Film

Suka Film Bergenre Crime? Yuk Tonton 3 Film Netflix Ini

annehsannehs - Rabu, 04 November 2020
Suka Film Bergenre Crime? Yuk Tonton 3 Film Netflix Ini

Yuk tonton ketiga film crime ini. (Foto MTSU Sidelines)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MULAI dari mengikuti keseruan para detektif kepolisian dalam mencari benang merah, menyaksikan adegan penangkapan yang seru, sampai terkejut akibat plot twist yang diluar nalar manusia. Film bergenre crime rasanya memang mampu memicu adrenalin penontonnya.

Baik fiksi maupun non fiksi, rasanya cerita kejahatan bisa membuatmu melotot dan jantung deg-degan. Nah, jika kamu salah satu dari crime movies addict, yuk cek ketiga film Netflix yang pas banget untuk menemani akhir pekanmu nanti!

BACA JUGA:

Iklanin Usaha Lewat Online Dating, Mengapa Tidak?

1. El Camino (2019)

Film kejahatan ini sangat direkomendasikan untuk kamu tonton, apalagi jika kamu menyukai genre crime dan action yang berelasi dengan drug lord.

El Camino adalah film lanjutan dari Serial TV AMC berjudul Breaking Bad. Bercerita tentang petualangan Walter White, seorang guru kimia pengidap kanker yang bekerjasama dengan mantan muridnya bernama Jesse Pinkman, untuk memproduksi narkoba berjenis methamphetamine.

Masih diperankan oleh Aaron Paul, Jesse Pinkman akan menjadi pemeran utama dalam El Camino. Cerita ini melanjutkan akhir dari serial TV Breaking Bad dimana Pinkman kabur dan menjadi buronan polisi.

Jika kamu belum tahu, Breaking Bad merupakan salah satu serial TV terbaik sepanjang masa. Dilansir dari laman Business Wrold, Serial TV karya Vince Gilligan itu menjadi acara TV yang paling banyak memenangkan penghargaan. Dari 229 nominasi, Breaking Bad berhasil memenangkan 139 piala.

Jika ingin menyaksikan keduanya, El Camino dan Breaking Bad sudah tersedia dan bisa disaksikan di Netflix.

BACA JUGA:

Intip Trailer Songbird, Film Garapan Michael Bay Terinspirasi COVID-19

2. The Devil All The Time (2020)

The Devil All The Time merupakan film original Netflix yang cukup kontroversial. Banyak menyinggung soal keagamaan, film yang terbilang sangat sadis ini menceritakan tentang alur cerita beberapa orang yang tragis dan perlahan tergabung dalam sebuah alur yang tidak terduga.

Film ini menampilkan tentang berbagai macam sifat manusia mulai dari kemunafikan, kefanatikan, ketaatan, pengorbanan, bahkan rasa sayang yang terkadang membuat kita rela untuk melakukan kejahatan.

Diperankan oleh Bill Skarsgard, Tom Holland, Robert Pattinson, dan Riley Keough, The Devil All The Time mampu menjadi film yang tepat jika kamu tahan menyaksikan tayangan yang gore alias kejam, sadis, dan pertumpahan darah.

3. Message From the King (2016)

Film bergenre crime action ini akan menampilkan talenta dari mendiang Chadwick Boseman dalam memerankan karakter kakak yang berusaha untuk menemukan adik perempuannya yang hilang di Los Angeles.

Film yang diperankan juga oleh Luke Evans dan Teresa Palmer ini juga akan menyaksikan bagaimana rasa cinta terhadap keluarga bisa mendorong seseorang untuk melakukan segala cara, termasuk aksi balas dendam yang kejam. (SHN)

BACA JUGA:

3 Dokumenter Seputar Virus Corona yang Wajib Kamu Tonton

#Film #Netflix #Rekomendasi Film
Bagikan
Ditulis Oleh

annehs

Berita Terkait

ShowBiz
'Million-Follower Detective', Series Thriller Taiwan Tentang Sisi Gelap Media Sosial
Million-Follower Detective, serial thriller kriminal Taiwan akan tayang di Netflix 12 Februari 2026. Dibintangi Ekin Cheng, angkat sisi gelap media sosial.
Ananda Dimas Prasetya - 33 menit lalu
'Million-Follower Detective', Series Thriller Taiwan Tentang Sisi Gelap Media Sosial
ShowBiz
Aktris 'Chucky' Fiona Dourif Buru Memori Mematikan di Film Terbaru 'Psychonaut'
Dourif tidak sendirian, ia akan beradu peran dengan sederet aktor berbakat seperti Julia Batelaan, Yasmin Blake, dan Lloydd Hamwijk
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Aktris 'Chucky' Fiona Dourif Buru Memori Mematikan di Film Terbaru 'Psychonaut'
Fun
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
Uniknya untuk Oscar tahun 2026 ini mayoritas nominasi direbut film bioskop berdurasi panjang, alias di atas 120 menit atau 2 jam.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
ShowBiz
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
Trailer terbaru The Super Mario Galaxy Movie memperlihatkan Yoshi dan Birdo bergabung dalam petualangan luar angkasa Mario.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
ShowBiz
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
Netflix menyiapkan film thriller 'Tygo', menandai debut Lisa BLACKPINK. Dibintangi Ma Dong Seok dan Lee Jin Uk, dengan aksi brutal dan kisah balas dendam.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
ShowBiz
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Film A24 Marty Supreme yang dibintangi Timothée Chalamet mencetak pendapatan global Rp 1,7 triliun dan jadi salah satu film independen tersukses 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Indonesia
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Film ini mengikuti Ray Seale (Bautista), seorang agen DEA yang menyamar dan bekerja di El Paso, Texas.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 26 Januari 2026
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Lifestyle
Serial Sandokan Segera Tayang di Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
Sandokan dibintangi Can Yaman, yang beradu akting dengan beberapa talenta top Inggris seperti Alanah Bloor, Ed Westwick, dan John Hannah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 25 Januari 2026
Serial Sandokan Segera Tayang di  Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
ShowBiz
5 K-Drama Netflix Wajib Tonton 2026, Ada Series Terbaru Jisoo BLACKPINK
Netflix menghadirkan deretan K-drama baru di 2026. Dari Boyfriend on Demand hingga Bloodhounds Season 2, ini 5 rekomendasi yang wajib ditonton.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 25 Januari 2026
5 K-Drama Netflix Wajib Tonton 2026, Ada Series Terbaru Jisoo BLACKPINK
ShowBiz
Song Hye Kyo dan Gong Yoo Bersatu di Drama Netflix 'Tantara', Tayang 2026
Drama Netflix Tantara mempertemukan Song Hye Kyo dan Gong Yoo untuk pertama kalinya. Berlatar Korea pasca-Perang Korea, serial ini dijadwalkan tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
Song Hye Kyo dan Gong Yoo Bersatu di Drama Netflix 'Tantara', Tayang 2026
Bagikan