SABATON Kisahkan Perjuangan Ksatria Templar dalam Video Musik 'Templars'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Sabtu, 24 Mei 2025
SABATON Kisahkan Perjuangan Ksatria Templar dalam Video Musik 'Templars'

SABATON rilis single terbaru. (Foto: dok/SABATON)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Band power metal terkemuka dunia sekaligus salah satu grup musik paling sukses asal Swedia, SABATON baru saja merilis single berjudul Templars, yang menjadi lagu pertama dari album studio ke-11 mereka yang akan datang.

Templars adalah lagu pertama yang kami tulis untuk album mendatang dan ini benar-benar menampilkan sisi teatrikal dari SABATON,” ujar bassist Pär Sundström.

Bersamaan dengan peluncuran lagu tersebut, SABATON juga merilis video musik yang menampilkan cerita fiktif tentang perjuangan terakhir para Ksatria Templar.

Baca juga:

Foo Fighters Tur Asia, Jakarta Paling Pertama Diguncang pada 2 Oktober

Dalam video ini, para personel SABATON berperan sebagai Templar terakhir yang bersumpah untuk menjaga rahasia ordo mereka. Ceritanya dimulai saat mereka menerima surat peringatan bahwa akan ada penangkapan karena dianggap menyimpang dari ajaran.

Tak lama setelahnya, pasukan musuh datang atas perintah Raja Philippe IV dari Prancis untuk menangkap mereka. Namun, para Templar memilih untuk melawan hingga akhir daripada menyerah.

Satu per satu gugur dalam pertempuran, menyisakan satu ksatria terakhir yang berhasil mengalahkan pemimpin musuh sebelum mundur ke dalam benteng. Di akhir cerita, ia membakar benteng tersebut sebagai bentuk pengorbanan demi menjaga rahasia ordo tetap aman.

Baca juga:

Babymetal Umumkan Album Baru dan Jadwal Tur Dunia di 2025

Video ini direkam di dua lokasi bersejarah di Serbia, yakni Benteng Belgrade di kawasan Taman Kalemegdan dan Benteng Smederevo, yang memberikan suasana megah dan autentik untuk adegan pertempuran.

Untuk menciptakan adegan yang realistis dan aman, SABATON menggandeng banyak reenaktor profesional yang sudah berpengalaman di dunia perfilman.

Proses syuting dilakukan selama dua hari penuh di musim panas dengan cuaca yang sangat panas, menghadirkan tantangan tersendiri tapi juga memberikan kesan energi yang kuat dan intens. (Knu)

#Musik Metal #Musik #Musisi
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
Liriknya menyentuh dan merefleksikan realitas yang akrab bagi banyak keluarga.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
Lirik Emosional 'Ego Wong Tuo' Bikin Lagu Pusma Shakira Jadi Perbincangan
ShowBiz
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
Lagu ini menegaskan filosofi 'Takhta untuk Rakyat'.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Jogja Istimewa', Penghormatan Jogja Hip Hop Foundation pada Identitas Budaya dan Filosofi Kepemimpinan Yogyakarta
ShowBiz
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
Melalui lirik yang sederhana tapi penuh makna, lagu ini menegaskan keyakinan Tuhan senantiasa memiliki jalan untuk memulihkan kehidupan umat-Nya yang percaya.
Dwi Astarini - Senin, 26 Januari 2026
'Tak Terbatas', Lagu Rohani Unlimited Fire Band tentang Iman dan Pemulihan
ShowBiz
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
Vokalis Element Band, Lucky Widja, meninggal dunia. Berikut perjalanan karier dan karya-karya ikonisnya bersama Element.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Lucky Widja Tutup Usia, Ini Jejak Perjalanan Bersama Element
ShowBiz
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
SonicFlo, band anyar beranggotakan Coki Bollemeyer, Boyi Tondo, dan Daffa Bagaskara, resmi debut lewat single 'Rayu Membiru'.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
SonicFlo, Band Baru Coki Bollemeyer yang Usung Musik Reflektif dan Spiritual
ShowBiz
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
Virgoun menandai comeback ke industri musik lewat single pop balada 'Tak Setara' yang mengisahkan hubungan tak berimbang.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Virgoun Rilis 'Tak Setara', Lagu tentang Hubungan yang Kehilangan Keseimbangan
ShowBiz
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
Josh Groban akan menggelar konser GEMS World Tour 2026 di Jakarta pada 15 Februari 2026. Raisa didapuk sebagai opening act.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Rayakan Valentine, Josh Groban Kembali ke Jakarta lewat GEMS World Tour 2026
ShowBiz
Joji Rilis Single 'Last of a Dying Breed', Hadirkan Nuansa Kelam dan Melankolis
Joji resmi merilis single terbaru 'Last of a Dying Breed' dengan nuansa lo-fi kelam, produksi gritty, dan eksplorasi musikal yang semakin matang.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 26 Januari 2026
Joji Rilis Single 'Last of a Dying Breed', Hadirkan Nuansa Kelam dan Melankolis
Indonesia
Dunia Musik Indonesia Berduka, Vokalis Element Lucky Widja Tutup Usia karena Sakit
Vokalis Element, Lucky Widja, meninggal dunia di usia 49 tahun. Ia meninggal pada Minggu (25/1) di Rumah Sakit Halim.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Dunia Musik Indonesia Berduka, Vokalis Element Lucky Widja Tutup Usia karena Sakit
ShowBiz
Lirik Lagu 'Close to You/Jauh' dari Reality Club, Punya Makna Mendalam soal Rasa Gelisah
Lirik lagu Close to You/Jauh dari Reality Club mengisahkan soal rasa gelisah hingga jarak. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Lirik Lagu 'Close to You/Jauh' dari Reality Club, Punya Makna Mendalam soal Rasa Gelisah
Bagikan