Redmi 12 Hadirkan Pengalaman Ponsel Kelas Atas

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 03 Agustus 2023
Redmi 12 Hadirkan Pengalaman Ponsel Kelas Atas

Redmi 12 adalah bukti komitmen Xiaomi dalam menghadirkan ponsel berkualitas di Indonesia. (Foto GSM Arena)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERUSAHAAN elektronik dan teknologi pintar Xiaomi resmi meluncurkan ponsel pintar Redmi 12, Selasa (1/8). ponsel itu siap memberikan pengalaman naik level untuk konsumen Indonesia dengan harga yang bersahabat.

Melalui sejumlah rangkaian fitur unggulan seperti desain glass back premium, triple camera dengan kamera utama 50MP, serta memori yang lebih besar hingga 256GB. Redmi 12 hadir sebagai salah satu bukti komitmen Xiaomi dalam menghadirkan harga yang sesungguhnya, sekaligus memberikan akses lebih luas bagi konsumen untuk menikmati teknologi terkini tanpa mengorbankan kualitas atau fitur yang diinginkan.

Baca juga:

Unggulkan Fitur Kamera, ASUS Perkenalkan Zenfone 10

Redmi 12 hadir dalam tiga pilihan warrna. (Foto: GSM Arena)

"Selain itu, untuk melengkapi pengalaman menggunakan ponsel pintar yang 'naik level' serta mendukung kenyamanan penggunaan jangka panjang, Xiaomi juga menjamin dukungan dari sisi layanan purnajual yang telah mencapai lebih dari 500 titik layanan, menjadikan Xiaomi sebagai salah satu jenama dengan jaringan purna jual terluas di Indonesia," kata Country Director Xiaomi Indonesia Wentao Zhao, seperti dikutip Antara, Selasa (1/8).

Tersedia dalam tiga pilihan warna menarik, yaitu Polar Silver, Midnight Black, dan Sky Blue, seri ini bisa disesuaikan dengan selera dan gaya pribadi pengguna. Setiap varian warna memberikan kesan yang berbeda, memungkinkan para penggunanya untuk mengekspresikan kepribadian mereka.

Tidak hanya mengutamakan tampilan yang modern dan stylish, Redmi 12 juga memastikan kenyamanan mobilitas bagi pengguna dengan proteksi ketahannan debu serta percikan air IP53. Melalui proteksi ini, pengguna tidak perlu khawatir lagi saat menggunakan ponsel dalam berbagai kondisi, termasuk penggunaan di luar ruangan.

Baca juga:

Susul Phone (2), Nothing Ear (2) akan Hadir dengan Warna Hitam

Redmi 12 menggunakan panel layar FHD+. (Foto: GSM Arena)

Redmi 12 menawarkan teknologi kamera yang mumpuni di kelasnya dengan menghadirkan triple camera. Kamera utama 50MP (f/1.8), satu kamera 8MP ultra-wide camera (f/2.2) dengan sudut 120 derajat, serta satu kamera 2MP macro camera (f/2.4) untuk menangkap objek dengan detail. Untuk kamera depan Xiaomi menggunakan satu kamera 8MP.

Baik kamera depan maupun kamera utama belakang Redmi 12 telah didukung dengan fitur perekaman video hingga 1080P 30fps.

Redmi 12 menghadirkan RAM besar hingga 8GB ditambah fitur ekspansi RAM hingga 8GB yang dipadukan dengan kapasitas penyimpanan luas hingga sebesar 256GB. Selain itu ekspansi memori tambahan dapat dilakukan hingga 1TB.

Ponsel ini menggunakan layar berukuran 6,79 dengan panel FHD+ yang menghadirkan pengalaman visual jernih dan mengesankan.

Selain itu, Redmi 12 juga dilengkapi dengan side fingerprint sensor untuk kenyamanan dan privasi pengguna sehari-hari. Sensor sidik jari terintegrasi di sisi ponsel yang mempermudah pengguna membuka kunci perangkat dengan cepat dan aman.

Harga eceran resmi atau SRP Redmi 12 dijual dengan harga Rp 1.999.000 (RAM 8GB+ ROM 128GB) dan Rp 2.199.000 (RAM 8GB+ ROM 256GB). (kna)

Baca juga:

Realme 11 Pro Series 5G Gandeng Desainer Grafis Gucci

#Smartphone #Teknologi #Xiaomi
Bagikan
Ditulis Oleh

Krisna Bagus

work smart, play hard.

