Piala Presiden Dimulai 19 Juli, Rebutkan Hadiah Rp 5 Miliar
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (kanan) dan Ketua Panitia Piala Presiden Maruarar Sirait (kiri) menyampaikan keterangan pers di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu malam (10/7/2024). (ANTARA/HO-Biro Pers
MerahPutih.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan penyelenggaraan Piala Presiden. Ajang pramusim tersebut akan digelar mulai 19 Mei.
Hal ini disampaikan Erick usai menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (10/7), bersama Ketua Panitia Piala Presiden Maruarar Sirait.
Menurutnya, Piala Presiden akan dibuka di Bandung, Jawa Barat.
“Insya Allah pembukaan (Piala Presiden) itu nanti tanggal 19 di Jawa Barat, di Bandung. Bapak Presiden akan hadir dan mudah-mudahan ini memperbaiki animo masyarakat yang hari ini juga menunggu-nunggu perbaikan yang ada di liga, tentu kita trial secara penuh di turnamen Piala Presiden ini,” ujar Erick dikutip dari Antara.
Erick menambahkan bahwa Piala Presiden akan menjadi ajang yang tepat untuk simulasi peraturan baru yang diterapkan di Liga 1.
“Sistem VAR akan berjalan penuh, lalu juga di Liga 1 juga ada 8 pemain asing, yang 6 di lapangan, yang 2 menjadi cadangan. Ditambah lagi kewajiban memainkan seluruh pemain tim nasional yang ada di klub masing-masing, dan ditambah lagi juga kita harapkan adanya beberapa wasit asing yang akan memimpin pertandingan,” ujar Erick.
Adapun hadiah yang diperebutkan sebesar Rp 5 Miliar. Total hadiah meningkat dibanding Piala Presiden terakhir pada 2022, yang bernilai sekitar Rp 2 miliar.
“Itu berkat kepercayaan (Ketua Umum PSSI) Pak Erick (Thohir), jadi mencari sponsor tidak susah. Kalau dipercaya dan transparan, sponsor pasti datang. Dukungan dari pihak swasta luar biasa,” kata Maruarar. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Bukan Soal Negara dan Formasi! Dirtek PSSI Bocorkan Kriteria Rahasia Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert
Nova Arianto Bakal Naik Kelas, Erick Thohir Tawarkan Promosi Pegang Timnas U20
PSSI Pastikan Jordi Cruyff dan Dirtek Tidak Ikut Rombongan Pelatih Belanda yang Cabut
PSSI tak Buru-buru Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia, Fokus Masuk 100 Besar Ranking FIFA
Minta Move On dari Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong, Erick Thohir Pastikan Rekrut Pelatih Baru untuk Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Jadi Prioritas Utama Shin Tae-yong meski Ada Tawaran Lain yang Lebih Menggiurkan
Terhindar dari Grup Neraka, Timnas U-22 Indonesia Berpeluang Pertahankan Tradisi Emas di SEA Games 2025 Thailand
Lepas Kontingen Indonesia ke AYG dan ISG 2025, Erick Thohir: Pahlawan yang Kita Kirim untuk Berperang
Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-74 untuk Prabowo, Mahfud MD: Negara Akan Maju Jika Pemimpinnya Tambah Bugar
Pemerintah Tambah Pendanaan untuk Asian Youth Games 2025 dan Islamic Solidarity Games 2025