Pengguna Samsung Galaxy S23 Bakal Kehilangan Fitur ini di One UI 7
Pengguna Samsung Galaxy S23 kehilangan fitur AI ini di One UI 7. Foto: Samsung
MerahPutih.com - Samsung telah mengonfirmasi, bahwa mereka akan mulai meluncurkan pembaruan One UI 7 berbasis Android 15 bulan depan.
Pembaruan tersebut akan tersedia untuk seri Galaxy S23 dan S24, Galaxy Z Fold 6 dan Flip 6, Galaxy Z Fold 5, Flip 5, serta seri Galaxy Tab S9 dan Tab S10.
One UI 7 menghadirkan desain UI yang segar dan opsi penyesuaian yang lebih mendalam bagi pemilik Galaxy. Kemudian, perangkat ini dilengkapi dengan fitur-fitur yang didukung AI. Namun, salah satu fitur tersebut tidak akan tersedia untuk seri Galaxy S23.
Fitur yang hilang tersebut adalah Audio Eraser, yaitu alat Samsung yang didukung AI untuk menghilangkan kebisingan latar belakang dari rekaman video.
Baca juga:
Bocoran Terbaru Samsung Galaxy S25 Edge, Bakal Hadir dalam 3 Pilihan Warna?
Menurut laporan Gizmochina, Audio Eraser akan tersedia pada seri Galaxy S24, Galaxy S24 FE, Galaxy Z Fold 6, Galaxy Z Flip 6, dan seri Galaxy Tab S10. Namun, perlu dicatat, daftar tersebut tidak menyertakan jajaran Galaxy S23 atau seri Galaxy Tab S9.
Kabar baiknya, Samsung mengonfirmasi bahwa alat bertenaga AI lainnya, seperti Drawing Assist dan Writing Assist, akan tersedia di semua model Galaxy S23, termasuk seri S23 FE dan Tab S9.
Audio Eraser merupakan alat penghilang bising pintar dalam aplikasi Galeri, yang memungkinkan pengguna untuk membersihkan latar belakang, seperti angin atau obrolan dari rekaman video.
Bagi yang senang membuar vlog atau merekam video di ponsel, maka Audio Eraser bisa sangat berguna. Namun, pengguna memerlukan perangkat Galaxy S24 atau yang lebih baru untuk menggunakannya.
Baca juga:
6 HP Samsung Alami Masalah Garis Hijau di Layar, Apa yang Salah?
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Gambar OPPO Find X9s Bocor, Desain Kamera dan Spesifikasinya Terungkap
Samsung Rilis Galaxy Z Flip 7 Edisi Olimpiade Musim Dingin 2026, Dilengkapi Fitur Khusus Atlet
Spesifikasi Xiaomi 17 Max Bocor, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo 8.000mAh
Bocoran OPPO Find X10 Pro Terungkap, Usung Layar LTPO 1,5K dan Bezel Ultra Tipis
Galaxy S25 Plus Terbakar saat Dicas, Samsung Akhirnya Bertanggung Jawab
OPPO Find X9s Siapkan Inovasi Gila, Ada 2 Kamera 200MP dalam 1 HP!
Desain Samsung Galaxy A57 Terungkap di TENAA, Lebih Ramping dengan Kamera Baru
OPPO Find N6 Kantongi Sejumlah Sertifikasi, Peluncuran Global Makin Dekat
POCO X8 Pro Iron Man Edition Muncul di NBTC Thailand, Peluncuran Semakin Dekat
Samsung Galaxy S26 Disebut tak Lagi Punya Memori 128GB, Bocoran Retailer Ungkap Detailnya