Berita Terkait

Fun
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max Ikut Debut, Bawa Chipset Dimensity Baru dan Baterai Besar
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max akhirnya debut. Kedua HP ini membawa chipset Dimensity terbaru dan baterai jumbo.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
OPPO Reno 15 Pro dan Reno 15 Pro Max Ikut Debut, Bawa Chipset Dimensity Baru dan Baterai Besar
Fun
OPPO Reno 15 dan Reno 15F Resmi Meluncur, Harganya Dibanderol Mulai Rp 9,6 Juta
OPPO Reno 15 dan Reno 15F akhirnya meluncur. Kedua HP ini menawarkan kamera mumpuni dan daya tahan baterai lama.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
OPPO Reno 15 dan Reno 15F Resmi Meluncur, Harganya Dibanderol Mulai Rp 9,6 Juta
Fun
Adu Kamera Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition dibandingkan dengan Vivo X300 Pro. Lalu, mana hasil kamera yang lebih gahar?
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Adu Kamera Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Fun
Bocoran Spesifikasi OPPO Find X9s Terungkap, Punya 2 Kamera 200MP dan Baterai 7.000 mAh
Spesifikasi OPPO Find X9s kini sudah terungkap. HP itu membawa 2 kamera 200MP dan baterai 7.000mAh.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Bocoran Spesifikasi OPPO Find X9s Terungkap, Punya 2 Kamera 200MP dan Baterai 7.000 mAh
Fun
Jadi HP Lipat Pertama di 2026, OPPO Find N6 Bawa Kamera 200MP dan Baterai 6.000 mAh
OPPO Find N6 akan menjadi HP lipat pertama di 2026. HP tersebut membawa kamera 200MP dan baterai 6.000mAh.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Jadi HP Lipat Pertama di 2026, OPPO Find N6 Bawa Kamera 200MP dan Baterai 6.000 mAh
Fun
OPPO Reno 15 Hadir dengan Sentuhan Baru, Bakal Punya Varian Warna Starry Pink
OPPO Reno 15 akan hadir dengan warna Starry Pink. HP tersebut akan mulai dijual pada 31 Desember 2025 mendatang.
Soffi Amira - Senin, 29 Desember 2025
OPPO Reno 15 Hadir dengan Sentuhan Baru, Bakal Punya Varian Warna Starry Pink
Fun
Vivo X300 Ultra Sudah Dapat Sertifikasi EEC, Sinyal Peluncuran Makin Dekat?
Vivo X300 Ultra sudah meraih sertifikasi EEC. HP tersebut kemungkinan akan meluncur global pada 2026 mendatang.
Soffi Amira - Senin, 29 Desember 2025
Vivo X300 Ultra Sudah Dapat Sertifikasi EEC, Sinyal Peluncuran Makin Dekat?
Fun
Xiaomi 17 Ultra Sudah Raih Sertifikasi Global, Siap Meluncur Lewat Baterai 6.000mAh
Xiaomi 17 Ultra sudah meraih sertifikasi global. HP ini siap meluncur lewat baterai 6.000mAh.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Xiaomi 17 Ultra Sudah Raih Sertifikasi Global, Siap Meluncur Lewat Baterai 6.000mAh
Fun
Rilis Sebentar Lagi, Spesifikasi OPPO Reno 15, Reno 15 Pro, dan Reno 15 Pro Mini Terungkap
Spesifikasi OPPO Reno 15, 15 Pro, dan 15 Pro Mini kini sudah terungkap. HP tersebut akan segera rilis sebentar lagi.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Rilis Sebentar Lagi, Spesifikasi OPPO Reno 15, Reno 15 Pro, dan Reno 15 Pro Mini Terungkap
Fun
OPPO Find X9 Ultra Dipastikan Bawa Kamera Ganda 200MP, Meluncur Tahun Depan!
OPPO Find X9 Ultra dipastikan membawa kamera ganda 200MP. HP tersebut rencananya meluncur tahun depan.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
OPPO Find X9 Ultra Dipastikan Bawa Kamera Ganda 200MP, Meluncur Tahun Depan!
Bagikan