Stray Kids Perluas Jangkauan Tur dominATE di 2025, Sampai ke Eropa
(Foto: Instagram/realstraykids)
Merahputih.com - Stray Kids merencanakan perluas tur dunianya usai suksesi tampil di kawasan Asia dan Australia. Mereka melanjutkan Tur Dunia dominATE ke Amerika Latin, Amerika Utara, Eropa, dan Inggris.
Dilansir dari Variety, Selasa (19/11), Tur Dunia <dominATE> menandai rangkaian konser penuh pertama pasca tuntaskan tur dunia kedua mereka, "Maniac", yang sukses menggelar 42 pertunjukan di 18 kota.
Tur Dunia dominATE akan dimulai pada tahun depan, sepanjang Maret hingga Juli. Dimulai di Estadio Bicentenario La Florida di Chili pada tanggal 28 Maret dan singgah di kota-kota seperti Rio de Janeiro, Los Angeles, Toronto, London, berakhir di Paris di Stade de France pada tanggal 26 Juli.
Tur Dunia dominATE juga jadi awal anak asuh JYP Entertainment itu tampil di stadion dunia ternama, laiknya SoFi Stadium di Los Angeles, Citi Field di New York, Estadio GNP Seguros di Mexico City.
Baca juga:
Album 'ATE' Stray Kids Bertahan di Top 15 Billboard 200 selama 3 Pekan
Sebelumnya, Tur Dunia dominATE dimulai di Seoul dengan empat malam di KSPO Dome, berlanjut melalui Bulacan, Macau, Osaka, Bangkok, Jakarta, dan berakhir dengan dua malam di Hong Kong pada tanggal 18 dan 19 Januari.
Selain penampilan grup, boy band berangotakan Bang Chan, Lee Know, Changbin, Hyunjin, HAN, Felix, Seungmin, dan IN, menunjukan penampilan solo, dengan lagu-lagu yang berasal dari album terbaru mereka Ate, yang dirilis bulan Juli lalu.
Daftar lagunya mencakup musik dari album-album sebelumnya termasuk lagu-lagu favorit penggemar yang telah mendapatkan sertifikasi emas seperti Back Door, God's Menu, dan Maniac. (tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Album 'BEFORE I FORGET' Jadi Pernyataan Paling Personal The Kid LAROI
Sentuhan AI Bikin Lagu 'Mari Bercinta' Terdengar Seperti Lagu Korea, Simak Liriknya
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
Makna Mendalam di Balik Lirik Lagu Terbaru Ifan Seventeen 'Jangan Paksa Rindu (Beda)'