Real Madrid Rekrut Alphonso Davies dengan Catatan
Alphonso Davies (X)
MerahPutih.com - Real Madrid masih akan mendatangkan pemain baru setelah memboyong Kylian Mbappe. El Real dilaporkan masih berupaya untuk merekrut bek Bayern Munchen, Alphonso Davies.
Real Madrid belum menghapus nama sang pemain dari daftar incaran. Namun perekrutan Alphonso Davies akan dilakukan Real Madrid dengan catatan.
"Bisa dimengerti saat ini Real Madrid masih mengerjakan kesepakatan Alphonso Davies. Kontrak baru dilakukan pekan ini," tulis pakar transfer Fabrizio Romano di X.
Real Madrid tidak akan mendatangkan Davies jika angkanya mencapai 50 juta euro, seperti yang belakangan ini beredar. Madrid berharap bisa memenangi pertarungan dengan Bayern Munchen yang menyodorkan kontrak baru bagi sang pemain.
Baca juga:
Resmi Gabung Real Madrid, Kylian Mbappe Buka Perlakuan Tidak Menyenangkan PSG
Real Madrid merasa saat ini berada di atas angin. Sebab, kontrak Davies dengan Bayern akan berakhir pada musim depan.
Die Roten akan menghadapi risiko kehilangan Davies dengan status bebas transfer jika tidak menjualnya pada musim panas kali ini.
Adapun Alphonso Davies diyakini tertarik menuju Santiago Bernabeu. Bek 23 tahun tersebut siap memulai petualangan baru setelah memperkuat Bayern sejak musim dingin 2019. Bahkan, kesepakatan personal dikabarkan sudah tercapai. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Rodrygo Berpeluang Tinggalkan Real Madrid, Tottenham Langsung Pantau Situasinya
Real Madrid Kehilangan Aurelien Tchouameni, Harus Absen 3 Minggu akibat Cedera Hamstring
Mbappe Sampai Vinicius 'Dikantongi' Bek Kanan Muda Liverpool Si Bocah Irlandia Utara, Bagaimana Statistiknya?
The Reds Bangkit! Liverpool Lumat Real Madrid 1-0, Slot Ungkap Taktik Anti Mbappe-Vinicius yang Bikin Los Blancos Kehilangan Taji di Anfield
Trent Alexander-Arnold Dapat 'Sambutan Panas' di Anfield, Virgil Van Dijk Akui Belum Sempat Ngobrol
Tampil Gemilang Lawan Liverpool, Thibaut Courtois Belum Mampu Selamatkan Real Madrid dari Kekalahan
Baru Masuk ke Lapangan, Trent Alexander-Arnold Langsung Dicemooh Pendukung Liverpool
Hasil Lengkap Matchday 4 Liga Champions Rabu Dini Hari dan Klasemen Sementara
Hasil Liga Champions: Gol Alexis Mac Allister Bawa Liverpool Kalahkan Real Madrid 1-0
Link Live Streaming Liverpool vs Real Madrid, 5 November 2025