Taylor Swift Tampil Mengagumkan dengan Gaun Korset Putih di Grammy Awards 2024
Taylor Swift tampil mengagumkan di karpet merah.(foto: Instagram @recordingacademy)
MERAHPUTIH.COM - DENGAN enam nominasi di ajang Grammy Awards, Taylor Swift sudah pasti datang ke acara yang digelar di Crypto.com Arena, Los Angeles, AS, Minggu (4/2) malam itu. Swift datang dengan gaya nan mengagumkan.
Saat berjalan di karpet merah, pelantun Anti-Hero ini mengenakan gaun putih Schiaparelli. Bagian atas gaun itu berbentuk korset dengan jalinan tali nan rumit di bagian punggung, dengan potongan slit hingga ke bagian paha.
Rambut panjang Swift ditata dengan ponytail rendah. Choker dengan hiasan jam menempel di lehernya. Sepertinya, jam di choker itu diatur ke waktu tengah malam. Sepasag sarung tangan opera hitam melengkapi penampilan Swift. Membuatnya terlihat memukau sekaligus seksi.
BACA JUGA:
Taylor Swift Umumkan Album Baru Usai Raih Piala Grammy Awards 2024
Malam itu, Swift berpose bersama sesama perempuan musisi Lana del Rey di karpet merah. Di ruang acara pun, mereka duduk bersebelahan. Sayang sekali sang pacar, Travis Kelce tak mendampingi Swift. Seperti diungkap Elle, Kelce tengah bersiap untuk pertandingan Super Bowl.
Malam itu, Swift menang besar malam itu, termasuk penghargaan bersejarah untuk best pop vocal album untuk Midnights. “Andai saja aku bisa ikut pergi memberi dukungan untuk Taylor di Grammy, melihatnya maju menerima setiap penghargaan yang ia menangi. Namun, Super Bowl tinggal seminggu, jadi aku akan berlatih kali ini,” kata Kelce menyesali ketidakhadirannya di Grammy, seperti dilansir Elle.
Saat naik panggung menerima piala untuk best pop vocal album, Swif mengumumkan album terbarunya akan datang. “Jadi aku juga ingin mengucapkan terima kasih kepada para penggemar dengan memberitahu kalian sebuah rahasia yang aku sembunyikan dari kalian selama dua tahun terakhir. Yaitu album baruku yang akan rilis pada 19 April 2024,” kata pelantun lagu Love Story itu.
Allbum yang akan rilis 19 April itu akan diberi judul The Tortured Poet’s Departement.(dwi)
Baca juga:
Miley Cyrus Menangi Grammy Kali Pertama, Best Pop Solo Performance untuk 'Flowers'
Bagikan
Berita Terkait
Peminat Konser BTS Membeludak, Presiden Meksiko Surati Presiden Korea Selatan Minta Tambah Jadwal Konser
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
Krisna Trias dan Satine Zaneta Rayakan Perbedaan lewat Single 'Harmoni'
Harry Styles Comeback dengan Single 'Aperture', Kisah Membuka Hati untuk Cinta Baru
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan