K-Drama

Siap-Siap, ‘Squid Game 3’ Tayang Jumat (27/6), Sutradara Hwang Dong-hyuk Janjikan Permainan Lebih Gelap dan Brutal

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 27 Juni 2025
Siap-Siap, ‘Squid Game 3’ Tayang Jumat (27/6), Sutradara Hwang Dong-hyuk Janjikan Permainan Lebih Gelap dan Brutal

'Squid Game 3' tayang premiere di New York, AS.(foto: Instagram @netflixus)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM — SUTRADARA Squid Game, Hwang Dong-hyuk, menggambarkan musim terakhir ini sebagai kisah lebih gelap dan brutal ketimbang musim 2. Namun, kata Dong-hyuk, pada saat yang sama, musim ketiga ini cukup inovatif dan penuh humor.

“Ada pertanyaan mendasar yang ingin saya angkat, ‘apakah kita memiliki kemanusiaan, dan apakah kemanusiaan itu punya kekuatan untuk menjadikan dunia tempat yang lebih baik?’,” katanya.

Benang merah filosofis ini diperkirakan akan mencapai klimaks seiring dengan berakhirnya cerita dalam musim ini.

Seperti di musim-musim sebelumnya, salah satu daya tarik utama terletak pada permainan tradisional Korea apa yang akan diubah menjadi kontes mematikan di dalam serial ini. Trailer yang dirilis Netflix sudah memberikan banyak petunjuk untuk para penggemar berspekulasi.

Baca juga:

‘Squid Game 3’ Tayang Hari ini, Sutradara Hwang Dong-hyuk Minta tak Ada Spoiler



Boneka robot ikonis Young-hee akan kembali. Plot twist-nya, kali ini ia ditemani pacarnya, Chul-su. Kemunculan dua boneka ini menjadi salah satu sorotan utama. Salah satu adegan paling mencolok dalam trailer memperlihatkan Young-hee dan Chul-su masing-masing memegang ujung tali tambang raksasa. Ini merupakan versi mematikan dari permainan lompat tali masa kecil.

Momen lain yang mencuri perhatian dari trailer memperlihatkan para peserta mengambil bola merah dan biru dari mesin kapsul, mirip dengan yang biasa ditemukan di arcade atau supermarket. Warna-warna tersebut diperkirakan memiliki fungsi lebih dari sekadar penanda tim. Mungkin nih, bola-bola berwarna ini memainkan peran penting dalam mekanisme permainan.

Sementara itu, tokoh utama Seong Gi-hun (diperankan Lee Jung-jae), yang kembali masuk ke Squid Game demi menghentikan permainan, sekali lagi terseret dalam serangkaian tantangan. Saat para penonton berspekulasi tentang permainan baru dan sisi mematikan di baliknya, serial ini akan terus memainkan perpaduan antara nostalgia dan ketegangan.(dwi)

Baca juga:

‘Squid Game 3’ Gelar Premiere di New York, Disambut Standing Applause dari Penonton

