Taman-Taman 24 Jam Jakarta Mulai Dipasangi Internet, CCTV Keamanan Ditambah


Deretan Taman dan Hutan Kota di Jakarta Akan Beroperasi 24 Jam. (MP/Didik Setiawan)
MerahPutih.com - Fasilitas jaringan internet WIFI gratis sudah mulai tersedia di taman-taman Jakarta yang beroperasi 24 jam untuk mendukung aksesibilitas digital warga.
"Sarana internetnya, coba kami tingkatkan. Kami sudah bekerjasama dengan Kominfo. Beberapa jaringan sudah dipasang. Gratis," kata Perencana Ahli Muda Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) Provinsi DKI Jakarta, Eko Cahyono di Jakarta, Selasa (27/5).
Eko menambahkan faktor keamanan masyarakat juga menjadi hal yang diutamakan dalam pengoperasian taman 24 jam. Untuk itu, Pemprov menambah pemasangan kamera pengawas (Closed Circuit Television/CCTV) di area yang menjadi lokasi paling ramai orang berinteraksi.
Baca juga:
Pengunjung Taman 24 Jam di Jakarta Banyak Merokok, PSI Desak Pemerintah Tegas
"Ditambah juga tempat-tempat yang ada kemungkinan terjadi kerawanan sosial di sana. Dari hasil evaluasi, kami lihat titik-titik mana orang cenderung masuk di sana," ujar Eko.
Tak hanya itu, kecakapan personel keamanan petugas taman juga ditingkatkan agar mereka bisa lebih bersikap humanis kepada masyarakat pengunjung.
"Nanti mereka bisa mengajak pemanfaatan taman dengan cara yang lebih humanis. Ini yang menjadi PR kami juga, bagaimana nanti kami meningkatkan pembelajaran juga kepada keamanan kami," tandas Eko.
Baca juga:
Ini 5 Taman Yang Dibuka 24 Jam di Jakarta Sesuai Janji Gubernur Pramono
Pekan lalu dilansir dari Antara, Pemprov DKI Jakarta meresmikan operasionalisasi lima taman di Jakarta menjadi 24 jam. Yakni Taman Lapangan Banteng, Taman Menteng, Taman Langsat, Taman Ayodia dan Taman Literasi Martha Tiahahu. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Jakarta Barat Krisis Lahan Makam, Cuma TPU Tegal Alur Unit Kristen yang Masih Tersedia

Tarif Resmi Fotografi Komersial di Tebet Eco Park dan RTH Jakarta

Viral Pungli Foto di Tebet Eco Park, Pemprov DKI Tegaskan Taman Milik Bersama

Aksi Teaterikal Peringatan Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran di Jakarta

KOMWAJA Siap Turun ke Warga Kawal IPO PAM Jaya: Demi Air Bersih dan Transparansi

Kapasitas 16 TPU di Jakarta Selatan Sudah Habis, 9 Sudah Tidak Terima Pemakaman Baru

Momen Presiden Prabowo Saksikan Penyerahan Uang Senilai Rp13,2 Triliun Hasil Korupsi CPO di Kejagung

BRIN Ungkap Alasan Air Hujan Jakarta Bisa Mengandung Mikroplastik

Begini Cara Pengunjung Nikmati Night at The Ragunan Zoo

Anak Petani Raih Gelar Doktor Disertasi Kupas Sistem Aplikasi SRIKANDI DPR
