Percepat Identifikasi Korban, Keluarga Bisa Datang ke Posko RS Polri dan TKP Terra Drone
Keluarga korban kebakaran Ruko Terra Drone di Kemayoran, Jakarta Pusat mulai mendatangi gedung identifikasi korban bencana (Disaster Victim Investigation/DVI) RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (9/12/2025). ANTARA/Siti Nurhaliza
MerahPutih.com - Proses evakuasi dan pemadaman gedung kantor Terra Drone di Cempaka Putih, Jakarta Pusat (Jakpus), dinyatakan telah berakhir.
Total ada 22 orang tewas dalam insiden ini, dengan rincian tujuh laki-laki dan 15 orang lainnya perempuan. Seluruh jenazah korban sudah dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk proses identifikasi lebih lanjut.
Kepolisian juga akan membuat dua posko di RS Polri dan di lokasi kejadian, untuk mempercepat identifikasi para korban.
Baca juga:
Perempuan Hamil Jadi Korban Kebakaran terjadi di Ruko Terra Drone
"Juga akan membuat posko di sini (TKP kebakaran). Bagi keluarga karyawan yang mungkin belum kembali atau belum memberikan kabar kepada keluarganya, nanti kami akan coba telusuri," kata Kapolres Metro Jakpus Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, di Jakarta, Selasa (9/12).
Kebakaran itu diduga akibat baterai drone mainan yang terbakar di lantai satu. Laryawan sudah sempat berupaya memadamkan api, namun api kemudian cepat menyebar karena di lantai itu merupakan salah satu gudang penyimpanan.
Keluarga Korban Mulai Datangi RS Polri
Hingga petang tadi, puluhan kantong jenazah korban kebakaran telah tiba di RS Polri Kramat Jati sejak pukul 15.15 WIB. Belasan mobil ambulans pengantar jenazah tampak berjajar di depan ruang instalasi kedokteran forensik RS Polri.
Baca juga:
20 Kantong Jenazah Tiba di RS Polri, Keluarga Korban Kebakaran Terra Drone Jatuh Pingsan
Sementara itu, keluarga korban kebakaran juga sudah mulai berdatangan ke RS Polri Kramat Jati. Suasana haru dan panik dari keluarga korban menyelimuti suasana rumah sakit.
Bahkan, pantauan di lokasi, terlihat seorang perempuan tak kuasa menahan kesedihan hingga pingsan ketika hendak memastikan kabar suaminya di RS Polri Kramat Jati. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Koridor 3 Kalideres Masih Banjir: Rute Utama TransJakarta Dialihkan, JAK 50 Tidak Beroperasi
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Rendam Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat
Sederet Sepeda Motor Nekat Terobos Banjir di Jalan Daan Mogot, Rawa Buaya, Jakarta Barat
Melihat Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Jalan Daan Mogot, Taman Kota, Jakarta Barat
Banjir Setinggi 50 Sentimeter Genangi Kawasan Green Garden Kedoya Kebon Jeruk Jakbar
Air Kirim Dari Ciliwung Rendam Kawasan Kebon Pala Jakarta Sampai 130 Cm
Gubernur Pramono Minta Maaf Pengendara Meninggal Saat Jakarta Macet Akibat Banjir
Indonesia Masters 2026: Lolos 8 Besar, Farhan Alwi Kalahkan Tunggal China, Wang Zheng Xing
Indonesia Masters 2026: Langkah Putri KW Terhenti di Babak 16 Besar
Indonesia Masters 2026: Lolos 8 Besar, Lanny/Apri Kalahkan Duo China Bao Li Jing/Li Yi Jing