Ruud Van Nistelrooy Ditunjuk sebagai Asisten Erik ten Hag

Soffi AmiraSoffi Amira - Jumat, 12 Juli 2024
Ruud Van Nistelrooy Ditunjuk sebagai Asisten Erik ten Hag

Ruud Van Nistelrooy dan Rene Hake ditunjuk sebagai asisten pelatih Erik ten Hag. Foto: Manchester United

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Manchester United resmi menunjuk Ruud van Nistelrooy sebagai salah satu asisten pelatih Erik ten Hag.

"Manchester United telah menunjuk Rene Hake dan Ruud van Nistelrooy sebagai asisten pelatih tim utama pria, di bawah Erik ten Hag hingga Juni 2026," tulis The Red Devils di laman resmi klub, Kamis (11/7).

Van Nistelrooy pernah membela Manchester United di bawah asuhan Sir Alex Ferguson pada 2001 hingga 2006. Selama lima musim membela MU, mantan penyerang Timnas Belanda itu tampil sebanyak 219 kali dan mencetak 150 gol di semua kompetisi.

Penunjukan Van Nistelrooy dan Rene Hake juga termasuk dalam bagian perombakan staf kepelatihan Erik Ten Hag.

Baca juga:

Donny Van de Beek Resmi Tinggalkan Manchester United

Ruud Van Nistelrooy pernah bermain untuk MU pada 2001-2006
Ruud Van Nistelrooy pernah bermain untuk MU pada 2001-2006. Foto: Manchester United

Ten Hag sendiri menyambut kedatangan dua kompatriotnya tersebut. Ia menyebutkan, Van Nistelrooy dan Rene Hake akan menambah pengalaman, pengetahuan, serta energi baru di jajaran staf kepelatihan.

"Saya senang Rene dan Ruud setuju untuk bergabung dengan proyek kami. Sekarang adalah waktu yang bagus untuk memperbarui tim kepelatihan, kami akan melanjutkan pencapaian dua tahun terakhir dan mendorong ke tingkat selanjutnya," ujar Erik Ten Hag.

Van Nistelrooy sebelumnya juga pernah melatih PSV Eindhoven pada musim 2022/23. Ia berhasil membawa klub tersebut menjuarai Piala Belanda dan finis peringkat dua di Eredivisie (Liga tertinggi Belanda).

Sementara itu, Hake pernah pernah melatih Go Ahead Eagles selama dua musim (2022-2024) dan berhasil membawa tim tersebut finis peringkat sembilan di Eredivisie musim lalu. (*)

Baca juga:

Manchester City Minta Liga Inggris Hapus Aturan ini

#Olahraga #Sepak Bola #Ruud Van Nistelrooy #Manchester United
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Rodri Akhirnya Kembali Berlatih bersama Manchester City, Sudah Siap Main Lagi
Rodri akhirnya kembali berlatih bersama Manchester City. Ia sudah siap bermain saat melawan Bournemouth.
Soffi Amira - Sabtu, 01 November 2025
Rodri Akhirnya Kembali Berlatih bersama Manchester City, Sudah Siap Main Lagi
Olahraga
Link Live Streaming Persija vs PSBS Biak, 31 Oktober 2025
Link live streaming Persija vs PSBS Biak tersaji di sini. Persija wajib menang di pertandingan kali ini.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Link Live Streaming Persija vs PSBS Biak, 31 Oktober 2025
Indonesia
Masuk Rangking 5 Besar, Indonesia jadi Poros Pengembangan Woodball Asia dan Dunia
Hasil resmi International Woodball Tour Ranking 2025 menempatkan para atlet Indonesia di posisi teratas dunia, baik di sektor putra maupun putri.
Dwi Astarini - Jumat, 31 Oktober 2025
Masuk Rangking 5 Besar, Indonesia jadi Poros Pengembangan Woodball Asia dan Dunia
Olahraga
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Bertahan di Juventus, Siapkan Kontrak Baru
Luciano Spalletti diyakini bisa membuat Dusan Vlahovic bertahan di Juventus.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Luciano Spalletti Diyakini Bisa Bikin Dusan Vlahovic Bertahan di Juventus, Siapkan Kontrak Baru
Olahraga
Alejandro Garnacho Terserang 'Penyakit Ronaldo' di Usia Muda, Diminta Hentikan Sikap Arogan dan Harus Ada yang Menariknya Kembali ke Dunia Nyata
Ia dituding bertingkah layaknya pemain yang sudah meraih segalanya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 31 Oktober 2025
Alejandro Garnacho Terserang 'Penyakit Ronaldo' di Usia Muda, Diminta Hentikan Sikap Arogan dan Harus Ada yang Menariknya Kembali ke Dunia Nyata
Olahraga
Cesc Fabregas Diisukan Jadi Calon Pelatih Liverpool, Dianggap Sukses di Liga Italia
Cesc Fabregas dikabarkan menjadi calon pelatih Liverpool. Ia dianggap sukses melatih Como di Serie A Italia.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Cesc Fabregas Diisukan Jadi Calon Pelatih Liverpool, Dianggap Sukses di Liga Italia
Olahraga
Barcelona Tiba-tiba Dekati Victor Osimhen, Bisa Jadi Pengganti Robert Lewandowski
Barcelona mulai mendekati Victor Osimhen. Ia dianggap bisa jadi pengganti Robert Lewandowski musim depan.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Barcelona Tiba-tiba Dekati Victor Osimhen, Bisa Jadi Pengganti Robert Lewandowski
Olahraga
Liverpool Dipermalukan Crystal Palace, Jamie Redknapp Sebut Arne Slot Bikin Kesalahan Fatal
Jamie Redknapp mengomentari Arne Slot, yang membuat kesalahan fatal saat menjamu Crystal Palace di Piala Carabao.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Liverpool Dipermalukan Crystal Palace, Jamie Redknapp Sebut Arne Slot Bikin Kesalahan Fatal
Olahraga
Belum Ada Pengganti Inigo Martinez, Barcelona Mulai Incar Bek Muda AC Milan
Barcelona kini mengincar bek muda AC Milan, Davide Bartesaghi. Ia bisa menggantikan posisi yang ditinggalkan Inigo Martinez.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Belum Ada Pengganti Inigo Martinez, Barcelona Mulai Incar Bek Muda AC Milan
Olahraga
Jadon Sancho Masih Belum Meyakinkan di Aston Villa, Kariernya Berada di Ujung Tanduk?
Jadon Sancho masih belum meyakinkan di Aston Villa. Hal itu pun bisa membuat kariernya meredup. Manchester United juga ogah memperpanjang kontraknya.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Jadon Sancho Masih Belum Meyakinkan di Aston Villa, Kariernya Berada di Ujung Tanduk?
Bagikan