Rekam Jejak Kepelatihan Si Badak, Pelatih Anyar AC Milan
Pelatih baru AC Milan Gennaro Gattuso (Zimbio)
MerahPutih.com - AC Milan resmi menunjuk Gennaro Gattuso sebagai pelatih untuk menggantikan Vincenzo Montella yang dipecat. Gattuso dipromosikan dari jabatan lamanya sebagai pelatih tim Primavera Milan.
Sebagai pemain, Gattuso adalah favorit publik Milan. Lewat gayanya yang penuh emosi Gattuso mampu mencuri hati Milanisti selama 13 tahun berkostum Merah-Hitam. Namun, sebagai pelatih catatan Gattuso kurang menyakinkan.
Seperti dilansir bolaskor.com, Pria berusia 39 tahun itu pertama kali mengecap sebagai pelatih saat merangap tugas sebagai pemain di klub Swiss Februari 2013. Gattuso yang didampingi Arno Rossini yang memiliki lisensi Pro UEFA, total mengemas 12 laga dengan catatan tiga kali menang, empat imbang, dan lima kalah. Gattuso dan Rossini dipecat pada akhir musim.
Kemudian Gattuso mencoba peruntungan menjadi arsitek di klub Serie B Palermo. Namun lagi-lagi dia dipecat. Bersama Palermo Gattuso hanya bertahan enam laga. Posisi Gattuso digantikan Giuseppe Iachini yang sukses membawa Palermo promosi dengan status juara Serie B.
Pada Juni 2014, Gattuso kembali bertugas. Kali ini dia menangani klub Yunani IFI Crete. Gattuso kemudian mengundurkan diri pada Oktober tahun yang sama terkait krisis finansial yang mendera klub. Namun, sehari kemudian Gattuso menarik pengunduran dirinya. Hingga akhirnya Gattuso benar-benar mundur pada Desember setelah mencatat lima kemenangan, tiga imbang, dan sembilan kekalahan.
Pada Januri 2015 Gattuso dikabarkan melamar pekerjaan sebagai manajer di klub Skotlandia Hamilton Academical dan klub yang pernah dia bela Rangers. Baru Agustus 2015 Gattuso kembali bekerja sebagai pelatih saat direkrut klub Lega Pro, Pisa. Gattuso berhasil membawa Pisa promosi ke Serie B.
Meski sukses membawa Pisa promosi, Gattuso memilih mengundurkan diri karena mengeluh dia menilai klub sudah sangat bermasalah. Seperti saat di Yunani, Gattuso kembali ke Pisa sebulan kemudian. Pada akhir musim Gattuso meninggalkan Pisa dan menjadi pelatih tim Primavera Milan.
Sepanjang karier sebagai pelatih profesional, Gattuso sudah melakoni 119 laga dengan persentase kemenangan hanya 32,77 persen. (*)
Bagikan
Berita Terkait
Berpatokan Performa saat Imbang 1-1 dengan AS Roma, AC Milan Sulit Kejar Inter
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Klasemen Liga Italia Serie A Setelah Juventus Gilas Napoli 3-0, Sementara AS Roma Vs AC Milan Imbang 1-1
Link Live Streaming AS Roma vs AC Milan, 26 Januari 2026
AC Milan Siap Pulangkan Brahim Diaz, Real Madrid Pertimbangkan Lepas
Ruben Loftus-Cheek Siap Tinggalkan AC Milan, Bidik Gelandang Manchester United dan Tottenham
Rafael Leao Pilih Bertahan di AC Milan, Negosiasi Kontrak Baru Segera Rampung
Cedera Lutut Berkepanjangan, Pemain Muda AC Milan Putuskan Pensiun di Usia 20 Tahun
Manchester United Tolak Tawaran AC Milan untuk Harry Maguire, Belum Mau Lepas
Klasemen Liga Italia Serie A Setelah AC Milan Menang 1-0 atas Lecce, Sementara AS Roma Tekuk Torino 2-0