K-Drama

Sukses secara Global, 'The Trauma Code: Heroes on Call' Lanjut Sampai 3 Musim

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 31 Januari 2025
 Sukses secara Global, 'The Trauma Code: Heroes on Call' Lanjut Sampai 3 Musim

K-Drama 'The Trauma Code' tayang 24 Januari di Netflix.(Foto: Netflix)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - PENGGEMAR dokter ugal-ugalan Baek Kang-hyun mendapat kabar gembira. Serial The Trauma Code: Heroes on Call telah dikonfirmasi akan lanjut sampai tiga musim. Kreator Severe Trauma Center, Lee Nak-jun, mengonfirmasi rencana tersebut, Rabu (29/1).

Nak-jun memuji chemistry yang kuat antara Joo Ji-hoon dan Choo Young-woo di layar. Ia lalu berjanji kepada para penggemar bahwa serial ini akan terus menyajikan konten yang menarik hingga musim ketiga.

“Saat pertama kali berharap novel saya bisa menjadi webtoon dan akhirnya menjadi drama pada 2019, rasanya mustahil. Tapi kemudian, haknya dijual. Setelah periode panjang tanpa syuting, tiba-tiba produksi dimulai pada 2023. Awalnya, saya pikir bekerja bersama Netflix hanya mimpi,” kata Nak-jun saat tampil di YouTube Doctor Friends.

Ia lalu mengungkapkan kesuksesan drama ini telah membuat adanya kemungkinan kelanjutan di musim selanjutnya. “Musim 1 belum menyelesaikan ceritanya. Jika penonton penasaran dengan apa yang terjadi selanjutnya, mereka bisa membaca webtoon atau web novel saya. Serial ini dibuat dengan musim 2 dan 3 sudah dalam pikiran,” imbuhnya.

Baca juga:

Ju Ji-hoon akan Beraksi di K-Drama Netflix ’The Trauma Code’, Gabungkan Aksi, Drama, dan Humanisme



The Trauma Code: Heroes on Call mengikuti perjalanan intens Baek Kang-hyuk, seorang ahli bedah jenius yang ditugaskan untuk membangkitkan kembali tim trauma yang sedang kesulitan di sebuah rumah sakit besar. Ji-hoon memerankan Baek Kang-hyuk, seorang dokter dengan keterampilan luar biasa, sedangkan Young-woo menghidupkan karakter Yang Jae-won, fellow pertama yang terpesona oleh metode luar biasa Kang-hyuk.

Hingga 29 Januari, The Trauma Code: Heroes on Call telah membuat gelombang di seluruh dunia. Menurut situs web Tudum Netflix, serial ini mengumpulkan 4,7 juta jam tayang dari 20 hingga 26 Januari, menduduki peringkat ketiga di kategori serial TV global (non-Inggris) hanya tiga hari setelah dirilis. Serial ini juga menduduki peringkat pertama di daftar TOP 10 Series Korea Selatan dan telah muncul di 26 negara, termasuk Chile, Peru, Rumania, Singapura, Filipina, Indonesia, Thailand, dan UEA.(dwi)

Baca juga:

Sutradara ’The Trauma Code’ Konsultasi ke Dokter, Tanya Prosedur Medis Mengebor Kepala Pasien

