Sepak Terjang Jet Lee, CEO OPPO Indonesia hingga Pendiri J&T
et Lee gelar fun match dan bermain bersama Taufik Hidayat. (Foto: dok/OPPO Indonesia)
MerahPutih.com - Sebagai pengusaha yang telah lama berkarya di Indonesia, Jet Lee memiliki hubungan yang lebih dari sekadar bisnis dengan negara ini. Indonesia bukan hanya pasar bagi OPPO, tetapi juga rumah kedua baginya.
Salah satunya ia tunjukkan dalam fun match badminton bersama legenda bulu tangkis Indonesia Taufik Hidayat.
Bagi Jet Lee, fun match ini bukan sekadar hiburan, tetapi wujud dari kecintaannya terhadap Indonesia dan bentuk penghargaan terhadap semangat juang para atlet Tanah Air. Olahraga bulutangkis yang begitu lekat dengan masyarakat Indonesia, menjadi cara sempurna untuk menunjukkan apresiasi tersebut.
Baca juga:
Melihat Ketangguhan OPPO Reno13 5G di Turnamen 'OPPO Smooth Legend Cup 2025'
Keberhasilan Oppo di Indonesia tidak lepas dari peran seorang visioner, Jet Lee. Sebagai founder Oppo di Indonesia, ia membawa visi dan inovasi yang mengubah pandangan pasar smartphone di Indonesia.
Dengan kecintaannya pada Indonesia, ia memutuskan membawa Oppo ke Tanah Air, dan menempatkan Indonesia sebagai prioritas utama dalam strategi ekspansi bisnisnya
Kiprah Jet Lee di Indonesia sendiri dengan gebrakan serta inovasi baru. Pada 2013, Oppo membawa angin segar di pasar Indonesia dengan produk inovatif yang menggabungkan teknologi canggih dan desain elegan.
Saat memasuki pasar Indonesia, Oppo juga tidak hanya memperkenalkan produk, melainkan juga menghadirkan pengalaman baru untuk pengguna smartphone di Tanah Air.
Usai sukses bersama Oppo Indonesia, Jet Lee juga mendirikan berbagai perusahaan inovatif. Pada 2015, ia mendirikan J&T Express yang dengan cepat menjadi salah satu perusaaah logistik terbesar di Asia Tenggara. (Far)
Baca juga:
OPPO Umumkan Strategi AI di MWC 2025, Fokus pada 3 Pilar ini
Selain itu, Jet Lee juga kini mendirikan Makuku, Hebe Beauty, dan Tomoro Coffee yang rencananya akan membangun pabrik di Indonesia.
Kehadiran pabrik ini tidak hanya menciptakan lapangan kerja, tetapi juhga memperkuat ekonomi lokal dengan mendukung industri manufaktur di Indonesia. (Far)
Bagikan
Berita Terkait
OPPO Reno 15 dan Reno 15F Resmi Meluncur, Harganya Dibanderol Mulai Rp 9,6 Juta
Adu Kamera Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Bocoran Spesifikasi OPPO Find X9s Terungkap, Punya 2 Kamera 200MP dan Baterai 7.000 mAh
Jadi HP Lipat Pertama di 2026, OPPO Find N6 Bawa Kamera 200MP dan Baterai 6.000 mAh
OPPO Reno 15 Hadir dengan Sentuhan Baru, Bakal Punya Varian Warna Starry Pink
Vivo X300 Ultra Sudah Dapat Sertifikasi EEC, Sinyal Peluncuran Makin Dekat?
Xiaomi 17 Ultra Sudah Raih Sertifikasi Global, Siap Meluncur Lewat Baterai 6.000mAh
Rilis Sebentar Lagi, Spesifikasi OPPO Reno 15, Reno 15 Pro, dan Reno 15 Pro Mini Terungkap
OPPO Find X9 Ultra Dipastikan Bawa Kamera Ganda 200MP, Meluncur Tahun Depan!
Apple Mulai Bingung, Terpaksa Minta Samsung Jadi Pemasok Memori iPhone 18