Preview West Ham United vs Nottingham Forest: Laga Hidup Mati di London Stadium

ImanKImanK - Selasa, 06 Januari 2026
Preview West Ham United vs Nottingham Forest: Laga Hidup Mati di London Stadium

West Ham United vs Nottingham Forest, berlangsung di London Stadium, pada Rabu (7/1/2026) pukul 3.00 dini hari WIB. Foto Ist

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Preview West Ham United vs Nottingham Forest menarik untuk diperhatikan, terlebih menjadi salah satu pertandingan menarik pada pekan lanjutan Premier League awal 2026.

Kedua tim sama-sama datang dengan tekanan besar, meski membawa misi yang berbeda di London Stadium, pada Rabu (7/1/2026) pukul 3.00 dini hari WIB.

Nottingham Forest mengincar kemenangan perdana mereka di tahun 2026, setelah membuka tahun dengan kekalahan 1-3 dari Aston Villa.

Sementara West Ham justru berada dalam situasi yang jauh lebih mengkhawatirkan, terpuruk tanpa kemenangan dalam sembilan laga terakhir liga.

Baca juga:

Preview Fulham vs Liverpool: Ancaman Fulham di Tengah Tekanan The Reds

Preview West Ham United vs Nottingham Forest

West Ham United: Di Bawah Tekanan

West Ham memasuki laga ini dengan kondisi mental yang rapuh. Kekalahan telak 0-3 dari Wolverhampton Wanderers di Molineux semakin memperpanjang periode buruk mereka.

Pasukan Nuno Espírito Santo kini terdampar di peringkat ke-18 klasemen, terpaut empat poin dari Nottingham Forest setelah 20 pertandingan.

Sepanjang musim ini, The Hammers baru mencatat tiga kemenangan, dua di antaranya diraih secara beruntun saat mengalahkan Newcastle United dan Burnley pada awal November.

Statistik juga tak berpihak pada West Ham. Mereka belum pernah mencatat clean sheet di kandang musim ini dan sudah kebobolan 23 gol di London Stadium angka yang memperlihatkan rapuhnya lini belakang.

Preview West Ham United vs Nottingham Forest

Baca juga:

Preview: Manchester City vs Chelsea: Ujian Berat The Blues di Etihad Stadium

Nottingham Forest: Inkonsistensi Jadi Masalah

Situasi Nottingham Forest memang tidak sedramatis tuan rumah, tetapi performa mereka juga belum stabil. Tim asuhan Sean Dyche telah menelan empat kekalahan beruntun di semua kompetisi selama periode padat akhir tahun.

Forest menutup 2025 dengan kekalahan dari Fulham, Manchester City, dan Everton, sebelum kembali tumbang dari Aston Villa akhir pekan lalu. Meski begitu, The Tricky Trees masih relatif aman dari zona degradasi dan tak akan turun ke tiga terbawah pada pekan ini.

Catatan tandang Forest juga patut dicermati. Mereka berpotensi mencatat empat kekalahan tandang beruntun, serta telah gagal mencetak gol dalam lima laga tandang Premier League musim 2025-26.

Rekor Pertemuan: Sama Kuat

Pertemuan kedua tim dalam dua laga terakhir saling mengalahkan. Nottingham Forest menang 2-1 di London Stadium pada Mei lalu lewat gol Morgan Gibbs-White dan Nikola Milenkovi?.

Baca juga:

Preview Cagliari vs AC Milan Serie A: Peluang Rossoneri Kudeta Puncak Klasemen

Namun, West Ham membalas dengan kemenangan telak 3-0 di City Ground pada Agustus, ketika Forest masih ditangani Nuno Espírito Santo.

Fakta ini membuat duel kali ini sarat nuansa emosional, mengingat Santo akan menghadapi mantan klubnya.

Sorotan Khusus: Marlon Harewood

Nama Marlon Harewood menjadi penghubung sejarah kedua klub. Harewood merupakan produk akademi Forest yang mencatat lebih dari 200 penampilan dan 54 gol, sebelum hijrah ke West Ham pada 2003.

Di London Timur, Harewood kembali produktif dengan 56 gol dari 170 penampilan. Kisahnya menjadi pengingat eratnya relasi historis antara kedua tim.

Preview West Ham United vs Nottingham Forest

Kabar Tim dan Prediksi Line-up

West Ham United

West Ham tak mendapat tambahan cedera baru usai laga kontra Wolves. Penyerang anyar Pablo Felipe sudah masuk bangku cadangan, sementara Lucas Paquetá dan Jean-Clair Todibo masih dalam pemantauan.

Absennya Aaron Wan-Bissaka dan El Hadji Malick Diouf karena Piala Afrika membuat lini pertahanan kembali diuji.

Baca juga:

Preview Brentford vs Tottenham Hotspur: Statistik, Kabar Tim, dan Prediksi Skor

Prediksi XI West Ham United:

Areola; Walker-Peters, Mavropanos, Julio, Scarles; Soucek, Potts; Bowen, Fernandes, Summerville; Wilson

Nottingham Forest

Forest kemungkinan kembali memainkan Matz Sels di bawah mistar, menyusul cedera yang dialami John Victor. Beberapa nama seperti Chris Wood, Ryan Yates, Willy Boly, dan Ibrahim Sangaré dipastikan absen.

Callum Hudson-Odoi masih diragukan tampil, sementara Dan Ndoye juga belum sepenuhnya pulih.

