Rumitnya Menemukan Cinta di 'My Sassy Girl'
Diadaptasi dari film Korea dengan judul sama. (Foto: Instagram@jefrinichol)
FILM garapan sutradara Fajar Nugros, My Sassy Girl, saat ini tengah tayang di bioskop. Dibintangi Jefri Nichol dan Tiara Andini, film ini menceritakan tentang drama remaja komedi romantis diadaptasi dari film Korea Selatan 2001 dengan judul serupa.
Mengutip laman ANTARA, Rabu (22/6), film ini menceritakan tentang Gian (Jefri Nichol) seharusnya pergi ke rumah tantenya karna ingin dijodohkan dengan mantan kekasih almarhum anak tatenya. Namun saat di stasiun hingga berada di moda raya terpadu, Gian terjebak dalam situasi membuatnya harus mengurus gadis mabuk bernama Sissy (Tiara Andini) dengan membawanya ke hotel.
Terjadilah kesalahpahaman antara Gian dan Sissy. Namun, sejak saat itu pula mereka menuju pertemuan demi pertemuan berikutnya. Pertemuan itu membentuk sebuah kebersamaan. Gian menemukan dirinya tidak bisa dan tidak mau menjauh, meskipun Sisi sering kali merundungnya.
Baca juga:
Sisi nan sempat muram akibat masa lalu, menjadi lebih senang setiap bersama Gian. Namun, ia selalu merasa tidak pantas bahagia. Sedangkan Gian selalu berusaha menuruti kemauan Sisi.
Film ini mirip dengan film aslinya disutradarai Kwak Jae-yong, serta dibintangi oleh Cha Tae-hyun dan Jun Ji-hyun. Film ini tidak hanya diadaptasi di Indonesia saja, melainkan juga AS, India, Tiongkok, Nepal, Filipina, bahkan Lithuania.
Fajar pun tidak lupa memberikan sentuhan kearifan lokal pada film versi Indonesia ini. Jika di Korea Selatan kedua tokoh utama bertemu di gonghang cheoldo (kereta bawah tanah), di Indonesia Gian dan Sisi bertemu di KRL.
Untuk membuat film semakin berwarna dan bikin baper penonton, ada selipan lagu Terbiasa Sendiri dibawakan Petrus Mahendra, 365 dibawakan Tiara Andini, dan Kagum dibawakan Raja Giannuca.
Baca juga:
Kesan Jefri Nichol dan Tiara Andini Main di Film 'My Sassy Girl'
Fajar menggarap film ini justru karena merasa dekat dengan versi aslinya.
"Versi Korea My Sassy Girl adalah salah satu film favorit saya. Waktu saya sekolah film di IKJ, kami membedah film My Sassy Girl dan dari sana terlahir banyak diskusi. Tidak menyangka bahwa 20 tahun kemudian saya bisa membuat remake dengan Falcon Pictures. Ini adalah anugerah luar biasa," kata Fajar.
Sutradara film Dilan 1990 ini bangga bisa menyelesaikan film tersebut.
"Semoga film ini sukses dan bisa menjadi kebanggaan tersendiri, remake film Korea dengan gaya Indonesia di dalamnya. Saya suka sekali dengan musik, skenario, gambar, dan teman-teman luar biasa yang bergabung. Semoga penonton bisa merasakan kebahagiaan seperti saya ketika menyaksikan film ini," lanjutnya.
Film My Sassy Girl tayang di bioskop mulai 23 Juni 2022. (and)
Baca juga:
Bagikan
Andreas Pranatalta
Berita Terkait
10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2025, 'Jumbo' Tembus 10 Juta Penonton
Berani Sampaikan Ide, Miley Cyrus Tembus Proyek 'Avatar' James Cameron
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Rekomendasi Deretan Film Natal yang Bikin Liburan Akhir Tahun Makin Hangat
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
Amazon Teken Kontrak dengan Netflix, James Bond Ikut Pindah Rumah
Disutradarai Baim Wong, Christine Hakim Karakter Utama dalam Film ‘Semua Akan Baik-baik Saja’