Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia, Thom Haye: Di Balik Rasa Sakit, Ada Kebanggaan

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 13 Oktober 2025
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia, Thom Haye: Di Balik Rasa Sakit, Ada Kebanggaan

Aksi Thom Haye bersama Timnas Indonesia. (MP/Didik Setiawan)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye merasakan sakit menyusul kegagalan Skuad Garuda ke Piala Dunia 2026. Peluang Indonesia tertutup rapat setelah menelan dua kekalahan di Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Keempat Zona Asia.

Dua kekalahan itu memastikan Indonesia menyelesaikan putaran keempat di posisi 3.

Untuk lolos ke Piala Dunia 2026, tim harus menjadi juara grup. Jika menjadi runner-up, jalan yang harus dilalui masih panjang karena harus melakoni laga melawan peringkat kedua Grup A di putaran kelima, kemudian, jika menang, tampil di playoff antarkonfederasi.

“Sulit sekali menemukan kata yang tepat untuk momen ini. Kita berjuang keras mengejar impian mencapai Piala Dunia. Kali ini, ini bukan waktunya untuk kami dan rasanya sakit. Mungkin akan lama,” tulis Thom Haye di akun Instagram.

Baca juga:

Berusaha Legawa dengan Kegagalan Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Jay Idzes: Saatnya Membangun Kembali Lebih Kuat

Namun, Thom Haye juga turut merasakan bangga. Terutama dengan upaya untuk mengejar mimpi yang dianggap mustahil.

“Namun di balik rasa sakit itu, ada kebanggaan. Kebanggaan untuk bangsa yang berani bermimpi, yang berdiri teguh melawan segala rintangan, dan mencapai hal-hal yang dulu dianggap mustahil.”

View this post on Instagram

A post shared by Thom Haye (@thomhaye)

Thom Haye juga menyampaikan terima kasih untuk dukungan terhadap Timnas Indonesia.

“Kepada semua orang yang percaya, yang mendukung, yang tak pernah berhenti bermimpi bersama kami, terima kasih. Perjalanan ini bukan hanya tentang kualifikasi. Ini tentang menunjukkan kepada dunia dan generasi mendatang, apa yang bisa kita lakukan.”

“Ini bukan akhir. Ini bukti bahwa kita adalah milik bersama dan suatu hari nanti, impian kita akan menjadi kenyataan.”

#Timnas #Thom Haye #Piala Dunia 2026 #Kualifikasi Piala Dunia
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2026 Segera Diketahui, Simak Jadwal, Live Juga Link Streaming Drawing Grup
Drawing atau pengundian grup ASEAN Cup 2026 atau sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF akan disiarkan secara langsung dan dapat diikuti lewat layanan streaming.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2026 Segera Diketahui, Simak Jadwal, Live Juga Link Streaming Drawing Grup
Olahraga
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
John Herdman mengatakan bahwa dirinya masih dalam proses pemilihan pelatih lokal, yang akan diplot sebagai asisten.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
Olahraga
Sempatkan Diri Nonton Persib Vs Persija, Pelatih Timnas John Herdman: Sangat Sengit, Penuh Gairah
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman menonton laga Persib Bandung versus (vs) Persija Jakarta lewat kayar kaca.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Sempatkan Diri Nonton Persib Vs Persija, Pelatih Timnas John Herdman: Sangat Sengit, Penuh Gairah
Olahraga
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pesan khusus kepada pelatih timnas Indonesia, John Herdman.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Olahraga
Strategi John Herdman Kelola Tekanan Besar Melatih Skuad Garuda
Pelatih baru Timnas Indonesia John Herdman siap ubah tekanan jadi energi positif demi target lolos ke Piala Dunia
Angga Yudha Pratama - Selasa, 13 Januari 2026
Strategi John Herdman Kelola Tekanan Besar Melatih Skuad Garuda
Olahraga
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Pelatih timnas Indonesia, John Herdman, siap menjalani proses panjang bersama timnas Indonesia. Ia ingin membawa timnas ke Piala Dunia berikutnya.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
Olahraga
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
Pelatih baru timnas Indonesia, John Herdman, mengungkap alasan mengapa tertarik melatih skuad Garuda. Ia ingin membawa Indonesia ke Piala Dunia.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
Olahraga
Resmi Diperkenalkan PSSI ke Publik, John Herdman Pede Bisa Hadapi Tekanan Suporter Timnas
PSSI memperkenalkan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia, Selasa (13/1).
Frengky Aruan - Selasa, 13 Januari 2026
Resmi Diperkenalkan PSSI ke Publik, John Herdman Pede Bisa Hadapi Tekanan Suporter Timnas
Olahraga
Persib Menang 1-0 atas Persija, Thom Haye Ungkap Rasa Sedih dan Teror Kematian terhadap Keluarga
Gelandang Persib Bandung, Thom Haye mengungkap rasa sedih setelah skuad Maung Bandung meraih kemenangan 1-0 atas Persija Jakarta
Frengky Aruan - Senin, 12 Januari 2026
Persib Menang 1-0 atas Persija, Thom Haye Ungkap Rasa Sedih dan Teror Kematian terhadap Keluarga
Indonesia
TVRI Pegang Hak Siar Piala Dunia 2026, Cak Imin Nilai Bisa Jadi Penggerak Ekonomi UMKM
TVRI memegang hak siar Piala Dunia 2026. Menko PM, Muhaimin Iskandar menilai, hal itu bisa membuka peluang ekonomi baru khususnya UMKM.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
TVRI Pegang Hak Siar Piala Dunia 2026, Cak Imin Nilai Bisa Jadi Penggerak Ekonomi UMKM
Bagikan