Prediksi XI Nottingham Forest:

Sels; Savona, Milenkovic, Murillo, Williams; Anderson, Dominguez; Hutchinson, Gibbs-White, Hudson-Odoi; Jesus.

Baca juga:

Prediksi MU vs Newcastle: Preview, Head to Head, & Susunan Pemain

Prediksi Skor West Ham United vs Nottingham Forest

Prediksi: West Ham United 1-0 Nottingham Forest

West Ham sulit menjadikan kemenangan 3-0 atas Forest di City Ground pada Agustus lalu sebagai referensi positif.

Situasi terkini menunjukkan kemiripan yang mencolok dengan Forest era awal Nuno Espírito Santo kehilangan identitas permainan, minim stabilitas, dan krisis kepercayaan diri.

#West Ham United Vs Nottingham Forest #West Ham United #Nottingham Forest #Prediksi Skor
Bagikan
Ditulis Oleh

ImanK

Berita Terkait

Olahraga
Preview West Ham United vs Nottingham Forest: Laga Hidup Mati di London Stadium
Preview West Ham United vs Nottingham Forest di Premier League. Simak prediksi skor 1-2, kondisi terkini tim, rekor pertemuan, kabar pemain
ImanK - Selasa, 06 Januari 2026
Preview West Ham United vs Nottingham Forest: Laga Hidup Mati di London Stadium
Olahraga
Bournemouth vs Arsenal Versi Superkomputer Opta: Peluang Menang 'The Cherries' Enggak Sampai 20 Persen, Siap Jadi Bulan-bulanan The Gunners?
Musim lalu, tim asuhan Andoni Iraola sukses mengejutkan publik dengan mengalahkan Arsenal dua kali secara beruntun
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 03 Januari 2026
Bournemouth vs Arsenal Versi Superkomputer Opta: Peluang Menang 'The Cherries' Enggak Sampai 20 Persen, Siap Jadi Bulan-bulanan The Gunners?
Olahraga
Prediksi Juventus vs Lecce Versi Superkomputer Opta: 'Si Nyonya Tua' Terlalu Perkasa untuk Tamunya
Menurut Spalletti, gaya sepak bola menyerang yang diusung Di Francesco akan menciptakan pertandingan yang terbuka
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 03 Januari 2026
Prediksi Juventus vs Lecce Versi Superkomputer Opta: 'Si Nyonya Tua' Terlalu Perkasa untuk Tamunya
Olahraga
Rayan Cherki Tampil Apik Lawan Nottingham Forest, Pep Guardiola: Saya Ingin Menciumnya
Rayan Cherki tampil gemilang saat melawan Nottingham Forest. Pep Guardiola pun memuji pemain Prancis tersebut, yang menjadi penentu kemenangan Manchester City.
Soffi Amira - Minggu, 28 Desember 2025
Rayan Cherki Tampil Apik Lawan Nottingham Forest, Pep Guardiola: Saya Ingin Menciumnya
Olahraga
Preview Fulham vs Nottingham Forest: Misi Forest Hentikan Kutukan Craven Cottage
Fulham menjamu Nottingham Forest di Craven Cottage jelang Natal. Simak preview laga, kondisi tim, rekor pertemuan, dan prediksi skor lengkap.
ImanK - Senin, 22 Desember 2025
Preview Fulham vs Nottingham Forest: Misi Forest Hentikan Kutukan Craven Cottage
Olahraga
Barcelona Kepincut Bek Nottingham Forest, Mampu Bayar Rp 1,5 Triliun?
Barcelona dikabarkan kepincut dengan bek Nottingham Forest, Murillo. Namun, Barca harus membayar Rp 1,5 triliun untuk mendatangkannya.
Soffi Amira - Jumat, 05 Desember 2025
Barcelona Kepincut Bek Nottingham Forest, Mampu Bayar Rp 1,5 Triliun?
Olahraga
Imbang Lawan West Ham, Ruben Amorim Akui Frustasi dengan Bek Manchester United
Ruben Amorim mengaku frustasi dengan bek Manchester United, setelah imbang melawan West Ham, Jumat (5/12) dini hari WIB.
Soffi Amira - Jumat, 05 Desember 2025
Imbang Lawan West Ham, Ruben Amorim Akui Frustasi dengan Bek Manchester United
Olahraga
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Manchester United Ditahan West Ham 1-1
Pekan 14 Liga Inggris Premier League 2025/2026 rampung digelar, dengan ditutup laga Manchester United versus (vs) West Ham di Old Trafford, Jumat (5/12) dini hari WIB.
Frengky Aruan - Jumat, 05 Desember 2025
Klasemen Liga Inggris Premier League Setelah Manchester United Ditahan West Ham 1-1
Olahraga
Old Trafford Terdiam, West Ham Curi Poin dari Manchester United
Soungoutou Magassa mencatatkan namanya di papan skor dan membuat publik tuan rumah terdiam lewat gol skema sepak pojok.
Wisnu Cipto - Jumat, 05 Desember 2025
Old Trafford Terdiam, West Ham Curi Poin dari Manchester United
Olahraga
Link Live Streaming Manchester United vs West Ham, 5 Desember 2025
Link live streaming Manchester United vs West Ham akan tersaji di sini. Setan Merah ingin mengukuhkan posisinya di zona Liga Champions.
Soffi Amira - Jumat, 05 Desember 2025
Link Live Streaming Manchester United vs West Ham, 5 Desember 2025
Bagikan