Real Madrid Wakili Eropa dalam Piala Dunia Antarklub 2018
Para pemain Real Madrid. (Foto: realmadrid.com)
MerahPutih.com - Piala Dunia Antarklub 2018 edisi ke-15 akan segera berlangsung pada tanggal 12-22 Desember. Uni Emirat Arab (UEA) selaku tuan rumah turnamen bakal menjamu tim-tim yang menjadi juara antar-benua bentukan FIFA.
Adapun tim Eropa yang menujuarai Liga Champions lazimnya bakal menjadi juara di ajang bergengsi tersebut. Karena karena level bermain yang berbeda, kualitas individu yang lebih baik, plus pengalaman.
Tapi, tak jarang juga mereka kesulitan hanya untuk sekadar menjuarainya. Sama seperti dua edisi sebelumnya, perwakilan dari Eropa adalah Real Madrid. El Real sukses menjuarai Liga Champions dua kali beruntun.
Madrid, juara bertahan Piala Dunia Antarklub dua kali beruntun, akan memulai perjalanan di semifinal menanti salah satu pemenang di fase perempat final. Pertandingan nantinya dilangsungkan di ZSC Stadium pada Rabu, 19 Desember 2018 pukul 23.30 WIB.
Selain Madrid, kontestan lainnya yang diprediksi akan menantang Madrid di final adalah River Plate. Juara Copa Libertadores 2018 juga menanti lawannya di semifinal yang berlangsung Selasa (18/12).
Dua kontestan itu melengkapi kelima tim lainnya, yakni: Al Ain (Uni Emirat Arab), CD Guadalajara (Meksiko), Esperance de Tunis (Tunisia), Kashima Antlers (Jepang), dan Team Wellington (Selandia Baru).
Kashima Antlers datang sebagai juara Liga Champions Asia, De Tunis Liga Champions Afrika, Guadalajara juara Liga Champions Concacaf, dan Team Wellington juara Liga Champions Oseania. Sementara Al-Ain juara Liga Pro UEA dan berstatus tuan rumah.
Berikut jadwal lengkap pertandingan Piala Dunia Antarklub 2018:
Play-off
Al Ain vs Team Wellington, Rabu (12/12) pukul 22.30 WIB.
Perempat Final
Kashima Antlers vs Guadalajara, Sabtu (15/12) pukul 20.00 WIB
ES Tunis vs Pemenang play-off, Sabtu (15/12) pukul 23.30 WIB
Perebutan tempat kelima, Selasa (18/12) pukul 20.30 WIB
Semifinal
River Plate vs pemenang perempat final, Selasa (18/12) pukul 23.30 WIB
Real Madrid vs pemenang perempat final, Rabu (19/12) pukul 23.30 WIB
Perebutan tempat ketiga, Sabtu (22/12) pukul 20.30 WIB
Final, Sabtu (22/12) pukul 23.30 WIB
Bagikan
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Waktu yang Tepat Los Blancos Berhenti Sedekah Poin
Prediksi Susunan Pemain Racing Santander vs Barcelona, Hansi Flick Lakukan Rotasi?
Tersingkir dari Copa del Rey, Pemain Real Madrid Bakal Dapat Peringatan Keras
Manchester United tak Belanja Pemain di Bursa Transfer Januari, Andalkan Skuad yang Ada
Real Madrid dan Bayern Munich Berebut Scott McTominay, Napoli Ogah Lepas
Jurgen Klopp Mulai Pertimbangkan Tawaran Real Madrid, Sudah Siap Tinggalkan Red Bull?
Bikin Blunder Fatal Lawan Arsenal, Fans Chelsea Murka Minta Robert Sanchez Dijual
Baru Juara Piala Super Spanyol, Toni Kroos Ragukan Barcelona Juara Liga Champions Musim ini
Inter Milan Berencana Datangkan Harry Maguire, Harus Bersaing dengan Napoli hingga Fiorentina
Chelsea Tumbang dari Arsenal, Liam Rosenior Minta Fans tak Salahkan Robert Sanchez