Penggemar K-Pop Curi Perhatian di COP30 Brasil, Tunjukkan Aksi Peduli Iklim

Dwi AstariniDwi Astarini - Kamis, 20 November 2025
Penggemar K-Pop Curi Perhatian di COP30 Brasil, Tunjukkan Aksi Peduli Iklim

Penggemar K-Pop Curi Perhatian di COP30 Brasil, Tunjukkan Aksi Peduli Iklim .(foto: Dok Kpop4Planet)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

??MERAHPUTIH.COM — PENGGEMAR K-pop dari Indonesia mencuri perhatian pada minggu kedua Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Iklim COP30 di Belem, Brasil. Juru kampanye KPOP4PLANET Lee Dayeon tampil sebagai pembicara dalam sesi panel diskusi COP30 di Paviliun Entertainment and Culture di Blue Zone pada Selasa (18/11) waktu setempat. Sesi yang diselenggarakan Korea Cultural Center Brasil ini mengusung tema K-pop Fans for Climate Action.

Panel diskusi ini turut dihadiri dan didukung Menteri Iklim, Energi, dan Lingkungan Hidup Korea Selatan Kim Sung-hwan, dan Vinicius Gurtler, dari Kementerian Kebudayaan Brasil selaku ketua bersama Kelompok Sahabat Aksi Iklim Berbasis Budaya (GFCBCA, sebuah koalisi aksi iklim berbasis budaya yang dibentuk oleh negara-negara anggota PBB).

Dalam presentasinya, Dayeon menegaskan penggemar K-pop telah melakukan aksi iklim dan menciptakan perubahan bersama. Ia menyebutkan aksi penggemar K-pop di Indonesia yang melakukan donasi sebesar Rp 1,4 miliar untuk korban bencana alam di Kalimantan Selatan dan Sulawesi Barat 2021 sebagai contoh nyata. ?


Dayeon juga membagikan kampanye KPOP4PLANET yang mendorong transisi energi terbarukan bagi perusahaan-perusahaan global seperti Hyundai Motor Company dan Kering.

Baca juga:

Indonesia Raih Rp 7 Triliun Dari Perdagangan Karbon di COP30 Brasil



“Penggemar K-pop adalah generasi masa depan yang peka terhadap keadilan. Solidaritas mereka yang luar biasa dan kegigihan mereka yang unik telah menjadikan mereka aktivis iklim yang tangguh,” ujar Dayeon dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com.?

Sementara itu, Marliana Faciroli, co-director dan perwakilan dari ARMY Help The Planet, gerakan lingkungan pertama dan terbesar dari penggemar BTS yang berpusat di Brasil, menjabarkan beberapa gerakan yang telah mereka lakukan, seperti ARMY for the Amazon untuk donasi kebakaran hutan Amazon pada 2019. “Kami terinspirasi oleh partisipasi aktif BTS dalam isu-isu penting dan mengambil tindakan,” ujar Marliana.?


Pandangan panel semakin diperkuat Lee Gyutag, profesor dari George Mason University Korea dan Kim Cheulhong, Direktur Korea Cultural Centre Brasil, yang menekankan kesuksesan global K-pop telah mendorong peningkatan aktivisme fandom yang bertujuan memberikan pengaruh positif. Thalia Silva, anggota Komite Penasihat Youth Climate Champion dari Presidensial COP30, juga turut mengisi sesi tersebut.


?Saat menutup sesi presentasi, Dayeon membagikan kampanye K-pop Carbon Hunters dari KPOP4PLANET yang terinspirasi dari serial Korea populer, KPop Demon Hunters. Ia menegaskan lebih daripada 4.000 penggemar saat ini mendorong industri K-pop untuk menyelaraskan pengaruh globalnya dengan tindakan nyata lewat pelaksanaan konser K-pop rendah karbon dan mencapai pengurangan emisi yang terukur.

COP30 di Brasil menandai sepuluh tahun sejak Perjanjian Paris disahkan di 2015. Inilah sebabnya, pada COP30, para pemangku kepentingan di industri K-pop didorong untuk menunjukkan komitmen iklim yang lebih ambisius dan kolaboratif demi menjaga pemanasan global di bawah 1,5 derajat celsius.


?Dayeon mengatakan, di saat COP30 sedang berlangsung sekarang, KPOP4PLANET membutuhkan dukungan semua pihak, yaitu pemerintah, industri, dan konsumen, untuk mengambil tindakan yang lebih berani dan bukan sekadar janji kosong. ?


