Tanpa Persiapan Khusus, Ahok Siap Hadapi Sidang Besok

Eddy FloEddy Flo - Senin, 19 Desember 2016
Tanpa Persiapan Khusus, Ahok Siap Hadapi Sidang Besok
Gubernur Ahok menyatakan siap menjalani sidang esok Selasa (20/12) (Foto: MP/Dery Ridwansah)

MerahPutih Megapolitan - Gubernur DKI Jakarta non aktif Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan siap menghadapi persidangan lanjutan perkara penistaan agama, di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Selasa (20/12).

Meski tanpa persiapan khusus, Ahok mengaku akan tetap datang pada persidangan keduanya.

"Tidak ada persiapan. Besok sidangnya, ya datang saja," ujar Ahok saat menghadiri Deklarasi Perempuan Badja di Gedung Smesco, Senin (19/12).

Sehubungan dengan sidang besok, Ahok pun mendapat doa dan dorongan semangat dari relawan dan keluarga.

Relawan Perempuan Badja mendoakan Ahok agar tetap kuat menghadapi kesulitan.

Berdasarkan jadwal yang ditetapkan majelis hakim, persidangan kasus Ahok akan kembali digelar besok (20/12) di PN Jakarta Utara.(fdi)

BACA JUGA:

  1. Didukung Relawan Perempuan, Eva: Program Ahok Pro Perempuan
  2. Di Hadapan Ribuan Perempuan Badja, Ahok Bernyanyi Lagu Iwan Fals "Ibu"
  3. Doa Ribuan Perempuan Lintas Agama Mengalir Untuk Ahok-Djarot
  4. Survei LSI: Ahok-Djarot Menang Jika Pilkada Digelar Hari Ini
  5. Ahok Diamankan Barracuda
#Pilgub DKI 2017 #Al Maidah 51 #Gubernur Ahok
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian
Bagikan