Film

Pemutaran 'Godzilla VS. Kong' di Indonesia Berhasil Melampaui Ekspektasi Box Office

annehsannehs - Kamis, 01 April 2021
Pemutaran 'Godzilla VS. Kong' di Indonesia Berhasil Melampaui Ekspektasi Box Office

Godzilla vs Kong. (Foto: Warner)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

GODZILLA vs Kong berhasil mendapatkan sambutan baik oleh para penggemarnya di Indonesia. Sejak film garapan Warner Bros. ini pertama kali diputar pada bioskop-bioskop di Asia pada 24 Maret lalu, Godzilla vs Kong berhasil menjadi film terlaris nomor satu di Indonesia dalam minggu pertama pemutaran.

Tidak heran, pandemi COVID-19 yang telah berlangsung lebih dari setahun membuat para pencinta film memiliki kerinduan yang kuat terhadap suasana bioskop yang menayangkan film yang telah ditunggu-tunggu.

Dalam minggu pertama penayangan, film terakhir dari franchise Monster Universe ini melampaui ekspektasi box office yang diperkirakan oleh Warner Bros., terutama di region Asia Tenggara. Menurut pemberitaan pers dari Warner Media, box office dari film Godzilla vs Kong berhasil mencapai angka US$ 850 ribu atau sekitar Rp12,3 miliar pada akhir pekan pembukaannya. Ini membuat Godzilla vs Kong menjadi film dengan pembukaan terbesar di industri perfilman selama perilisan film di era COVID-19.

Siapa yang bakal menang? (Foto- Screenrant)
Siapa yang bakal menang? (Foto: Screenrant)

Baca juga:

Ditunda Lagi, 'Godzilla vs Kong' akan Rilis Mei 2021

Godzilla vs Kong merupakan film garapan Adam Wingard yang menyaksikan pertarungan sengit antara dua makhluk ikonik yang terkenal atas kekuatan mereka yaitu Godzilla dan Kong. Godzilla vs Kong bercerita tentang Kong dan para pelindungnya yang harus melewati perjalanan yang berbahaya untuk mencari tempat dimana Kong berasal.

Dalam perjalanan yang berbahaya ini, Kong dan teman-temannya harus bertemu Godzilla yang sedang marah. Berawal dari hal itu, kedua titan tersebut pun memulai konfrontasi dan mengancam seluruh umat manusia akibat kekuatan mereka berdua ketika bertengkar.

Godzilla merupakan makhluk laut besar dan kuat asal Jepang yang terkena radiasi dari bom nuklir Hiroshima dan Nagasaki. Kong merupakan hewan menyerupai gorila asal Amerika Serikat yang dibuat oleh Edgar Wallace dan Merian C. Cooper pada 1933.

Cerita legenda yang fenomenal dari kedua negara di atas akhirnya dipertemukan pada pertempuran spektakuler selama berabad-abad. Tidak hanya tayang di bioskop, Godzilla vs Kong juga sudah bisa disaksikan di HBO Max sejak 31 Maret 2021. (shn)

Baca juga:

Keanu Reeves Bakal Tampil Konyol Lagi dalam Film 'Bill & Ted' Terbaru, Ini 3 Faktanya

#Film #Film Baru
Bagikan
Ditulis Oleh

annehs

Berita Terkait

Lifestyle
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Deretan film komedi seru tayang November-Desember 2025! Mulai dari The Running Man, Zootopia 2, hingga Anaconda dengan Jack Black. Jangan sampai terlewat!
ImanK - Sabtu, 25 Oktober 2025
10 Film Komedi Tayang November-Desember 2025, Wajib Nonton!
Fun
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
Cerita film Samsara mengangkat kisah kelam tentang ambisi, nafsu, dan keserakahan manusia.
Wisnu Cipto - Sabtu, 25 Oktober 2025
Samsara Karya Garin Nugroho Raih 3 Nominasi Asia Pasific Screen Award 2025, Intip Sinopsisnya
ShowBiz
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel menyampaikan pesan kuat tentang ketimpangan relasi kekuasaan yang masih nyata terjadi di masyarakat.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 24 Oktober 2025
Diangkat dari Kisah Nyata, Film 'Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel' Siap Tayang Desember 2025
ShowBiz
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
Digarap oleh sutradara Rizal Mantovani, film Dusun Mayit Dijadwalkan tayang 31 Desember 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 23 Oktober 2025
Film Horor 'Dusun Mayit' Siap Meneror di Penghujung 2025, Dibintangi Amanda Manopo hingga Randy Martin
ShowBiz
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
Berperan sebagai zombie ternyata sangat menguras fisiknya.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Dimas Anggara Ceritakan Lelahnya Jadi Zombie di Film 'Abadi Nan Jaya'
ShowBiz
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
Abadi Nan Jaya menjadi film zombie pertama yang diproduksi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 22 Oktober 2025
Ketika Jamu Jadi Sumber Wabah Zombi, Film 'Abadi Nan Jaya' Siap Tayang di Netflix 23 Oktober 2025
ShowBiz
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
The Mandalorian & Grogu akan melanjutkan kisah petualangan Din Djarin dan Grogu, menjelajahi dimensi ruang penuh misteri dan bahaya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
'The Mandalorian & Grogu' Dijadwalkan Tayang 22 Mei 2026, Simak Fakta Menarik Seputar Film Terbaru Franchise Star Wars
ShowBiz
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
The Twits menawarkan hiburan penuh warna dengan pesan moral yang hangat bagi anak-anak.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 21 Oktober 2025
Netflix Hadirkan Film Animasi 'The Twits', Adaptasi Nakal dari Novel Roald Dahl
ShowBiz
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
Puncak penganugerahan berlangsung 20 November 2025.
Dwi Astarini - Selasa, 21 Oktober 2025
Meriah dan Kompetitif, ini nih Daftar Lengkap Nominasi FFI 2025
ShowBiz
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Disutradarai oleh Kim Ga-ram, serial ini menjanjikan kisah yang realistis tentang romansa kehidupan orang dewasa
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Intip Para Pemeran 'Nice To Not Meet You' yang Bakal Tayang Perdana Bulan Depan, Nomor 4 Paling Bikin Penasaran
Bagikan