“Dekarbonisasi di sektor budaya, seperti konser K-pop rendah karbon, mendukung pengurangan emisi karbon dan memiliki dampak budaya yang kuat,” tegas Dayeon.(*)

Baca juga:

Pavilion Indonesia Dibangun di COP30, Targetkan Bawa Rp 16 Triliun Dari Perdagangan Karbon


?

#K-Pop #Perubahan Iklim #Brasil
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Jelang Comeback BTS, HYBE Dituding Pakai Uang Bangtan Boys Rp 1,4 Triliun untuk Lunasi Utang Scooter Braun
Sekitar Rp 1,4 triliun utang yang diambil alih dalam kesepakatan tersebut, yang terkait dengan usaha bisnis Braun sebelumnya, pada praktiknya dilunasi menggunakan dana HYBE.
Dwi Astarini - Kamis, 08 Januari 2026
 Jelang Comeback BTS, HYBE Dituding Pakai Uang Bangtan Boys Rp 1,4 Triliun untuk Lunasi Utang Scooter Braun
ShowBiz
MrBeast Tanggapi Dingin Permintaan Bunnies untuk Selamatkan NewJeans
Seorang penggemar mengatakan tujuan utama tindakan ini ialah eksposur, bukan kelayakan.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
 MrBeast Tanggapi Dingin Permintaan Bunnies untuk Selamatkan NewJeans
ShowBiz
Penggemar Geruduk Instagram MrBeast Minta Beli HYBE dan Selamatkan NewJeans, Tuai Ejekan dari Warganet
Dengan tagar #mrbeastsavenewjeans, unggahan-unggahan MrBeast dengan cepat dipenuhi puluhan ribu komentar dari penggemar K-pop.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
Penggemar Geruduk Instagram MrBeast Minta Beli HYBE dan Selamatkan NewJeans, Tuai Ejekan dari Warganet
ShowBiz
Comeback makin Dekat, BTS Pasang Instalasi Promo di Pusat Kota Seoul
Instalasi tersebut menampilkan nama grup, logo album terbaru mereka, lengkap dengan tanggal perilisannya.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
 Comeback makin Dekat, BTS Pasang Instalasi Promo di Pusat Kota Seoul
ShowBiz
4 Tahun Vakum, BTS Resmi Comeback: Umumkan Album Baru dan Tur Dunia
BTS resmi mengumumkan album studio kelima yang akan dirilis pada 20 Maret. Comeback setelah seluruh anggota menyelesaikan wajib militer.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 06 Januari 2026
4 Tahun Vakum, BTS Resmi Comeback: Umumkan Album Baru dan Tur Dunia
ShowBiz
BTS Umumkan Comeback, Lagu ‘Run BTS’ kembali ke Tangga Lagu
Lagu Run BTS, yang pertama kali dirilis dalam album antologi Proof pada 2022, kembali menempati posisi No 1 di tangga lagu iTunes Top Songs di 61 negara.
Dwi Astarini - Selasa, 06 Januari 2026
   BTS Umumkan Comeback, Lagu ‘Run BTS’ kembali ke Tangga Lagu
ShowBiz
T.O.P Comeback, Rilis Video Teaser untuk Album Baru ‘Top Spot – Another Dimension’
Pada 1 Januari, T.O.P mengunggah sebuah video pendek di Instagram miliknya dengan menuliskan kata-kata ‘Top Spot – Another Dimension’.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
 T.O.P Comeback, Rilis Video Teaser untuk Album Baru ‘Top Spot – Another Dimension’
ShowBiz
Siap-Siap ARMY, BTS Resmi Umumkan Comeback 20 Maret
Rilisan ini menandai album pertama BTS dengan formasi lengkap tujuh anggota setelah tiga tahun sembilan bulan.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Siap-Siap ARMY, BTS Resmi Umumkan Comeback 20 Maret
ShowBiz
Park Seo-joon Rayakan Ulang Tahun V BTS, Kirim Pesan Penuh Kehangatan
Ia membagikan sebuah foto yang memperlihatkan V berdiri di depan kue ulang tahun dengan lilin menyala, tengah memanjatkan doa dengan tenang.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
 Park Seo-joon Rayakan Ulang Tahun V BTS, Kirim Pesan Penuh Kehangatan
ShowBiz
V Rayakan Ulang Tahun ke-30 di Studio Latihan BTS, Kode Keras Comeback Grup
Banyak penggemar menilai momen tersebut bermakna sekaligus ironis karena ia merayakan ulang tahun di tempat yang sama BTS telah menghabiskan tak terhitung jam untuk berlatih.
Dwi Astarini - Rabu, 31 Desember 2025
 V Rayakan Ulang Tahun ke-30 di Studio Latihan BTS, Kode Keras Comeback Grup
Bagikan