Rilis Album 'Manusia', Tulus: Lagunya Related dengan Kita Manusia

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Jumat, 04 Maret 2022
Rilis Album 'Manusia', Tulus: Lagunya Related dengan Kita Manusia

Artwork album Manusia. (Foto: TulusCompany)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DALAM rangka merayakan 10 tahun berkarya, Tulus resmi merilis album Manusia yang terdiri dari 10 lagu. Sesuai judulnya, lagu-lagu di album ini menceritakan tentang keseharian kita sebagai manusia.

"Inspirasi dari album ini adalah banyaknya interaksi saya dengan manusia. Di dalam album ini banyak menceritakan sekali ragam rasa, dinamisnya rasa yang kita rasakan sebagai manusia. Dan lagu-lagu ini juga ditulis dari cerita yang saya alami berkat interkasi dengan manusia," kata Tulus dalam jumpa virtual, Jumat (4/3).

Menjadi manusia, menurut Tulus, memiliki perasaan yang terkadang naik turun, bahagia, sedih, dan itu adalah hal yang wajar. Dalam album in juga, Tulus meneruskan perjalanan musiknya lewat ragam lagu unik, olah kata dalam lirik yang semakin matang, dan pengedepanan Bahasa Indonesia semakin elegan.

Baca juga:

Rayakan 10 Tahun Bermusik, Tulus Hadirkan Album 'Manusia'


"Sebelum melodinya itu hadir, di kepala itu sudah tahu ceritanya apa. Bahkan beberapa lagu, liriknya dulu yang saya buat baru melodinya. Saya bukan ahli bahasa juga, tapi saya mencoba mengolah pola pikir dan sensitivitas saya sebagai penulis lagu," lanjut Tulus.

Ketika ditanya ingin menulis lagu dalam bahasa asing, Tulus berharap di album berikutnya bisa menggunakan bahasa-bahasa lain. Sebelumnya, lagu Tulus yang berjudul Sepatu juga sempat diterjemahkan ke dalam bahasa Jepang, yakni Kutsu. Tulus juga memberikan sedikit bocoran bahwa di album kali ini akan ada alunan alat musik yang berbeda.

"Berbicara eksplorasi musik, kita berbicara warna baru. Warna barunya itu akan banyak teman-teman temukan ketika berjalan dengan lagu-lagu di album ini. Banyak alat-alat musik juga yang sebelumnya belum pernah terdengar di karya saya yang lain," kata Tulus.

Baca juga:

Tulus akan Gelar Sesi Kedua Konser ‘Terlalu Rindu’

Di album Manusia, Tulus turut berkolaborasi dengan para talenta berbakat seperti Ari Renaldi, Dere, Petra Sihombing, Topan Abimanyu, dan Yoseph Sitompul. Beberapa di antara lagu dalam album ini bahkan ikut disempurnakan oleh orkestrasi brilian dari Erwin Gutawa. Puluhan sessionist profesional, paduan suara, hingga orkestrasi besar juga terlibat dalam album ini.

"Album ini dirakit oleh banyak talenta. Saya sangat bersyukur bisa berkolaborasi dengan talenta-talenta hebat. Dengan jumlah talenta yang ikut saja sudah bisa tergambarkan bagaimana lagu di album ini," tuturnya.

Ada 10 lagu dalam album ini, termauk Tujuh Belas yang video musiknya sudah dirilis, Kelana, Remedi, Interaksi, Ingkar, Jatuh Suka, Nala, Hati-Hati di Jalan, dan Diri. Tulus berharap album Manusia bisa tumbuh bersama dan menjadi teman di keseharian para pendengar.

"Untuk seluruh teman Tulus yang sudah 10 tahun bersama, saya tidak bosan untuk mengucapkan terima kasih atas dukungannya, sehingga saya terus yakin untuk menjalani di dunia musik," tutupnya. (and)

Baca juga:

Tandai Album Baru Tulus Rilis Single ‘Ingkar’

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia #Tulus
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

ShowBiz
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
D’MASIV berkomitmen menyajikan pengalaman konser yang berbeda: penuh energi, nostalgia, dan kehangatan.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
ShowBiz
Lirik Lengkap 'A Sorrowful Reunion', Lagu Reality Club yang Viral di TikTok
Kepopuleran A Sorrowful Reunion di media sosial bermula dari tren pengguna TikTok yang mengunggah video pertemuan emosional dengan mantan kekasih.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lengkap 'A Sorrowful Reunion', Lagu Reality Club yang Viral di TikTok
ShowBiz
Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
Raisa menggambarkan kisah seseorang yang akhirnya mampu melepaskan cinta dengan ikhlas di lagu Bila.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
ShowBiz
Asteriska & The Fellow Stars Merayakan Keberanian Lewat Lagu 'Keluar Dari Jakarta', Simak Lirik Lengkapnya
Keluar Dari Jakarta menjadi puncak yang penuh semangat dan kebebasan.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Asteriska & The Fellow Stars Merayakan Keberanian Lewat Lagu 'Keluar Dari Jakarta', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lagu 'Bermimpi', Nomor Unggulan dalam Album 'Koma' Mahalini
Vokal kuat dan penuh karakter Mahalini berhasil membangun kedalaman emosi di lagu Bermimpi.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lagu 'Bermimpi', Nomor Unggulan dalam Album 'Koma' Mahalini
ShowBiz
2 Dekade Bermusik, Holy City Rollers Kembali dengan Single ‘Where Have You Been’
Single ‘Where Have You Been’ menjadi pembuka untuk album penuh mendatang Holy City Rollers.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
2 Dekade Bermusik, Holy City Rollers Kembali dengan Single ‘Where Have You Been’
ShowBiz
Lirik 'Ingat-Ingat Lagi', Salah Satu Lagu dari Album 'Koma' Mahalini
Lirik lagu Ingat-Ingat Lagi menjadi refleksi akan kuatnya rasa cinta yang tulus, yang tetap membekas meski waktu telah berjalan.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik 'Ingat-Ingat Lagi', Salah Satu Lagu dari Album 'Koma' Mahalini
ShowBiz
Écoutez Kembali Hadir dengan Single 'Cerita Kita', Rayakan Persahabatan dan Reuni Setelah 12 Tahun
Band pop jazz Écoutez resmi merilis single terbaru “Cerita Kita” yang menandai kembalinya Delia setelah 12 tahun. Lagu ini mengisahkan persahabatan dan perjalanan panjang para personel.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Écoutez Kembali Hadir dengan Single 'Cerita Kita', Rayakan Persahabatan dan Reuni Setelah 12 Tahun
Fun
Lirik Lagu Pawang Ciptaan Yaqin, Lahir dari Kisah Perceraian Publik Figur
Ditulis tahun 2023, “Pawang” lahir dari refleksi Yaqin terhadap berbagai kisah perceraian, baik dari kalangan selebriti maupun orang-orang di sekitarnya.
Wisnu Cipto - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lagu Pawang Ciptaan Yaqin, Lahir dari Kisah Perceraian Publik Figur
ShowBiz
Bangkit dari Jeda, Mahalini Rilis Album Koma Berisi 10 Lagu
Penyanyi Mahalini Raharja resmi menandai kembalinya ke industri musik Indonesia setelah mengambil masa istirahat setelah melahirkan.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Bangkit dari Jeda, Mahalini Rilis Album Koma Berisi 10 Lagu
Bagikan