PSSI Umumkan Pelatih Baru Timnas Senior dan Posisi Anyar Bima Sakti

Thomas KukuhThomas Kukuh - Kamis, 20 Desember 2018
PSSI Umumkan Pelatih Baru Timnas Senior dan Posisi Anyar Bima Sakti

Mantan Timnas Indonesia Senior Bima Sakti. ((AFF Suzuki Cup)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Teka-teki pelatih Timnas Indonesia senior akhirnya terjawab. Setelah tak lagi menggunakan jasa Bima Sakti, PSSI secara resmi menunjuk Simon McMenemy menjadi pelatih Timnas Indonesia senior. Dia dikontrak selama dua tahun oleh PSSI, atau hingga Piala AFF 2020 rampung.

"PSSI yang di dalamnya ada beberapa komite eksekutif telah menyetujui dan menetapkan beberapa pelatih Timnas. Simon McMenemy akan jadi pelatih Timnas Senior," ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, dalam pernyataan resmi kepada wartawan di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (20/12) seperti dilansir BolaSkor.com.

Sejatinya isu Simon McMenemy jadi pelatih Timnas Indonesia memang sudah berembus kencang. Bahkan, ia sudah jauh-jauh hari membuka pintu jika PSSI ingin dirinya melatih Timnas Indonesia.

McMenemy
Pelatih Timnas Senior Indonesia Simon McMenemy.

Sebelumnya, manajer Bhayangkara FC, AKBP Sumardji juga sudah memberikan respons bahwa PSSI menghubungi Simon McMenemy melatih Timnas Indonesia.

Seperti diketahui, PSSI tidak memperpanjang Bima Sakti sebagai pelatih Timnas Indonesia, usai kegagalan lolos dari grup penyisihan Piala AFF 2018. Simon McMenemy bukan orang baru di kancah sepak bola Indonesia.

Simon McMenemy sejatinya sudah menjadi pelatih klub sepak bola Indonesia saat membesut Mitra Kukar pada tahun 2011. Ia pun pernah membesut Pelita Bandung Raya (PBR) pada tahun 2013, namun hanya seumur jagung karena dipecat. Prestasinya membawa Bhayangkara FC menjadi juara Liga 1 2017.

Lantas bagaimana dengan nasib Bima Sakti setelah tak lagi menukangi Timnas Senior? Selain mengumumkan McMenemy, PSSI juga mengumumkan posisi baru untuk Bima Sakti dan Indra Sjafri.

Indra Sjafri
Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri

Indra ditujuk sebagai pelatih Timnas Indonesia U-22, sedangkan Bima Sakti melatih Timnas Indonesia U-16.

Indra, sebelumnya merupakan pelatih Timnas Indonesia U-19. Dengan begitu, ia naik level ke Timnas Indonesia U-22.

Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Piala AFF U-22 di Kamboja pada Februari mendatang. Serta tentu saja SEA Games 2019 di Manila, Filipina. Pelatih asal Payakumbuh ini dikontrak PSSI hingga SEA Games 2019.

Sementara itu, Bima Sakti dikontrak PSSI selama satu tahun. Namun, ia mendapat perpanjangan opsi kontrak selama tiga tahun nantinya. Terdekat, Bima Sakti mempersiapkan Timnas Indonesia U-16 untuk turun pada ajang Piala AFF U-15 2019 di Thailand, 22 Juli-9 Agustus.

Di sisi lain, kursi kepelatihan Timnas Indonesia U-19 masih lowong. PSSI belum mengumumkan pelatih Timnas Indonesia U-19. "PSSI yang di dalamnya ada beberapa komite eksekutif telah menyetujui dan menetapkan beberapa pelatih Timnas," ujar Wakil Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, dalam pernyataan resmi kepada wartawan di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (20/12). (BolaSkor.com)

