Preview Liga Inggris: WBA - Manchester City
MerahPutih Sepakbola - Manchester City berhasrat untuk memberikan tekanan pada Chelsea saat mereka berkunjung ke West Bromwich Albion di Boxing Day. Juara bertahan Liga Primer Inggris hanya tertinggal tiga poin dari The Blues dan cuma kalah sekali dalam laga tandang musim ini.
Walau tak punya pasokan striker senior karena badai cedera, Manuel Pellegrini mampu meraih kemenangan 3-0 atas Crystal Palace akhir pekan lalu. David Silva menjadi bintang dengan dua golnya, sementara Yaya Toure menggenapi kemenangan Citizens.
Malam nanti (26/12), City masih belum bisa menurunkan strikernya karena Sergio Aguero dan Edin Dzeko absen hingga Tahu Baru. Stevan Jovetic belum pulih sepenuhnya dan kemungkinan baru bisa kembali dalam laga kontra Burnley besok Minggu (28/12).
Adapun, pasukan biru langit akan diperkuat dengan kembalinya sang kapten Vincent Kompany yang absen pekan lalu.
Sementara itu, West Brom menjamu City dengan rekor buruk, satu kemenangan dalam tujuh laga terakhir, dan kini mereka hanya terpaut dua poin dari zona degradasi. Laskar The Hawthorns menyianyiakan keunggulan dua gol saat kalah 3-2 dari Queens Park Rangers pekan lalu.
Kapten Christ Brunt diperkirakan sudah fit untuk melawan City dan Graham Dorrans bisa diturunkan walau absen di latihan pekan ini. Namun, Victor Anichebe harus absen karena cedera kunci paha.
Selain performa buruk, pasukan Alan Irvine juga punya masalah di lini depan. Mereka hanya mampu mencetak lima gol dalam delapan laga dan Saido Berahino jadi pencetak gol terakhir mereka.
Bagikan
Rendy Nugroho
Berita Terkait
3 Nama Dipantau Manchester City, Antisipasi Kepergian Pep Guardiola
Manchester City dan Real Madrid Pantau Dominik Szoboszlai, Liverpool Ogah Jual Cuma-cuma
Ederson Akui tak Bahagia di Manchester City, Cedera Bikin Performanya Memburuk
Liverpool Kirim 'Surat Cinta' ke PGMOL Usai Dilumat Manchester City 3 Gol Tanpa Balas
Dipermalukan Manchester City hingga Gol Virgil Van Dijk Dianulir, Arne Slot: itu Keputusan yang Salah
Klasemen Liga Inggris: Manchester City Makin Menempel ke Arsenal, Liverpool Malah Sibuk Jadi Tim Kelas Menengah
Liverpool Dominasi Bola Tapi Cuma Bikin Tembakan Akurat Sekali, City Hanya Butuh 6 Shot On Target untuk Lumat The Reds 3-0
Link Live Streaming Manchester City vs Liverpool, 9 November 2025
Hasil Lengkap Matchday 4 Liga Champions Kamis Dini Hari dan Klasemen Sementara
Hasil Liga Champions: Manchester City Gebuk Borussia Dortmund 4-1