Pengungsi Korban Banjir Penuhi Trotoar
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. (MP/Asropih)
MerahPutih.com - Hujan terus menerus sejak Senin (5/2) membuat beberapa wilayah Jakarta kebanjiran. Warga yang rumahnya kebanjiran mengungsi di sembarang tempat, salah satunya di atas trotoar.
Menyikapi hal tersebut, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno meminta para korban banjir yang berada di trotoar pindah ke penampungan terdekat. Sebab, Pemprov DKI sudah menyediakan tempat pengungsian, seperti di kelurahan, masjid, dan rumah-rumah warga.
"Itu yang di trotoar harus segera masuk penampungan yang terdekat," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (6/2) malam.
Sementara itu, warga korban banjir meminta sumbangan di pinggir jalan dengan menggunakan kardus. Akibatnya, jalanan menjadi macet.
Mengenai hal ini, Sandi berpendapat seharusnya warga tidak melakukan itu. Menurut dia, Pemprov DKI Jakarta sudah memberikan bantuan. Sandi berharap agar warga bersabar dan tidak memanfaatkan keadaan.
"Jadi mereka yang masih di trotoar itu menunggu penempatan di rumah warga," jelasnya.
Seperti diketahui bahwa Jakarta sejak Senin (5/2) hingga hari ini dikepung banjir akibat curah hujan yang tinggi dan kiriman air dari Bogor. (Asp)
Baca juga berita lain terkait banjir di: Janji Anies Pada Korban Banjir Jakarta
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Jakarta hingga 13 Januari 2026, Warga Diminta Waspada
Akses Bandara Soetta Terendam, Jasa Marga Turunkan 9 Pompa di Tol Sedyatmo
Hujan Deras Sejak Minggu, Tol Sedyatmo Menuju Bandara Soetta Tergenang Banjir
Ketinggian Banjir di Beberapa Titik Jakarta Capai 1 Meter
Cilandak Timur Terendam, BPBD Siaga Tempur Evakuasi Ratusan Jiwa di Jalan NIS
Hujan Deras Disertai Angin Kencang, 4 Pohon Tumbang di Jakarta
Hujan Deras Hari ini, 28 RT dan 44 Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir
Banjir Jakarta Kian Parah Menjelang Siang, BPBD Kerahkan Personel
Hujan Deras Picu Banjir di Jakarta, 6 RT dan 4 Ruas Jalan Tergenang
Update Banjir Jakarta Hari Ini: Pasar Minggu Dikepung Air 95 Sentimeter, 4 Ruas Jalan di Jakut Terendam