#K-Drama #Netflix
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
'Legend of Aang: The Last Airbender' Batal Tayang di Bioskop, Pindah ke Konten Eksklusif Streaming Paramount+
Film ini sangat dinantikan karena mengambil latar waktu beberapa tahun setelah akhir serial aslinya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
'Legend of Aang: The Last Airbender' Batal Tayang di Bioskop, Pindah ke Konten Eksklusif Streaming Paramount+
ShowBiz
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
Jisoo BLACKPINK kembali berakting di k-drama 'Boyfriend on Demand' bersama Seo In Guk, tayang Mei di Netflix
Angga Yudha Pratama - Jumat, 26 Desember 2025
Jisoo BLACKPINK Bikin Geger Lewat K-Drama Baru 'Boyfriend on Demand', Bakal Jadi Tontonan Wajib Pencinta Drakor
ShowBiz
Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah
udul film ikonis James Bond yang ditayangkan Netflix antara lain Die Another Day, No Time to Die, Quantum of Solace, dan Skyfall.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah
Lifestyle
Rekomendasi Film Natal dan Tahun Baru untuk Keluarga di Netflix, Disney+ hingga Prime Video
Cari tontonan libur akhir tahun? Ini rekomendasi film Natal dan Tahun Baru untuk keluarga yang hangat, ramah anak di Netflix, Disney+, hingga Prime Video
ImanK - Sabtu, 20 Desember 2025
Rekomendasi Film Natal dan Tahun Baru untuk Keluarga di Netflix, Disney+ hingga Prime Video
ShowBiz
‘Culinary Class Wars’ Kembali di Musim Kedua, Bawa Kejutan dengan Taruhan Lebih Tinggi
'Culinary Class Wars 2' berpusat pada pertarungan kelas kuliner yang melibatkan 100 koki.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
‘Culinary Class Wars’ Kembali di Musim Kedua, Bawa Kejutan dengan Taruhan Lebih Tinggi
ShowBiz
Kim Seon-ho Kehabisan Kata Menerjemahkan Bahasa Cinta untuk Go Youn-jung, Kisah Cinta Penerjemahan dan Superstar di ‘Can This Love Be Translated?’
Kim Seon-ho memerankan penerjemah multibahasa bernama Joo Ho-jin dan Go Youn-jung menghidupkan karakter Cha Mu-hee sang selebritas kelas dunia.
Dwi Astarini - Kamis, 18 Desember 2025
Kim Seon-ho Kehabisan Kata Menerjemahkan Bahasa Cinta untuk Go Youn-jung, Kisah Cinta Penerjemahan dan Superstar di ‘Can This Love Be Translated?’
ShowBiz
Sinopsis dan Daftar Pemain Serial 'Villains', Drama Aksi Kriminal Penuh Intrik
Serial Villains mengumumkan jajaran pemeran utama. Mengangkat konflik sengit seputar uang palsu Supernote dan permainan pikiran berisiko tinggi.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 18 Desember 2025
Sinopsis dan Daftar Pemain Serial 'Villains', Drama Aksi Kriminal Penuh Intrik
ShowBiz
Film Korea 'Boy' Tampilkan Dunia Distopia Masa Depan, Siap Tayang Januari 2026
Film Korea Boy merilis poster terbaru bergaya neon-noir berlatar dunia distopia masa depan. Dibintangi Cho Byeong Kyu, Yoo In Soo, JINI, dan Seo In Guk.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 18 Desember 2025
Film Korea 'Boy' Tampilkan Dunia Distopia Masa Depan, Siap Tayang Januari 2026
ShowBiz
Seo Hyun Jin hingga Dahyun TWICE Bintangi K-Drama Baru 'Love Me': Intip Sinopsis, Trailer, hingga Daftar Pemainnya
K-drama Love Me resmi mengumumkan jajaran pemeran utama, termasuk Seo Hyun Jin dan Dahyun TWICE. Drama keluarga ini dijadwalkan tayang 19 Desember 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
Seo Hyun Jin hingga Dahyun TWICE Bintangi K-Drama Baru 'Love Me': Intip Sinopsis, Trailer, hingga Daftar Pemainnya
ShowBiz
Vino G Bastian Refleksi Diri lewat Peran Aktor Kena Kutukan di ‘Lupa Daratan’, Mengenang Dukungan di Masa Awal Karier
Vino G Bastian mengaku Lupa Daratan membuka sebuah percakapan yang membuatnya ikut berefleksi.
Dwi Astarini - Kamis, 11 Desember 2025
Vino G Bastian Refleksi Diri lewat Peran Aktor Kena Kutukan di ‘Lupa Daratan’, Mengenang Dukungan di Masa Awal Karier
Bagikan