Samsung Turunkan Harga Galaxy Z Flip 5G
Samsung turunkan harga Galaxy Z Flip 5G. (Foto: The Verge/Samsung)
PERUSAHAAN teknologi Samsung, telah menurunkan harga ponsel lipat lipatnya, Galaxy Z Flip 5G, sebesar US$ 250 (Rp3,5 Juta). Sebelumnya harga Galaxy Z Flip 5G dibanderol senilai US$ 1,449,99 (Rp20,3 Juta) pada Juli 2020 dan turun menjadi US$ 1.199,99 (Rp16,8 Juta).
Dilansir dari The Verge, Senin (1/2), ada dua hal yang perlu diperhatikan tentang perubahan harga. Pertama, ponsel ini berusia sekitar enam bulan dan memiliki desain yang sama dengan versi non-5Gnya yang dirilis Februari lalu.
Baca juga:
Ponsel dari Samsung dikenal sering mendapatkan penawaran menarik dan agresif. Sekarang tren tersebut juga terlihat ponsel lipatnya ini. Jadi meski penurunan harga terlihat sangat bagus, itu bukanlah penawaran yang langka dilakukan Samsung.
Kedua, US$ 1.200 (Rp16,8 Juta) masih sangat mahal untuk ponsel yang pada dasarnya memiliki spesifikasi dan fungsi yang sama dengan Galaxy S20 FE 5G, dan dapat diperoleh dengan harga US$ 700 (Rp9,8 Juta) atau kurang jika kamu dapat menemukan penawaran menarik.
Berita penurunan harga ini muncul setelah presiden (bagian) ponsel perusahaan Samsung, TM Roh, berjanji untuk membuat ponsel lipat "lebih mudah dimiliki oleh semua orang" pada tahun 2021.
Baca juga:
Hal tersebut juga muncul setelah pengumuman pendapatan terbaru dari Samsung yang mengatakan akan memperluas portofolio untuk produk yang dapat dilipat. Secara khusus ia mengutip bahwa ia telah merencanakan "perluasan kategori yang dapat dilipat termasuk Galaxy Z Fold dan Galaxy Z Flip."
Banyak orang mengharapkan versi baru dari Z Fold yang dapat dibuka dengan ukuran tablet kecil yang mendapat dukungan penggunaan stylus, akan dirilis tahun ini, tetapi belum jelas kapan Samsung akan merilisnya.
Z Flip dengan mudah menjadi ponsel lipat gaya flip terbaik di pasaran, walaupun pasarnya kecil. Satu-satunya pesaing lain yang layak adalah Motorola Razr 5G, yang juga telah didiskon menjadi US$ 1.200 (Rp16,8 Juta) dari harga aslinya US$ 1.400 (Rp19,6 Juta).
Dengan kata lain, ponsel lipat masih menjadi produk mewah. Ponsel lipat ini harganya hampir 50 persen lebih mahal daripada perangkat non-lipat yang memiliki spek sama. Memang menyenangkan melihat Z Flip 5G menjadi "lebih mudah dimiliki". Tetapi, jika perubahan harga yang dilakukan terhadap ponsel itu hanya sedikit, maka ponsel lipat akan terus menjadi barang antik, bukan perangkat pasar massal. (kna)
Baca juga:
Apple Akan Peringatkan Pengguna iPhone yang Pakai Kamera Palsu
Bagikan
Berita Terkait
Tampilan OPPO Find X9 Ultra Terungkap, Andalkan Kamera Super 200MP
Kamera OPPO Reno 15 Pro Max Jadi Andalan, Pakai Sensor 200 MP dan Ultra-wide 50 MP
Samsung Galaxy S26 Plus Muncul di Geekbench, Gunakan Chip Exynos 2600
Siri iOS 27: Si Chatbot Sakti Apple yang Bikin ChatGPT Kelihatan Jadul dan Kuno
Samsung Galaxy S26 Series Meluncur Februari 2026, ini Jadwal Lengkapnya
Temui Profesor Oxford hingga Imperial College, Prabowo Ingin Bangun 10 Kampus Baru di Indonesia
Xiaomi Kids Watch Resmi Meluncur, Bisa Deteksi Mood Anak dengan Fitur Keamanan yang Enggak Main-Main
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo