Seluruh Member BLACKPINK Sepakat Perpanjang Kontrak dengan YG Entertainment
BLACKPINK memperpanjang kontrak mereka sebagai sebuah grup dengan YG Entertainment. (Foto: Instagram/@Blackpinkofficial)
BLINK (penggemar BLACKPINK) akhirnya bisa bernapas lega. Idola mereka tetap dalam satu perahu. Setelah negosiasi panjang sejak berbulan-bulan lalu, seluruh member BLACKPINK kini dipastikan memperpanjang kontrak mereka dengan YG Entertainment.
Diberitakan oleh Soompi, kabar bahagia ini dibagikan oleh pihak YG Entertainment pada Rabu (6/12). Agensi ini mengumumkan bahwa Jennie, Jisoo, Lisa, dan Rosé akan kembali melanjutkan seluruh aktivitas grupnya di bawah naungan YG.
"Setelah diskusi panjang dan penuh hati-hati dengan BLACKPINK, mereka memutuskan untuk menandatangani kontrak eksklusif bagi kegiatan grup. Ini didasari pada kepercayaan yang mendalam," jelas agensi tersebut.
Selain itu, produser sekaligus founder YG Entertainment, Yang Hyun-suk, juga buka suara soal kabar ini. Ia merasa senang bisa kembali menjalin kerja sama dengan grup kuartet tersebut. Pada masa mendatang, Hyun-suk berjanji melakukan yang terbaik demi terus memperkenalkan BLACKPINK ke dunia musik global.
Baca juga:
Gelar Konser VR Perdana, BLACKPINK Tawarkan Pengalaman Nonton di Barisan Terdepan
Lewat dukungan ini, grup debutan tahun 2016 ini diperkirakan bakal merilis berbagai musik dan karya baru. Selain itu, mereka juga akan kembali melangsungkan tur dunia berskala global sebagai balasan seluruh cinta dan dukungan dari BLINK.
"BLACKPINK akan terus melakukan yang terbaik untuk bersinar terang sebagai artis di kancah musik internasional. Tidak hanya mewakili kami sebagai agensinya, tetapi juga seluruh industri K-Pop," ungkap Hyun-suk.
Menurut laman Allkpop, proses negosiasi kontrak telah berlangsung cukup lama sejak berbulan-bulan lalu. Ini lanjutan dari kedaluwarsanya kontrak eksklusif BLACKPINK dengan YG Entertainment pada Agustus 2023.
Perlu diingat bahwa kontrak yang diperpanjang saat ini merupakan kontrak untuk kegiatan grup belaka. Hingga sekarang, belum ada kepastian mengenai kontrak individual tiap member. Kabar soal ini juga sempat disinggung oleh outlet media Munhwa Ilbo pada pertengahan September 2023.
Baca juga:
Kala itu, media asal Negeri Ginseng ini menyebut empat personel BLACKPINK hanya melanjutkan kontrak noneksklusif saja. Kontrak ini cuma mengikat mereka untuk kegiatan grup. Sementara untuk kegiatan individu, mereka akan memilih agensi dan kebebasan sendiri.
Hanya ada dua anggota BLACKPINK yang dikabarkan memperbarui kontrak individual mereka bersama YG juga. Salah satunya adalah Lisa. Namun, YG tak memberikan konfirmasi yang jelas soal hal ini.
Sementara itu, BLACKPINK baru saja menuntaskan tur konser dunia mereka nan bertajuk "BORN PINK" pada September 2023.
Lewat penampilan ini, grup kuartet itu berhasil mengumpulkan lebih dari 1,8 juga penonton dan hasil penjualan mendekati Rp 3,54 triliun. Kini, BLACKPINK juga tengah bersiap untuk melaksanakan konser VR perdananya pada 27 Desember WIB. (mcl)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember
Apink Rilis 'Love Me More' dari Mini Album 'RE:Love', Simak MV dan Lirik Lagunya
Baru 3 Bulan Usai Album 'KARMA', Stray Kids Pecahkan Rekor Lewat ‘DO IT’
Danielle Akhirnya Muncul setelah Dikeluarkan dari NewJeans, Ngaku sudah Berjuang Sampai Akhir
CNBLUE Comeback dengan Album '3LOGY', Usung Lagu Utama 'Killer Joy'