Rombak Skuad Lagi, Real Madrid Incar Enzo Fernandez dan Moises Caicedo

Soffi AmiraSoffi Amira - Senin, 29 September 2025
Rombak Skuad Lagi, Real Madrid Incar Enzo Fernandez dan Moises Caicedo

Real Madrid incar Enzo Fernandez dan Moises Caicedo. Foto: Dok. Chelsea FC

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Real Madrid kini mulai memikirkan pemain-pemain yang akan mereka rekrut pada bursa transfer musim panas 2026.

Sebab, ada beberapa posisi di skuad Xabi Alonso yang perlu dibenahi. Bukan rahasia lagi, bahwa bek tengah baru memang diinginkan. Namun, lini tengah juga jadi target utama Los Blancos.

Baca juga:

Real Madrid Gigit Jari, William Saliba Pilih Perpanjang Kontrak di Arsenal

Real Madrid Belum Temukan Pengganti Toni Kroos dan Luka Modric

Real Madrid kesulitan cari pengganti Toni Kroos dan Luka Modric
Real Madrid kesulitan cari pengganti Toni Kroos dan Luka Modric. Foto: Dok. Real Madrid

Kini, Real Madrid masih belum menemukan pengganti Toni Kroos, yang memutuskan pensiun pada 2024 lalu. Terlebih lagi, Luka Modric juga sudah hengkang ke AC Milan.

Kepindahan gelandang baru sempat dipertimbangkan pada bursa transfer terakhir. Sayangnya, Alonso masih tetap menggunakan pemain yang dimiliki Madrid saat ini.

Sebelumnya, Rodri dan Adam Wharton dikaitkan oleh Real Madrid. Menurut laporan CaughtOffside, Real Madrid juga sedang mempertimbangkan untuk merekrut dua pemain Chelsea, yakni Moises Caicedo dan Enzo Fernandez.

Baca juga:

Lamine Yamal Comeback, Langsung Bawa Barcelona Menang atas Real Sociedad

“Real Madrid sedang melakukan uji tuntas terhadap opsi-opsi potensial di lini tengah. Mereka terus-menerus mengincar target-target potensial. Di bawah Juni Calafat, mereka telah mengubah rekrutmen dan kemampuan mereka untuk membuat keputusan yang tepat," kata laporan tersebut.

Laporan itu juga menyebutkan, bahwa lini tengah menjadi posisi yang mereka perhatikan. Fernandez dan Caicedo merupakan dua pemain yang sudah lama dipantau.

Real Madrid Sudah Lama Tertarik dengan Enzo Fernandez

Real Madrid sudah lama incar Enzo Fernandez
Real Madrid sudah lama incar Enzo Fernandez. Foto: Dok. Chelsea FC

Ini bukan pertama kalinya Real Madrid mengagumi Fernandez, yang pertama kali diketahui setelah penampilannya bersama timnas Argentina di Piala Dunia 2022.

Chelsea merekrutnya setelah turnamen tersebut, tetapi mereka masih mempertimbangkannya sebagai calon tambahan.

Namun, masih harus dilihat siapa yang akan direkrut Real Madrid musim panas mendatang. Alonso menekankan, bahwa profil tertentu dibutuhkan untuk skuadnya.

Hal itu mengingat ia sudah memiliki beberapa gelandang berkualitas, seperti Aurelien Tchouameni, Eduardo Camavinga, Federico Valverde, Jude Bellingham, dan Arda Guler. (sof)

