Samsung Galaxy S25 FE Mungkin Diperkuat Chipset Dimensity


Samsung Galaxy S25 FE akan hadir dalam model yang lebih ramping. Foto: Samsung
MerahPutih.com - Rumor tentang peluncuran hingga spesifikasi untuk Samsung Galaxy S25 series belakangan menjadi perbincangan hangat di kalangan tech anthusiast. Salah satunya yakni keputusan Samsung untuk menggunakan chipset terntentu untuk smartphone seri S yang akan datang.
Laman GSM Arena melaporkan, Samsung bakal menggunakan chip terbaru dari MediaTek yaitu Dimensity 9400 pada varian Galaxy S25 FE.
Baca juga:
Samsung Galaxy S25 Ultra Bakal Jalankan One UI 7 Berbasis Android 15
Kabarnya Samsung dan MediaTek telah melakukan diskusi dan negosiasi yang cukup panjang. Namun, nampaknya tidak seluruh varian dari Galaxy S25 series akan ditenagai oleh chipset Dimensity. Varian lain seperti Galaxy S25, Galaxy S25+, dan Galaxy S25 Ultra akan tetap menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 4.
Informasi ini sekaligus menepis rumor-rumor awal tentang eksistensi Galaxy S25 series, pada April 2024 disebutkan smartphone seri tersebut akan menggunakan chipset besutan Samsung yaitu Exynos 2500.
Baca juga:
Samsung Galaxy S25 FE Bakal Hadir dengan Model Lebih Ramping
Sejauh ini keputusan untuk menggunakan Exynos 2500 terbilang cukup rendah, dan potensi Samsung menggunakan Snapdragon 8 Gen 4 pada seri Galaxy S25 yang harusnya dirilis di awal 2025 lebih tinggi.
Meski demikian, chipset Exynos 2500 mungkin masih akan dirilis di ponsel Samsung pada 2025 namun bukan pada seri S melainkan seri unggulan lainnya, yaitu Z series.
Diprediksi ponsel Galaxy Z Fold dan Galaxy Z Flip yang dirilis di 2025 berpotensi menggunakan Exynos 2500 asalkan Samsung telah memperbaiki kinerja dan hasil produksi chipnya tersebut. (*)
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
iQOO Z10R Rilis di Indonesia, Performa Gaming dan Baterai Jumbo Jadi Andalan

Uji Ketahanan Xiaomi 17 Pro: Layar Dragon Glass 3.0 Tangguh, tapi Ada Bagian yang Bikin Kecewa

iPhone Air Kurang Laku di Pasaran, Apple Siapkan Model 'Flip' Tahun Depan

OPPO Find X9 dan Find X9 Pro Segera Rilis Global, ini Varian Warna yang Hadir

Edit Video 360 Enggak Pakai Ribet, Cukup Pakai AI Gratis ini!

POCO F8 Ultra Sudah Raih Sertifikasi NBTC, Kemungkinan Debut Global dalam Waktu Dekat

Bocoran OPPO Reno 15 Pro Max Terungkap, Berikut Spesifikasi Lengkapnya!

DxOMark Sebut iPhone 17 Pro Punya Kamera Selfie Terbaik, Kalahkan Google dan Honor

10 Smartphone Terbaru 2025 di Indonesia, Pilihan Terbaik untuk Semua Budget

Anomali Apple: iPhone Air Kurang Laris, Tapi Produksi iPhone 17 Malah Diborong Habis