#Squid Game #Serial Netflix #K-Drama
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Tayang Desember 2025, K-Drama ‘Surely Tomorrow’ Siap Bikin Baper Penggemar Park Seo Joon
Dibintangi Park Seo Joon dan Won Ji An, teaser perdana Surely Tomrrow memperlihatkan romansa emosional mantan kekasih yang kembali bertemu karena skandal.
Ananda Dimas Prasetya - 12 menit lalu
Tayang Desember 2025, K-Drama ‘Surely Tomorrow’ Siap Bikin Baper Penggemar Park Seo Joon
ShowBiz
Kabar makin Menguat, ‘Squid Game’ Versi Amerika Segera Dibuat, Cate Blanchett Disebut Ikutan
Hwang Dong-hyuk bilang kemunculan Cate Blanchett di akhir 'Squid Game 3' tidak dimaksudkan sebagai petunjuk untuk musim berikutnya.
Dwi Astarini - Jumat, 21 November 2025
Kabar makin Menguat, ‘Squid Game’ Versi Amerika Segera Dibuat, Cate Blanchett Disebut Ikutan
ShowBiz
‘Squid Game: America’ Dikabarkan akan Dibuat, Mulai Syuting 2026
'Squid Game: America' kini telah resmi tercantum di situs Film and Television Industry Alliance.
Dwi Astarini - Jumat, 21 November 2025
‘Squid Game: America’ Dikabarkan akan Dibuat, Mulai Syuting 2026
ShowBiz
Ahn Eun-jin dan Jang Ki-Young Ciuman lagi di ‘Dynamite Kiss’ Episode 4, Kali ini Melibatkan Preman
Komedi romantis ini mengikuti kisah Da-rim, perempuan lajang yang menyamar sebagai ibu demi pekerjaan, dan Ji-hyeok, pemimpin tim yang jatuh cinta pada Da-rim.
Dwi Astarini - Kamis, 20 November 2025
Ahn Eun-jin dan Jang Ki-Young Ciuman lagi di ‘Dynamite Kiss’ Episode 4, Kali ini Melibatkan Preman
ShowBiz
Aktor ‘Squid Game’ Oh Young-soo Dinyatakan Bebas dari Pelanggaran Seksual, Jaksa Ajukan Banding Sampai ke Mahkamah Agung
Young-soo diputus tak bersalah di Divisi Banding Pidana 6 Pengadilan Distrik Suwon pada 11 November.
Dwi Astarini - Rabu, 19 November 2025
Aktor ‘Squid Game’ Oh Young-soo Dinyatakan Bebas dari Pelanggaran Seksual, Jaksa Ajukan Banding Sampai ke Mahkamah Agung
ShowBiz
‘Culinary Class Wars 2’ Resmi Diumumkan Tayang Desember di Netflix, Janjikan Pertarungan yang Lebih Sengit
Culinary Class Wars resmi diumumkan kembali dengan musim kedua pada 16 Desember.
Dwi Astarini - Rabu, 19 November 2025
‘Culinary Class Wars 2’ Resmi Diumumkan Tayang Desember di Netflix, Janjikan Pertarungan yang Lebih Sengit
ShowBiz
Sinopsis Episode 5 ‘Last Summer’, Lee Jae-wook dan Choi Sung-eun Bikin Kontrak untuk Tinggal Bareng
Di episode 5 Last Summer yang tayang Sabtu (15/11), Do-ha membuat sebuah usul terakhir kepada Ha-gyeong.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
 Sinopsis Episode 5 ‘Last Summer’, Lee Jae-wook dan Choi Sung-eun Bikin Kontrak untuk Tinggal Bareng
ShowBiz
Choi Woo-shik dan Jung So-min Spill Ending ’Would You Marry Me’, Episode Terakhir Tayang Sabtu (15/11) Malam
Di dua episode terakhir, Woo-joo dan Me-ri akan terbawa dalam berbagai peristiwa.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
Choi Woo-shik dan Jung So-min Spill Ending ’Would You Marry Me’, Episode Terakhir Tayang Sabtu (15/11) Malam
ShowBiz
Disney+ Rilis Teaser IU dan Byeon Woo-seok di Drakor ‘Perfect Crown’, Fan Sambut dengan Heboh sebut Judul Cocok dengan Visual
Cuplikan singkatnya saja bahkan sudah mampu memenuhi ruangan dengan antusiasme.
Dwi Astarini - Jumat, 14 November 2025
Disney+ Rilis Teaser IU dan Byeon Woo-seok di Drakor ‘Perfect Crown’, Fan Sambut dengan Heboh sebut Judul Cocok dengan Visual
ShowBiz
‘Would You Marry Me’ Tersisa 2 Episode, Chemistry Choi Woo-shik dan Jung So-min Sukses Cetak Rating Mentereng
Secara global, Would You Marry Me berada di posisi keempat dalam chart TV global Disney+ per 4 November menurut FlixPatrol.
Dwi Astarini - Jumat, 14 November 2025
‘Would You Marry Me’ Tersisa 2 Episode, Chemistry Choi Woo-shik dan Jung So-min Sukses Cetak Rating Mentereng
Bagikan