Musik

Rich Brian Tampil Penuh Aksi di Video Musik 'New Tooth'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 05 November 2021
Rich Brian Tampil Penuh Aksi di Video Musik 'New Tooth'

Debut akting Rich Brian di video musik terbarunya. (Foto: Youtube/Rich Brian)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

RICH BRIAN punya imajinasi tersendiri di setiap karya yang ia kerjakan. Mulai dari musik, kolaborasi, tata visual, hingga video musik. Rapper yang bernaung di bawah label 88Rising itu kembali dengan single terbaru, disertai video musik berjudul New Tooth yang dirilis pada 4 November 2021.

Single New Tooth merupakan perwujudan dari sepenggal monolog yang ada dalam diri seorang Rich Brian. Cerita tentang melawan keraguran diri, impulsif negative, hingga hambatan kreatif yang di alami olehnya.

Baca juga:

Kado Istimewa bbno$ dan Rich Brian untuk Pendengar 'Edamame' di Indonesia

Pada video berdurasi 3.58 menit tersebut, kamu akan disuguhkan visual menengangkan penuh aksi, dengan Brian berperan sebagai anggota S.W.A.T. Proses latihan, perkelahian hingga baku tembak dalam video ini mengingatkan dari film The Raid yang dibintangi Iko Uwais pada 2011 silam.

Faktanya, Brian mengakui adegan-adegan tersebut terinspirasi dari film garapan sutradara Gareth Evans. Salah satu adegan mengejutkan yakni ketika Rich Brian berpenampilan layaknya pebisnis kelas kakap. Lengkap dengan setelah jas dan celana berwarna putih, serta janggut tebal diwajahnya.

“Aku benar-benar meluangkan waktu untuk lagu ini dan aku pikir hasilnya sepadan. Proses perekaman dan pengeditan video musik ini sangat menyenangkan. Aku merasa kembali ke 2011, masa-masa aku membuat film. Apresiasi juga untuk Jason Ono (sosok sutradara dibalik video musik New Tooth),” ucap Brian dalam keterangan resmi yang dikutip dari Kincir, Kamis (4/11).

Baca juga:

Film Musikal 'Jamojaya' akan Jadi Debut Rich Brian Sebagai Aktor

View this post on Instagram

A post shared by RICH BRIAN (@brianimanuel)

Sebelumnya, Rich Brian bersama rekan musisi satu labelnya, yaitu NIKI dan Warren Hue, terlibat dalam proyek film Marvel Studios untuk Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings. Ketiganya juga berbagi pengalaman dan cerita di balik proyek bersejarah itu.

“Aku tidak percaya kami bertiga, seniman muda dari Indonesia, ada di sini bernyanyi di soundtrack Marvel. Ini menunjukkan bahwa apa pun sangat mungkin terjadi dan aku tidak sabar untuk melihat apa yang bisa kita capai sebagai orang Indonesia di industri ini,” ungkap Brian.

Ketiga musisi ini juga bercerita tentang bagaimana mereka berkolaborasi dengan Destin Daniel Cretton, sutradara film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings yang mencanangkan album ini. Pembuatan album ini juga merupakan pengalaman baru dan unik bagi mereka. (far)

Baca juga:

Kisah Rich Brian, NIKI, dan Warren Hue Terlibat di ‘Shang-Chi’

#Musik #Rich Brian #Rapper #Musisi Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
Melalui lirik yang jujur serta sarat emosi, Vadesta menggambarkan sudut pandang seseorang yang memilih bertahan bukan karena tak merasakan luka.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
ShowBiz
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'
Silet Open Up kembali merilis single terbaru 'Taguling Guling' bersama Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel. Tentang pria yang terbuai pesona cinta.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'
Lifestyle
Kisah di Balik Lagu Daerah 'Ampar Ampar Pisang' dari Kalimantan Selatan
Pada awalnya, lagu ini dinyanyikan sebagai iringan aktivitas masyarakat saat mengolah pisang menjadi makanan tradisional.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
Kisah di Balik Lagu Daerah 'Ampar Ampar Pisang' dari Kalimantan Selatan
ShowBiz
No Na Rilis Single 'Sizzle', Jadi Lagu Resmi M7 World Championship Mobile Legends
Gilr band Indonesia No Na merilis single 'Sizzle' yang terpilih sebagai lagu resmi M7 World Championship Mobile Legends: Bang Bang.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
No Na Rilis Single 'Sizzle', Jadi Lagu Resmi M7 World Championship Mobile Legends
ShowBiz
'Bocah Cilik-Cilik', Lagu Dangdut Religi Anak dari Adella Girls yang Ramai di Media Sosial
Lirik berbahasa Jawa dalam Bocah Cilik-Cilik mengajak anak-anak untuk berpakaian rapi dan berperilaku baik.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
'Bocah Cilik-Cilik', Lagu Dangdut Religi Anak dari Adella Girls yang Ramai di Media Sosial
ShowBiz
Hilary Duff Ungkap Fase Hidup Melelahkan lewat Single 'Roommates', Simak Lirik Lagunya
Hilary Duff melanjutkan comeback pop lewat single “Roommates”, lagu reflektif tentang kehidupan dewasa jelang album luck… or something yang rilis 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Hilary Duff Ungkap Fase Hidup Melelahkan lewat Single 'Roommates', Simak Lirik Lagunya
ShowBiz
8 Tahun Vakum, A$AP Rocky Comeback lewat Album 'DON'T BE DUMB' bersama Sederet Kolaborator
A$AP Rocky resmi comeback setelah delapan tahun vakum lewat album DON’T BE DUMB, menampilkan kolaborator bintang dan visual garapan Tim Burton.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
8 Tahun Vakum,  A$AP Rocky Comeback lewat Album 'DON'T BE DUMB' bersama Sederet Kolaborator
ShowBiz
Single Terbaru The Chasmala 'Cinta Tapi Terluka' Angkat Kisah Asmara Tak Sehat, Simak Lirik Lengkapnya
The Chasmala merilis single terbaru 'Cinta Tapi Terluka', lagu emosional yang mengangkat kisah toxic relationship dan cinta yang penuh luka.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Single Terbaru The Chasmala 'Cinta Tapi Terluka' Angkat Kisah Asmara Tak Sehat, Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
BRIT Awards 2026 Umumkan Nominasi, Berikut Daftarnya
Acara ini dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 28 Februari 2026, bertempat di Co-op Live Arena, Manchester.
Dwi Astarini - Jumat, 23 Januari 2026
BRIT Awards 2026 Umumkan Nominasi, Berikut Daftarnya
ShowBiz
'Macam Gila Tour 2026', Langkah Arc Yellow dan Timur Dalam Tembus Asia Tenggara
Arc Yellow dan Timur Dalam siap jalani Macam Gila Tour 2026 ke Malaysia dan Singapura untuk memperkenalkan album Ruam Lebam dan single Vulgar.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Januari 2026
'Macam Gila Tour 2026', Langkah Arc Yellow dan Timur Dalam Tembus Asia Tenggara
Bagikan