Fashion

Tas Cantik Yoon Hye-jin di ‘Hometown Cha-Cha-Cha’

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 18 Oktober 2021
Tas Cantik Yoon Hye-jin di ‘Hometown Cha-Cha-Cha’

Shin Min-ah memakai sejumlah tas desainer dalam drama 'Hometown Cha Cha Cha'. (Foto Instagram illusomina)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SERIAL Hometown Cha-Cha-Cha yang tayang di Netflix berakhir Minggu (17/10). Serial yang dibintangi Shin Min-ah dan Kim Seon-ho ini seperti oase segar di akhir pekan. Kisah dokter gigi cantik Yoo Hye-jin yang pindah ke Desa Gongjin awalnya terasa seperti kisah rom-com biasa. Terlebih pada bagian hubungan love-hate Hong Du-sik, si kepala lingkungan, dan Hye-jin.

Namun, di beberapa episode akhir, salah satunya lewat karakter Du-sik, penonton disuguhi makna mendalam tentang hubungan manusia, kesedihan, kedukaan, hingga cinta sesama.

BACA JUGA:

Inspirasi Fashion ala Yoon Hye-jin di ‘Hometown Cha-Cha-Cha’

Selain cerita yang ringan, menarik, tapi penuh makna, serial ini amat menarik dari sisi visual. Pemandangan Desa Gongjin di pinggir laut tak dimungkiri memang indah. Belum lagi senyum dengan lesung pipi dua pemeran utama yang dikenal sebagai 'dimple couple'. Penampilan fesyen Min-ah di serial ini juga mencuri perhatian.

Selain pakaian yang stylish, ia tampak selalu membawa tas yang berbeda-beda. Rupanya, bintang Oh, My Venus ini menjinjing barang-barang kulit dari merek Korea Couronne serta sejumlah tas berharga dari merek mewah seperti Hermes, Alexander McQueen, dan Loewe. Berikut beberapa tas desainer yang dipakai karakter Yoon Hye-jin di Hometown Cha Cha, seperti dilansir Preview.

1. Hermes Roulis 23

tas hermes
Tas hermes berwarna netral jadi pilihan pakaian semiformal. (Foto Instagram mrs_pink_hermes)

Pada episode pertama, dokter Yoon Hye-jin tiba dengan membawa warna langka dari Roulis 23. Warna ini merupakan warna netral yang sering menjadi pilihan. Cokelat caramel terang dengan bentuk kotak yang halus pada setiap sisinya menunjukkan sisi elegan bagi siapa pun yang memakainya. Tas ini cocok untuk pakaian semiformal.

2. Hermes Bolide 27

tas hermes
Hermes Bolide 27 berwarna hijau cerah. (Foto Instagram rubystoresuperb)

Masih dari merek desainer yang sama, Hermes Bollide dibuat dalam balutan warna hijau hutan yang mewah. Ini merupakan tas yang bisa dipakai dengan dua cara dari model Bollide 1997. Warna tas yang mencolok akan membuat mata siapa pun tertuju kepada si pemakai.

BACA JUGA:

Tim Produksi Hometown Cha-Cha-Cha Minta Penggemar Berhenti Kunjungi Lokasi Syuting

3. Alexander McQueen Four Ring Mini Bag

tas alexander McQueen
Tas kecil nan unik. (foto: preview.ph)

Unik dan sedikit aneh, tas kecil dari Alexander McQueen ini tidak akan pernah lepas dari tangan pemakainya. Warna tas ini unik: hitam dan merah. Jika dilihat secara sekilas, tas ini cocok untuk tema Hallowen yang terlihat mengerikan dan horor. Bagian pegangan tas terdapat 4 cincin yang menyatu dengan tasnya dan terbuat dari besi. Tas ini juga dilengkapi dengan aksen rantai berwarna hitam pada gantungannya.

4. Bottega Veneta Small Point Clutch Bag

clutch bottega
Clutch Bottega putih dengan bentuk lucu. (Foto Instagram zing.fashion)

Clutch super putih ini terlihat sangat cocok dengan pakaian berwarna apa pun kecuali warna putih. Tas ini memiliki bentuk yang lucu dan kecil, tetapi terlihat jelas bentuk segitiga pada bagian pegangan tangannya. Tas ini bisa dipakai dua cara: dijadikan sling bag ataupun clutch. Dalam drama salah satu episode Hometow Cha Cha Cha, Min-ah menggunakan tas ini sebagai clutch dengan balutan setelan jas formal berwarna pink.


5. Loewe Paula's Ibiza Balloon

tas loewe
Bentuk tas yang unik dengan warna tak biasa. (foto: preview.ph)

Merek desainer Loewe selalu terkenal dengan bentuk tasnya yang unik, sama seperti tasnya yang satu ini. Warna biru terang membuatnya unik karena jarang ada tas yang berwarna seperti ini. Min-ah memadukan tas berwarna mencolok ini dengan terusan berwarna kuning terang. Memberikan kesan yang lebih segar dan ceria.(Tel)

BACA JUGA:

3 Alasan Nonton Drakor 'Hometown Cha-Cha-Cha'

#Fashion #K-Drama #Shin Min Ah
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Fun
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 hadir dengan tiga area utama: Lifestyle Market, Reseller & Collector’s, serta Toys & Hobbies.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
Fun
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Urban Sneaker Society 2025 digelar di JICC Senayan dengan 300 brand, puluhan kolaborasi eksklusif, dan instalasi seni Glassbox Project.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Fashion
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
USS 2025 akan kembali digelar pada 7-9 November 2025 di JICC, Jakarta Pusat. Ada lebih dari 300 brand yang bakal berpartisipasi dalam event ini.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
ShowBiz
Sutradara ‘The Murky Stream’ Ungkap Sengaja Memilih Rowoon demi Menghilangkan Ketampanannya
Dalam drama itu, Rowoon memerankan Jang Si-yul, seorang pria yang kehilangan semangat hidup di tengah kekacauan era Joseon (1392–1910).
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
 Sutradara ‘The Murky Stream’ Ungkap Sengaja Memilih Rowoon demi Menghilangkan Ketampanannya
ShowBiz
Hwang Minhyun Disebut akan Kembali Bintangi Sekuel 'Study Group', Lagi Negosiasi Nih
PLEDIS Entertainment menyebut sang artis memang sedang dalam pembicaraan untuk terlibat dalam proyek yang kembali disutradarai Lee Jang-hoon.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Hwang Minhyun Disebut akan Kembali Bintangi Sekuel 'Study Group', Lagi Negosiasi Nih
Fashion
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
JFW 2026 menampilkan lebih dari 100 desainer dan label terkemuka tanah air.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
ShowBiz
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Berkolaborasi dengan Kasatmata, Silampukau hadirkan album Stambul Arkipelagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
ShowBiz
Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Rowoon mengaku antusias menyambut babak baru dalam hidupnya.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
 Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Fashion
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Kain indah memesona tersebut menjadi representasi batik tulis asal Maluku Tengah nan berkarakter dan memikat.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Bagikan