#Iimnas Indonesia #Indra Sjafri #Bima Sakti
Bagikan
Ditulis Oleh

Thomas Kukuh

Berita Terkait

Olahraga
[HOAKS atau FAKTA]: Indra Sjafri Latih Timnas Sepak Bola Malaysia demi Balaskan Dendam ke PSSI yang Sudah Memecatnya
Beredar informasi yang menyebut Indra Sjafri kini melatih timnas Malaysia, setelah gagal membawa Tim Garuda capai target SEA Games dan dipecat PSSI.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Indra Sjafri Latih Timnas Sepak Bola Malaysia demi Balaskan Dendam ke PSSI yang Sudah Memecatnya
Olahraga
Indra Sjafri Dicopot, Sumardji Kecewa Penampilan Timnas SEA Games 2025 Tidak Masuk Akal
PSSI memberhentikan Indra Sjafri dari tugas sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23 yang diumumkan Ketua Badan Tim Nasional Sumardji.
Wisnu Cipto - Rabu, 17 Desember 2025
Indra Sjafri Dicopot, Sumardji Kecewa Penampilan Timnas SEA Games 2025 Tidak Masuk Akal
Olahraga
Timnas Indonesia U-23 Tidak Capai Target di SEA Games 2025, PSSI Berhentikan Indra Sjafri
Indra Sjafri juga tidak akan menjadi bagian departemen teknik lagi.
Frengky Aruan - Selasa, 16 Desember 2025
Timnas Indonesia U-23 Tidak Capai Target di SEA Games 2025, PSSI Berhentikan Indra Sjafri
Olahraga
Indra Sjafri Fokus Penuh Bawa Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Myanmar, Pasrah dengan Hasil Grup Lain yang Bisa Memengaruhi Kelolosan
Timnas Indonesia U-23 akan tampil lebih menyerang melawan Myanmar.
Frengky Aruan - Selasa, 09 Desember 2025
Indra Sjafri Fokus Penuh Bawa Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Myanmar, Pasrah dengan Hasil Grup Lain yang Bisa Memengaruhi Kelolosan
Olahraga
Laga Perdana SEA Games, Indra Sjafri Bocorkan Strategi Lawan Filipina Tanpa Marcelino
Pelatih Indra Sjafri menegaskan kesiapan tim meski ada perubahan skuad di laga perdana SEA Games 2025.
Wisnu Cipto - Senin, 08 Desember 2025
Laga Perdana SEA Games, Indra Sjafri Bocorkan Strategi Lawan Filipina Tanpa Marcelino
Olahraga
Indra Sjafri Pelajari Pertemuan dengan Filipina di Kejuaraan ASEAN U-23, Pede Timnas Indonesia U-23 Raih Kemenangan di Laga Pertama SEA Games 2025
Hal ini disampaikan Indra Sjafri jelang pertemuan Timnas Indonesia U-23 dengan Filipina di Grup C sepak bola putra SEA Games 2025 di Stadion 700th Anniversary, Chiang Mai, Senin (8/12) malam WIB.
Frengky Aruan - Senin, 08 Desember 2025
Indra Sjafri Pelajari Pertemuan dengan Filipina di Kejuaraan ASEAN U-23, Pede Timnas Indonesia U-23 Raih Kemenangan di Laga Pertama SEA Games 2025
Olahraga
Respons Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri soal Perubahan Lawan dan Jadwal Bertanding di SEA Games 2025
Hal ini menyusul mundurnya Kamboja dari sepak bola putra.
Frengky Aruan - Kamis, 04 Desember 2025
Respons Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri soal Perubahan Lawan dan Jadwal Bertanding di SEA Games 2025
Olahraga
Kecuali Marselino Ferdinan, Indra Sjafri Pastikan Ivar Jenner, Mauro Zijlstra, dan Dion Markx Sudah Gabung Timnas Indonesia U-23
Mauro Zijlstra dan Dion Markx lebih dahulu merapat di Thailand, sebelum Ivar Jenner menyusul.
Frengky Aruan - Rabu, 03 Desember 2025
Kecuali Marselino Ferdinan, Indra Sjafri Pastikan Ivar Jenner, Mauro Zijlstra, dan Dion Markx Sudah Gabung Timnas Indonesia U-23
Olahraga
Marselino Ferdinan Tidak Jadi Perkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025 karena Cedera Hamstring, Diganti Rifqi Ray Farandi
Marselino Ferdinan semula menjadi satu dari empat pemain abroad yang direncanakan membela Timnas U-23 di SEA Games 2025.
Frengky Aruan - Rabu, 03 Desember 2025
Marselino Ferdinan Tidak Jadi Perkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025 karena Cedera Hamstring, Diganti Rifqi Ray Farandi
Olahraga
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri Mengaku Butuh Ivar Jenner di SEA Games 2025, Doakan Lobi PSSI Berhasil
Lobi terhadap klub Ivar Jenner FC Utrecht perlu dilakukan karena SEA Games 2025 bukan merupakan agenda FIFA dan tidak digelar di periode FIFA Matchday.
Frengky Aruan - Rabu, 19 November 2025
Pelatih Timnas Indonesia U-23 Indra Sjafri Mengaku Butuh Ivar Jenner di SEA Games 2025, Doakan Lobi PSSI Berhasil
Bagikan