Film

Superman Kembali di 2025, ini 5 Fakta yang Perlu Kamu Ketahui

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 20 Desember 2024
Superman Kembali di 2025, ini 5 Fakta yang Perlu Kamu Ketahui

Poster resmi Superman karya James Gunn. (Foto: tangkapan layar Variety)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUITH.COM - SUPERMAN telah jadi karakter superhero favorit banyak orang. Kabar perilisan film terbaru Superman di 2025 disambut ekspekatasi penggarapan cerita yang bagus.

Lewat Youtube, DC resmi merilis trailer film terbaru Superman. Cuplikan berdurasi 2 menit 19 detik itu menunjukkan banyak hal baru di luar dugaan penggemar

Sebelum film Superman resmi dirilis pada 2025, cek dulu nih lima faktanya.



1. Digarap sutradara kawakan



Bagi penggemar DC Studio nama James Gunn bukan hal baru. Ia merupakan sutradara kawakan yang besar dengan berbagai garapan filmnya yang sukses di pasaran. Ia mengonfirmsi menggarap film Superman yang rilis di 2025 ini pada Maret 2023.

Pria yang juga berprofesi sebagai produser ini debut sebagai sutradara lewat film Slither pada 2006. Proyeknya berlanjut ke Super pada 2010, empat tahun kemudian, yakni 2014, ia menyutradarai Guardians of the Galaxy, diikuti Guardians of the Galaxy Vol 2 di 2017.

Pada 2021, ia mengkomandoi The Suicide Squad. Gunn juga mengerjakan Guardians of the Galaxy Vol. 3 pada 2023.



2. Ada superhero DC Studio lainnya



Dari trailer resmi, diketahui bahwa pihak studio menunjukkan empat superhero yang terlibat dalam aksi Superman terbaur ini.

Mereka ialah Mister Terrific diperankan Edi Gathegi, Guy Gardner alias Green Lantern diperankan Nathan Fillion, Hawkgirl diperankan Isabela Merced, dan Metamorpho diperankan Anthony Carrigan. Tentunya ada juga si anjing Super Krypto yang mengevakuasi Superman menuju Benteng Kesunyian atau Fortress of Solitude

Baca juga:

Superman Babak Belur di Trailer Teaser Perdananya, Ulah Lex Luthor?



3. Kembali autentik, Superman pakai celana dalam merahnya



Walaupun menjadi hal kecil, celana dalam merah Superman sempat jadi perdebatan lini masa. Superman tak mengenakan celana dalam merahnya di film Superman versi Henry Cavill dalam film Man of Steel, Justice League, dan Batman vs Superman.

Zack Snyder ialah sosok pencetus ide melepaskan item klasik karakter Superman. Saat ia menggarap film Superman: Man of Steel, misalnya, Cavill memerankan Superman hanya mengenakan terus berwarna biru gelap ketat dan jubah di belakangnya.


4. Proses syuting singkat


Walaupun relatif, proses syuting film superhero di rumah produksi apa pun biasanya menghabiskan waktu yang lama dan panjang.

Namun, film terbaru Superman memulai syuting pada 29 Februari 2024. Seperti dilansir Deadline, proses produksi utama dilakukan di Trilith Studios, Atlanta, Georgia, dengan lokasi syuting di berbagai tempat di Georgia dan Ohio. Syuting selesai pada Juli 2024.


5. Rilis pada 2025

Teaser yang muncul membuat penggemar ingin buru-buru melihat lebih panjang pertarungan Superman memberantas kejahatan, menegakkan keadilan, dan mengembalikan tonggak kemanusiaan. Namun, penantian itu baru bisa tunai pada 11 Juli 2025.(Tka)

Baca juga:

Superman James Gunn Kembali Pakai Celana Dalam di Luar, Biar Disukai Anak-anak

#Film #DC Comics #Superman
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

Lifestyle
The Diplomat Season 4: Intrik Keri Russell dan Rufus Sewell Semakin Rumit Setelah Kematian Sang Presiden
Musim ini juga akan mendalami dampak kematian presiden lama
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
The Diplomat Season 4: Intrik Keri Russell dan Rufus Sewell Semakin Rumit Setelah Kematian Sang Presiden
Lifestyle
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Deretan film komedi seru tayang November-Desember 2025! Mulai dari The Running Man, Zootopia 2, hingga Anaconda dengan Jack Black. Jangan sampai terlewat!
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Fun
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
Cerita film Samsara mengangkat kisah kelam tentang ambisi, nafsu, dan keserakahan manusia.
Wisnu Cipto - Sabtu, 25 Oktober 2025
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
ShowBiz
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel menyampaikan pesan kuat tentang ketimpangan relasi kekuasaan yang masih nyata terjadi di masyarakat.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
ShowBiz
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
Digarap oleh sutradara Rizal Mantovani, film Dusun Mayit Dijadwalkan tayang 31 Desember 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
ShowBiz
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
Berperan sebagai zombie ternyata sangat menguras fisiknya.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
ShowBiz
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
Abadi Nan Jaya menjadi film zombie pertama yang diproduksi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
ShowBiz
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
The Mandalorian & Grogu akan melanjutkan kisah petualangan Din Djarin dan Grogu, menjelajahi dimensi ruang penuh misteri dan bahaya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
ShowBiz
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
The Twits menawarkan hiburan penuh warna dengan pesan moral yang hangat bagi anak-anak.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
ShowBiz
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
Puncak penganugerahan berlangsung 20 November 2025.
Dwi Astarini - Selasa, 21 Oktober 2025
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
Bagikan