Profil Singkat Striker Baru Dewa United FC Muhammad Ridwan

Zulfikar SyZulfikar Sy - Senin, 09 Januari 2023
Profil Singkat Striker Baru Dewa United FC Muhammad Ridwan

Muhammad Ridwan. (Media Dewa United FC)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Dewa United FC terus memperkuat skuad menjelang putaran kedua Liga 1 2022/2023.

Manajemen Dewa United FC resmi mendatangkan Muhammad Ridwan dari Persik Kediri dengan status pinjaman.

CEO Dewa United FC Ardian Satya Negara mengatakan, keinginan tim pelatih untuk mendatangkan satu penyerang atau striker tambahan menjadi alasan utama kehadiran Ridwan di skuad asuhan Jan Olde Riekerink tersebut.

Baca Juga:

Jelang Hadapi Dewa United FC, Persis Solo Fokus Penyelesaian Akhir

"Berdasarkan evaluasi dari tim pelatih, kami memang membutuhkan satu pemain tambahan di posisi penyerang. Kami pun intens melakukan komunikasi dengan tim-tim Liga 1 lainnya termasuk Persik Kediri," kata Ardian, seperti dikutip Antara.

"Dari komunikasi tersebut, kami akhirnya mencapai kesepakatan dengan Persik untuk mendatangkan Ridwan dengan status pinjaman. Semoga Ridwan bisa cepat beradaptasi dengan tim," sambungnya.

Muhamammad Ridwan jadi rekrutan ketiga Dewa United FC jelang putaran kedua Liga 1 2022/2023. Sebelumnya, Dewa United FC sudah merekrut Frendi Saputra dan Brian Fatari.

Baca Juga:

Perjalanan Karier Pelatih Baru Dewa United FC Jan Olde Riekerink

Profil Singkat Muhammad Ridwan

Muhammad Ridwan merupakan pemain kelahiran Kendal, Jawa Tengah, 13 Juni 2000.

Mengawali karier sepak bola dengan menimba ilmu di SKO Ragunan, Ridwan bergabung dengan Sriwijaya FC pada tahun 2017.

Dua tahun berselang, Persela Lamongan menjadi klub berikutnya yang diperkuat Ridwan. Saat di Persela, Ridwan juga bekerja sama dengan pelatih kiper Dewa United FC saat ini, Erik Ibrahim.

Ridwan lalu melanjutkan karier di PSIS Semarang sebelum akhirnya bergabung dengan Persik Kediri pada tahun 2021.

Sebagai seorang penyerang tengah, Ridwan memiliki postur yang ideal serta kemampuan yang mumpuni.

Hal itu juga yang membuat pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong memasukkan nama Ridwan dalam skuad SEA Games 2021.

Hasilnya, Ridwan sukses mencetak satu gol ke gawang Filipina dalam laga debutnya berseragam Timnas Indonesia. (*/Bolaskor.com)

Baca Juga:

Dewa United FC Tunjuk Jan Olde Riekerink sebagai Pelatih Gantikan Nil Maizar

#Dewa United #Liga 1
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Olahraga
Dewa United Siap Pertahankan Gelar di Elite Pro Championship 2025, Kejuaraan Basket Junior Kasta Tertinggi di Indonesia
Elite Pro Championship 2025 jadi panggung penting bagi para pemain muda.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Dewa United Siap Pertahankan Gelar di Elite Pro Championship 2025, Kejuaraan Basket Junior Kasta Tertinggi di Indonesia
Olahraga
Juara IBL 2025 Bukan Sekadar Trofi, Kaleb Ramot Ajak Fansbase Anak Dewa Ikut Terbang
Kemenangan kali ini bukan sekadar gelar juara, melainkan hasil dari membangun budaya tim yang baru.
Wisnu Cipto - Minggu, 12 Oktober 2025
Juara IBL 2025 Bukan Sekadar Trofi, Kaleb Ramot Ajak Fansbase Anak Dewa Ikut Terbang
Olahraga
Latih Dewa United Basketball, Coach Agusti Julbe Siap Ubah Tekanan Jadi Energi Kemenangan
beban ekspektasi justru harus diubah menjadi kekuatan dan dihadapi sebagai tantangan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 12 Oktober 2025
Latih Dewa United Basketball, Coach Agusti Julbe Siap Ubah Tekanan Jadi Energi Kemenangan
Olahraga
Kekalahan dari Persijap Lecutan bagi Persib Bandung
Persib takluk dengan skor 1-2 di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Senin (18/8).
Frengky Aruan - Selasa, 19 Agustus 2025
Kekalahan dari Persijap Lecutan bagi Persib Bandung
Olahraga
Lengkapi Komposisi Pemain Asing Persija, Bruno Tubarao Pasang Target Juara Super League 2025/2026
Bruno Tubarao menjadi nama terakhir yang didatangkan sekaligus membuat Persija semakin beraroma Brasil.
Frengky Aruan - Selasa, 19 Agustus 2025
Lengkapi Komposisi Pemain Asing Persija, Bruno Tubarao Pasang Target Juara Super League 2025/2026
Olahraga
Klasemen Super League 2025/2026 Pekan Kedua: Persija Memimpin, Persib di Posisi 7
Persija Jakarta masih memimpin klasemen setelah meraih kemenangan 3-0 atas Persis Solo
Frengky Aruan - Selasa, 19 Agustus 2025
Klasemen Super League 2025/2026 Pekan Kedua: Persija Memimpin, Persib di Posisi 7
Olahraga
Ditutup Kekalahan 1-2 Persib dari Persijap, Berikut Hasil Lengkap Pekan Kedua Super League 2025/2026
Maung Bandung takluk 1-2 saat dijamu Persijap Jepara di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, Senin (18/8) malam WIB.
Frengky Aruan - Senin, 18 Agustus 2025
Ditutup Kekalahan 1-2 Persib dari Persijap, Berikut Hasil Lengkap Pekan Kedua Super League 2025/2026
Olahraga
Malut United Ujian yang Bagus Konsistensi Persija Menurut Witan Sulaeman
Persija Jakarta akan melanjutkan kiprah di Super League 2025/2026 dengan menghadapi Malut United, Sabtu (23/8) sore
Frengky Aruan - Senin, 18 Agustus 2025
Malut United Ujian yang Bagus Konsistensi Persija Menurut Witan Sulaeman
Olahraga
Jadwal Persis Vs Persija Malam Ini, Macan Kemayoran Incar Kemenangan Kedua
Persija Jakarta menargetkan kemenangan kedua atas Persis Solo di Stadion Manahan Solo, Sabtu (16/8) malam ini.
Wisnu Cipto - Sabtu, 16 Agustus 2025
Jadwal Persis Vs Persija Malam Ini, Macan Kemayoran Incar Kemenangan Kedua
Olahraga
600 Personel Amankan Persis Vs Persija di Stadion Manahan, Penyekatan dan Penyisiran Akan Dilakukan
Polresta Surakarta mengantisipasi adanya suporter Persija yang nekat datang.
Frengky Aruan - Kamis, 14 Agustus 2025
600 Personel Amankan Persis Vs Persija di Stadion Manahan, Penyekatan dan Penyisiran Akan Dilakukan
Bagikan