Shania Twain Tampil Enerjik di Video Musik Terbaru 'Giddy Up!'
Twain berperan sebagai montir dalam video musik terbarunya. (Foto: YouTube/Shania Twain)
SHANIA Twain baru saja merilis video musik baru untuk single Giddy Up!. Itu merupakan lagu ketiga dari album studio keenamnya yang akan datang, Queen of Me. Album itu dijadwalkan untuk rilis pada 3 Februari mendatang melalui Republic Records, seperti diungkapkan laman Variety, Kamis (5/1).
Paduan suara yang catchy nan menyenangkan dari single itu membuat tarian terasa cocok dalam set up visual nan ciamik. Keserbagunaan lagu tersebut digunakan dalam adegan yang berlatar restoran, bar, toko bahan makanan, dan toko mobil tempat Twain berperan sebagai mekanik utama yang frustrasi, sehingga ia tidak bisa berhenti menarik.
Menurut Twain, tagline Giddy Up! sengaja dibuat untuk mengingatkan pada slogan ikonik dan kesayangannya, Let's Go Girls! dari hit besarnya pada 1999, Man! I Feel Like a Woman!'
"Ungkapan 'Let's Go Girls!' merupakan ungkapan sentimen yang sangat menggembirakan sekarang, padahal itu hanya ungkapan biasa yang saya katakan selama rekaman di studio, dan saya kira itu sama untuk 'Giddy Up!' sekarang," jelasnya.
Baca juga:
Harry Styles Duet dengan Shania Twain di Panggung Coachella 2022
Twain mengatakan, bahwa kalimat-kalimat nan catchy itu datang padanya ketika ia berpikir tentang bagimana memberikan sedikit bumbu dalam lagunya. Ia ingin orang-orang merasa senang saat mendegar album barunya itu.
"Saya ingin mengatur nada perayaan dan 'Giddy Up!' adalah cara untuk memanggil penonton dan seolah berkata 'Ayo bersiap-siap untuk bersenang-senang!", jelas Twain.
Video tersebut juga menyertakan adegan penonton yang merekam tarian paduan suara, mungkin mengacu pada aplikasi media sosial seperti TikTok yang menggunakan tren tarian serupa untuk memasarkan rilis baru dan untuk terhubung dengan audiens baru.
Baca juga:
Shania Twain Rilis Album "Now"
Setelah Twain bergabung dengan Harry Styles pada panggung Coachella 2022, ia mengenang hubungannya dengan penggemar yang lebih muda, dan secara khusus menggambarkan pengalaman itu terasa sangat nyata.
"Ada begitu banyak anak muda seusia [Styles] dan bahkan lebih muda yang saya kira, setelah dewasa, mulai mengekspresikannya. Dan saat itulah saya mulai menyadari bahwa, wow, bahkan di pertunjukan saya, hari-hari tertentu dalam seminggu akan ada begitu banyak mahasiswa. Dan saya akan berpikir, 'Dari mana mereka berasal? Aku sudah lama tidak melakukan tur. Sudah lama tidak ada musik baru," katanya.
Pada bulan September, Twain merilis single pertama album barunya, dan rilisan baru pertamanya dalam lima tahun, berjudul 'Waking Up Dreaming', yang diikuti dengan 'Last Day Of Summer' yang merdu. Juga tahun lalu, Twain mengumumkan dia akan memulai tur 70-date-tour, salah satu perjalanan terbesar dalam 30 tahun kariernya, melintasi Amerika Utara dan Eropa. (waf)
Baca juga:
Shania Twain Umumkan Tur Amerika Utara 2015
Bagikan
Andrew Francois
Berita Terkait
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Joji Rilis Single 'Last of a Dying Breed', Hadirkan Nuansa Kelam dan Melankolis
Lirik Lagu 'Close to You/Jauh' dari Reality Club, Punya Makna Mendalam soal Rasa Gelisah
Ameena Hadirkan Lagu Baru 'Cipak Cipuk', Gandeng BaLiTa dan Tampilkan Azura