#Chelsea #Bursa Transfer #Real Madrid #Sepak Bola
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Prancis Lolos ke Piala Dunia Usai Cukur Ukrania, Kylian Mbappe dan Sentuhan Magis Olise Jadi Sorotan
Timnas Prancis lolos otomatis ke Piala Dunia 2026 setelah melumat Ukraina 4-0. Dua gol Kylian Mbappe dan kontribusi Olise/Ekitike amankan puncak Grup D.
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
Prancis Lolos ke Piala Dunia Usai Cukur Ukrania, Kylian Mbappe dan Sentuhan Magis Olise Jadi Sorotan
Olahraga
Real Madrid Mau Datangkan Bek Baru Musim Depan, Dayot Upamecano Jadi Prioritas
Real Madrid mau datangkan bek baru musim depan. Bukan rahasia lagi, bahwa Los Blancos menginginkan Dayot Upamecano.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
Real Madrid Mau Datangkan Bek Baru Musim Depan, Dayot Upamecano Jadi Prioritas
Olahraga
Cedera Lamine Yamal Kini Jadi Sorotan, Dean Huijsen Langsung Pasang Badan
Lamine Yamal kini jadi sorotan setelah mengalami cedera. Dean Huijsen pun langsung membela rekannya di timnas Spanyol itu.
Soffi Amira - Jumat, 14 November 2025
Cedera Lamine Yamal Kini Jadi Sorotan, Dean Huijsen Langsung Pasang Badan
Olahraga
Lionel Messi Ziarah ke Camp Nou, Barcelona Curigai Adanya Peran Rival Joan Laporta
Barcelona mencurigai adanya peran rival Joan Laporta, saat Lionel Messi mengunjungi Camp Nou.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Lionel Messi Ziarah ke Camp Nou, Barcelona Curigai Adanya Peran Rival Joan Laporta
Olahraga
Arsenal Jadi Favorit Juara Liga Inggris 2025/26, Bukayo Saka: Kita tak Boleh Terbawa Omongan
Arsenal kini jadi favorit juara Liga Inggris 2025/26. Bukayo Saka pun mengatakan, bahwa Arsenal tak boleh terbawa omongan.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Arsenal Jadi Favorit Juara Liga Inggris 2025/26, Bukayo Saka: Kita tak Boleh Terbawa Omongan
Olahraga
Carlo Ancelotti Angkat Bicara soal Sikap Vinicius Junior, Sebut Tindakannya Terlalu Jauh
Carlo Ancelotti angkat bicara soal sikap Vinicius Junior. Ia mengatakan, bahwa tindakannya sudah terlalu jauh.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Carlo Ancelotti Angkat Bicara soal Sikap Vinicius Junior, Sebut Tindakannya Terlalu Jauh
Olahraga
Manchester City dan Real Madrid Pantau Dominik Szoboszlai, Liverpool Ogah Jual Cuma-cuma
Dominik Szoboszlai diminati Manchester City dan Real Madrid. Namun, Liverpool tidak akan melepas pemain kuncinya itu.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Manchester City dan Real Madrid Pantau Dominik Szoboszlai, Liverpool Ogah Jual Cuma-cuma
Olahraga
Ederson Akui tak Bahagia di Manchester City, Cedera Bikin Performanya Memburuk
Kiper Fenerbahce, Ederson mengaku, bahwa ia tak bahagia di Manchester City. Cedera membuat performanya memburuk.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Ederson Akui tak Bahagia di Manchester City, Cedera Bikin Performanya Memburuk
Olahraga
PSG Lirik Eric Garcia, Barcelona Langsung Siapkan Kontrak Jangka Panjang
PSG tertarik mendatangkan bek Barcelona, Eric Garcia. Barca pun langsung menyiapkan kontrak jangka panjang untuk Eric.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
PSG Lirik Eric Garcia, Barcelona Langsung Siapkan Kontrak Jangka Panjang
Olahraga
Endrick Putuskan Tinggalkan Real Madrid, Sudah Capai Kesepakatan dengan Lyon
Endrick putuskan tinggalkan Real Madrid. Kini, Los Blancos sudah mencapai kesepakatan dengan Lyon.
Soffi Amira - Kamis, 13 November 2025
Endrick Putuskan Tinggalkan Real Madrid, Sudah Capai Kesepakatan dengan Lyon
Bagikan