'Renaissance: A Film by Beyonce' Langsung Melesat ke Puncak Box Office

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 04 Desember 2023
'Renaissance: A Film by Beyonce' Langsung Melesat ke Puncak Box Office

Film konser Beyonce didistribusikan oleh AMC yang mendistribusikan film konser Taylor Swift. (Foto: YouTube/Beyonce)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

FILM konser terbaru dari Beyonce berhasil meraih kesuksesan di box office Amerika Utara. Film tersebut menjadi pembuka terbesar di box office pada periode awal Desember dalam dua dekade terakhir.

Renaissance: A Film by Beyonce yang ditulis, disutradarai, dan diproduksi langsung oleh sang superstar tersebut, meraup pendapatan kotor lebih baik dari perkiraan, yakni sebesar USD 21 juta (Rp 324 miliar) di AS dan dianugerahi nilai A+ CinemaScore yang didambakan oleh penonton hingga mendapatkan ulasan yang cemerlang.

Dikutip dari The Hollywood Reporter, Minggu (3/12), film konser tersebut mengalami kesulitan di luar negeri, dengan hanya meraih sekitar USD 6,4 juta (Rp 98 miliar) dari 94 pasar, jauh di belakang perkiraan USD 20 juta (Rp 309 miliar).

Film konser Beyonce ini menjadi judul kedua yang didistribusikan oleh AMC, distributor yang sama untuk film Taylor Swift: The Eras Tour yang juga rilis di 2023.

Baca juga:

Trailer 'Godzilla x Kong: The New Empire' Perlihatkan Penampilan Baru Kedua Karakter

The Hunger Games: The Ballad of Songbirds & Snakes dari Lionsgate, berada di urutan kedua pada akhir pekan ketiganya dengan meraup USD 14,5 juta (Rp 224 miliar) di AS dan kini total pendapatannya di AS menjadi USD 121,2 juta (Rp1,87 triliun). Di luar AS, film ini telah mengumpulkan USD 122,7 juta (Rp 1,89 triliun) dari 87 pasar dengan total pendapatan global sebesar USD 243,9 juta (Rp 3,7 triliun).

Berikutnya, film Jepang garapan Toho yakni Godzilla Minus One berada di posisi ketiga box office. Film ini berhasil mendapatkan USD 11 juta (Rp 170 miliar) di AS.

Trolls Band Together, Wish, dan Napoleon bersaing ketat untuk tempat keempat box office. Tetapi Trolls dari Illumination dan Universal menang dengan meraup USD 7,6 juta (Rp 117 miliar) di AS. Total pendapatan film ini di AS menjadi USD 74,8 juta (Rp 1,1 triliun) hingga akhir pekan ketiga dan USD 85,8 juta (Rp 1,3 triliun) di luar AS, membuat total pendapatan globalnya menjadi USD 160,6 juta (Rp 2,4 triliun).

Baca juga:

Produksi ‘Venom 3’ Kembali Dilanjutkan

Wish dari Disney Animation, turun 62 persen di AS, dan menjadi berita buruk bagi Disney. Film keluarga menempati posisi kelima dengan perkiraan USD 7,4 juta (Rp 114 miliar) di AS dengan total pendapatannya di AS kini menjadi USD 42 juta (Rp 649 miliar). Di luar AS, film ini menghasilkan USD 18,8 juta lagi (Rp 290 miliar) dan kini pendapatan globalnya menjadi USD 81,6 juta (Rp 1,2 triliun).

Sementara, Napoleon dari Apple Original Films dan Sony berada dalam posisi yang lebih buruk lagi. Pendapatan film ini turun 66 persen dan hanya meraup USD 7,1 juta (Rp 109 miliar) di AS pada pekan kedua penayangannya setelah pembukaan lebih cepat dari perkiraan pada hari Thanksgiving.

Total pendapatan Napoleon di AS kini telah mencapai USD 45,7 juta (Rp 707 miliar). Di luar AS, drama Apple bernasib jauh lebih baik dengan meraup USD 90,9 juta (Rp 1,4 triliun) di luar AS dan kini pendapatannya secara global menjadi USD 136,6 juta (Rp 2,1 triliun). (kna)

Baca juga:

‘Godzilla Minus One’, Kembalinya Kaiju dengan Hati dan Malapetaka

#Film #Box Office
Bagikan
Ditulis Oleh

Krisna Bagus

work smart, play hard.

Berita Terkait

Lifestyle
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Deretan film komedi seru tayang November-Desember 2025! Mulai dari The Running Man, Zootopia 2, hingga Anaconda dengan Jack Black. Jangan sampai terlewat!
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Fun
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
Cerita film Samsara mengangkat kisah kelam tentang ambisi, nafsu, dan keserakahan manusia.
Wisnu Cipto - Sabtu, 25 Oktober 2025
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
ShowBiz
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel menyampaikan pesan kuat tentang ketimpangan relasi kekuasaan yang masih nyata terjadi di masyarakat.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
ShowBiz
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
Digarap oleh sutradara Rizal Mantovani, film Dusun Mayit Dijadwalkan tayang 31 Desember 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
ShowBiz
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
Berperan sebagai zombie ternyata sangat menguras fisiknya.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
ShowBiz
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
Abadi Nan Jaya menjadi film zombie pertama yang diproduksi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
ShowBiz
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
The Mandalorian & Grogu akan melanjutkan kisah petualangan Din Djarin dan Grogu, menjelajahi dimensi ruang penuh misteri dan bahaya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
ShowBiz
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
The Twits menawarkan hiburan penuh warna dengan pesan moral yang hangat bagi anak-anak.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
ShowBiz
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
Puncak penganugerahan berlangsung 20 November 2025.
Dwi Astarini - Selasa, 21 Oktober 2025
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
ShowBiz
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Disutradarai oleh Kim Ga-ram, serial ini menjanjikan kisah yang realistis tentang romansa kehidupan orang dewasa
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Bagikan