Pria Beristri Pembunuh Wanita Muda Bekasi Ditangkap, Tersangka KTP Jakarta Motifnya Cemburu Lihat Foto
Ilustrasi pembunuhan keji. Foto: NET/IST
MerahPutih.com - Tersangka pelaku pembunuhan keji terhadap wanita muda berinisial WD (21) di sebuah penginapan di Desa Cibuntu, Kecamatan Cibitung Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, akhirnya berhasil diringkus.
"Tadi malam pukul 22.30 WIB ditangkap di rest area Mudusari, Jalan Raya Pamanukan, Subang. Inisial pelaku MA," kata Kapolres Metro Bekasi Komisaris Besar Pol Mustofa di Cikarang, dikutip Rabu (30/4)
Menurut dia, pelaku yang berhasil diringkus tim Jatanras Polda Metro Jaya saat berusaha kabur itu tercatat memiliki KTP Jakarta. "Kan dia ingin melarikan diri. Ke luar kota. Dia orang Jakarta si MA ini," tuturnya.
Baca juga:
11 Pendulang Emas Korban Pembunuhan KKB Dimakamkan di Dakai, Tidak Dibawa ke Kampung Halamannya
Kapolres mengungkapkan motif pelaku keji menghabisi nyawa korban diduga akibat rasa cemburu atau sakit hati usai menemukan foto korban sedang bersama pria lain. "Bilangnya hubungan pacaran, tapi masih kita dalami karena tersangka juga sudah punya istri," tandasnya, dikutip Antara.
Diberitakan sebelumnya, jasad wanita muda ditemukan bersimbah darah di kamar nomor 108 sebuah penginapan di Cibitung Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Minggu (27/4). Korban berasal dari Desa Burangkeng, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi.
Kondisi korban saat ditemukan didapati luka sayatan di bagian lengan, bagian pergelangan tangan kiri dan leher serta luka pada bagian perut. Saksi mata pemilik penginapan mengungkapkan sebelumnya korban datang bersama seorang laki-laki untuk menyewa kamar untuk delapan jam ke depan. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Prakiraan BMKG: Hujan Turun secara Merata di Wilayah Jakarta pada Senin, 3 November 2025 Siang Hari
Sebanyak 69 Lahan Taman Pemakaman Umum (TPU) di Jakarta Penuh Pemprov DKI Siapkan Strategi
Raup Cuan Rias Wajah Dadakan untuk Blink Jelang Konser BlackPink di Stadion GBK
Kenaikan Tarif Transjakarta Jangan Beratkan Warga, DPRD Minta Audit Efisiensi Terlebih Dahulu
Aksi Pasukan Hijau Potong Pohon Beringin Tumbang Pasca Hujan Deras di Jaksel
Aksi Pasukan Biru Menyedot Air Banjir Basement Jalan Raya Kemang Jaksel
Aksi Petugas Evakuasi Korban Banjir Setinggi 1 Meter di Kemang Jakarta Selatan
311.528 Pelanggan PAM Jaya Tidak Dapat Suplai Air Bersih Mulai Jumat Malam, Tersebar di 53 Kelurahan Ini!
Pemprov DKI Jakarta Berencana Naikkan Tarif Transjakarta Rp 5.000 hingga Rp 7.000
Warga Bidara Cina Tega Habisi Nyawa Teman Nyabu Gara-Gara Hasutan Calon Istri