Rumah Jessie J Kemalingan, Perhiasan Senilai Rp 300 Juta Raib
Rumah Jessie J kemalingan. Foto: Instagram/jessiej
MerahPutih.com - Rumah Jessie J menjadi korban perampokan di rumahnya di kawasan Los Angeles, Amerika Serikat. TMZ melaporkan, bahwa LAPD menanggapi laporan penyanyi itu setelah ia kembali ke rumah dan menemukan bahwa rumahnya telah 'dibobol.'
Para pencuri dilaporkan masuk ke dalam rumahnya melalui jendela belakang. Kemudian, pelaku perampokan itu mencuri perhiasan Jessie senilai lebih dari 20.000 dolar AS atau Rp 300 juta.
Menurut TMZ, tidak ada penangkapan yang dilakukan setelah kejadian tersebut. Lalu, LAPD masih melakukan penyelidikan.
Baca juga:
Kasus Perampokan Toko Jam Tangan Mewah di PIK, Pelaku sempat Menyamar Jadi Pembeli
Jessie belum memberikan komentar secara terbuka atau membagikan berita tentang perampokan tersebut. Ia juga memiliki seorang putra berusia satu tahun bersama atlet basket, Chanan Colman. Namun, belum ada informasi apakah ada korban dari kejadian ini.
Penyanyi sekaligus penulis lagu "Price Tag" itu menjadi salah satu selebriti yang mengalami kejadian perampokan yang terjadi selama beberapa bulan terakhir di LA. Beberapa bintang termasuk Tom Hanks, Rita Wilson, serta Bhad Bhabie, juga terkena dampaknya. (sof)
Baca juga:
Sidang Kasus Kejahatan Seksual Sean 'Diddy' Combs Digelar 5 Mei 2025
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
Album 'BEFORE I FORGET' Jadi Pernyataan Paling Personal The Kid LAROI
Samsons Tutup 2025 dengan Single Hangat 'Tentang Kita', Simak Lirik Lagunya
The Funeral Portrait Rilis EP 'Dark Thoughts', Angkat Tema Personal dan Solidaritas
Dari Sabaton hingga Yellowcard, Better Noise Music Panen Prestasi di 2025
James Alyn HYBS Gandeng PREP Rilis Single Penuh Harapan 'Don’t Worry', Simak Lirik Lengkapnya
Earhouse Buka Ruang Kolaborasi Pergerakan Komunitas Seni
Allan Andersn Rilis Single 'Senafas', Kolaborasi Internasional dengan Komposer Malaysia