Film

‘Spider-Man: No Way Home’ Jadi Judul Sekuel Ketiga

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Jumat, 26 Februari 2021
‘Spider-Man: No Way Home’ Jadi Judul Sekuel Ketiga

Judul resmi untuk sekuel ketiga Spider-Man. (Foto: The Verge)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SETELAH berbagai macam spekulasi dan teka-teki, akhirnya Marvel dan Sony mengungkap judul sekuel ketiga si manusia laba-laba, Spider-Man: No Way Home. Sekuel ketiga ini memang sudah dinantikan para penggemar sejak awal 2020 dan masih penasaran bagaimana jalan ceritanya nanti.

Pengumuman ini terungkap di Twitter resmi SpiderManMovie, Rabu (24/2). Dalam video pendek tersebut, terihat Holland dan lawan mainnya, Zendaya dan Jacob Batalon, menggoda penggemar dengan mengunggah lelucon untuk film tersebut, seperti Spider-Man: Phone Home, Spider-Man: Home Slice, dan Spider-Man: Home-Wrecker.

Yang bikin kerennya lagi, di sekuel ketiga Spider-Man ini akan menampilkan kembali beberapa karakter favorit. Seperti misalnya Alfred Molina yang berperan sebagai Doctor Octopus di Spider-Man 2 akan muncul. Begitu pula dengan Jamie Foxx yang sebelumnya memerankan Electro, penjahat di The Amazing Spider-Man 2 (2014), dibintangi oleh Andrew Garfield.

Spider-Man: No Way Home juga kehadiran Benedict Cumberbatch sang Doctor Strange. Ia dikabarkan akan mempelajari multiverse karena akan menyatukan generasi film Spider-Man yang terpisah.

Baca juga:

Tom Holland: Spider-Man 3, Film Superhero Paling Ambisius

Sekuel ketiga Spider-Man menjadi salah satu film yang paling ditunggu-tunggu karena kabar kehadiran trio Spidey. Sayangnya, Tom Holland membantah bahwa Tobey Maguire dan Andrew Garfield akan kembali untuk beradu peran dengannya di Spider-Man 3.

“Tidak, tidak, mereka tidak akan tampil di film ini, Kecuali jika mereka menyembunyikan sebagian besar informasi dariku yang menurutku terlalu rahasia jika disembunyikan,” kata Holland.

“Tapi sampai sekarang, tidak. Ini akan menjadi kelanjutan dari film Spider-Man yang telah kami buat,” lanjutnya.

Baca juga:

Daredevil Ramaikan 'Spider-Man 3'?

‘Spider-Man: No Way Home’ Jadi Judul Sekuel Ketiga
Tom Holland membantah adanya kehadiran trio Spider-Man. (Foto: CominSoon.net)

Buat kamu yang sudah enggak sabar, Sony dan Marvel menetapkan sekuel ketiga ini dirilis pada 17 Desember 2021. Meskipun masih lama, kamu masih bisa menyaksikan terlebih dahulu film-film Marvel lainnya.

Jon Watts kembali ke kursi sutradara setelah memimpin Spider-Man: Homecoming (2017) dan Spider-Man: Far From Home (2019). Kedua film ini memperoleh lebih dari US$1,1 miliar atau sekitar Rp15,7 triliun secara global sekaligus menjadikan film Spider-Man terlaris sepanjang masa. (and)

Baca juga:

Kerja Bareng, Doctor Strange Muncul di Spider-Man 3

#Film #Spider Man #Film Baru #Marvel #Film Marvel's Studio # Marvel Cinematic Universe #Marvel Comics
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

ShowBiz
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
Film Return to Silent Hill akan tayang mulai 28 Januari 2026. Hadirkan horor psikologis, kisah trauma, dan teror kota berkabut legendaris.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
'Return to Silent Hill' Tayang 28 Januari 2026, Teror Kota Berkabut Siap Kembali Menghantui
ShowBiz
Raksasa Biru Dikudeta Hakim AI, Film Mercy Puncaki Box Office AS
Film Mercy tampil sebagai juara box office akhir pekan dengan pendapatan pembuka sekitar US$ 12,6 juta atau setara Rp 211 miliar di pekan perdananya.
Wisnu Cipto - Selasa, 27 Januari 2026
Raksasa Biru Dikudeta Hakim AI, Film Mercy Puncaki Box Office AS
Fun
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
Uniknya untuk Oscar tahun 2026 ini mayoritas nominasi direbut film bioskop berdurasi panjang, alias di atas 120 menit atau 2 jam.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Tren Oscar 2026: Film Durasi Panjang Dominasi Nominasi, ‘Sinners’ Pecahkan Rekor
Fun
Tiru Strategi Sukses Sekuel 1, Premier The Super Mario Galaxy Movie Maju 2 Hari
Film The Super Mario Galaxy Movie akan tayang perdana pada Rabu, 1 April 2026, maju dua hari dari rencana sebelumnya pada 3 April.
Wisnu Cipto - Senin, 26 Januari 2026
Tiru Strategi Sukses Sekuel 1, Premier The Super Mario Galaxy Movie Maju 2 Hari
ShowBiz
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
Trailer terbaru The Super Mario Galaxy Movie memperlihatkan Yoshi dan Birdo bergabung dalam petualangan luar angkasa Mario.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
‘The Super Mario Galaxy Movie’ Umumkan Tanggal Rilis Baru, Hadirkan Yoshi dan Birdo
ShowBiz
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
Netflix menyiapkan film thriller 'Tygo', menandai debut Lisa BLACKPINK. Dibintangi Ma Dong Seok dan Lee Jin Uk, dengan aksi brutal dan kisah balas dendam.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Netflix Garap Film 'Tygo': Debut Lisa BLACKPINK dan Aksi Brutal Ma Dong Seok
ShowBiz
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Film A24 Marty Supreme yang dibintangi Timothée Chalamet mencetak pendapatan global Rp 1,7 triliun dan jadi salah satu film independen tersukses 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Dibintangi Timothée Chalamet, Film 'Marty Supreme' Raup Rp 1,7 Triliun secara Global
Indonesia
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Film ini mengikuti Ray Seale (Bautista), seorang agen DEA yang menyamar dan bekerja di El Paso, Texas.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 26 Januari 2026
Trap House Film Teranyar Memburu Kartel di Texas
Lifestyle
Serial Sandokan Segera Tayang di Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
Sandokan dibintangi Can Yaman, yang beradu akting dengan beberapa talenta top Inggris seperti Alanah Bloor, Ed Westwick, dan John Hannah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 25 Januari 2026
Serial Sandokan Segera Tayang di  Netflix, Perjalanan Bajak Laut Lindungi Suku Dayak
ShowBiz
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Rumor adaptasi live action film animasi Monster House dikonfirmasi. Film horor ini akan disutradarai André Øvredal dan ditulis Barrymore A. Moton.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Januari 2026
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Bagikan