KBRI Tokyo Muhammad Al Aula menegaskan kesiapan KBRI Tokyo untuk memberikan dukungan penuh kepada timnas U-20 selama mengikuti latihan di Jepang.

“Selamat datang kepada Timnas U20 di Jepang. Program pelatihan Timnas U20 di Jepang dalam menghadapi putaran final Piala Asia U20 di China mendatang menjadi kesempatan berharga untuk mempersiapkan skuad merah putih menuju Piala Asia U20 tahun depan. KBRI Tokyo senatiasa siap mendukung penuh kebutuhan Timnas U20 di Jepang,” ujar Al Aula.

Sebelum tiba di Jepang dengan 30 pemain, sebanyak 33 skuad Garuda Muda fokus berlatih selama satu pekan dari 27 Oktober hingga 3 November di Bali.

Baca juga:

Shin Tae-yong Happy, Ribuan Warga Korsel Dukung Timnas Indonesia Saat Lawan Jepang

Indonesia memastikan tempat di putaran final Piala Asia U-20 2025 setelah berada di posisi puncak Grup F dengan mengantongi tujuh poin pada babak kualifikasi akhir September lalu.

Total 16 negara peserta lolos ke putaran final Piala Asia U-20 di China dan akan dikelompokkan dalam empat grup. Ke-16 negara tersebut yakni tuan rumah China, Arab Saudi, Australia, Irak, Iran, Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Korea Utara, Kirgistan, Qatar, Suriah, Uzbekistan, Thailand, Yaman dan Yordania.

Undian pembagian grup Piala Asia U-20 akan dilakukan pekan depan tepatnya pada 17 November.

#Indra Sjafri #PSSI
Bagikan

Berita Terkait

Olahraga
Jersey Baru Timnas Bola dan Futsal Indonesia Sepaket Pakai Kelme, Kontrak 4 Tahun
Timnas sepak bola dan futsal Indonesia akan mengenakan jersey baru dari Kelme mulai Maret 2026.
Wisnu Cipto - Sabtu, 24 Januari 2026
Jersey Baru Timnas Bola dan Futsal Indonesia Sepaket Pakai Kelme, Kontrak 4 Tahun
Indonesia
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Hetifah meminta PSSI berhenti menjadikan pergantian pelatih sebagai "obat darurat" setiap kali target gagal tercapai
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Olahraga
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Persis Solo dikenakan denda Rp 250 juta usai suporter menyalakan flare. Hal itu terjadi saat Persis melawan Persita, Minggu (4/1) lalu.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Olahraga
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Pada edisi 2026, Indonesia ditunjuk sebagai salah satu tuan rumah yang akan menampilkan Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda.
Frengky Aruan - Senin, 19 Januari 2026
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Olahraga
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
John Herdman mengatakan bahwa dirinya masih dalam proses pemilihan pelatih lokal, yang akan diplot sebagai asisten.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
Olahraga
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pesan khusus kepada pelatih timnas Indonesia, John Herdman.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Olahraga
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
John Herdman berambisi bawa Garuda ke Piala Dunia 2030. Simak janji dan rekam jejak mentereng eks pelatih Kanada ini
Angga Yudha Pratama - Selasa, 13 Januari 2026
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
Olahraga
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Pelatih timnas Indonesia, John Herdman, siap menjalani proses panjang bersama timnas Indonesia. Ia ingin membawa timnas ke Piala Dunia berikutnya.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Olahraga
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
Pelatih baru timnas Indonesia, John Herdman, mengungkap alasan mengapa tertarik melatih skuad Garuda. Ia ingin membawa Indonesia ke Piala Dunia.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
Berita Foto
John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Bidik Piala Dunia 2030
Pelatih Kepala Tim Nasional Indonesia, John Herdman (kiri) menerima Jersey Timnas Indonesia dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Jakarta, Selasa (13/1/2026).
Didik Setiawan - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Bidik Piala Dunia 2030
Bagikan