Pemprov DKI Hadirkan Pertunjukan Seni dan Budaya di 3 Lokasi Car Free Day Bulan Depan, Rano Karno: Hiburan Bikin Tambah Sehat

Frengky AruanFrengky Aruan - Senin, 09 Juni 2025
Pemprov DKI Hadirkan Pertunjukan Seni dan Budaya di 3 Lokasi Car Free Day Bulan Depan, Rano Karno: Hiburan Bikin Tambah Sehat

Kegiatan CFD di Jakarta. (ANTARA/Siti Nurhaliza)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bakal menambah hiburan dalam kegiatan hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman-MH. Thamrin.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno mengatakan, pihaknya akan menghadirkan pertunjukan seni dan budaya di CFD pada bulan depan. Hiburan seni dan budaya itu bakal digelar di tiga titik lokasi CFD.

Ketiga lokasi tersebut adalah di kawasan Dukuh Atas dekat Patung Sudirman, Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, dan area air mancur Bundaran Hotel Indonesia.

"Bulan depan kita akan membuat di tiga titik. GBK, kemudian di sini (Dukuh Atas), dan di sekitar air mancur. Dari survei kita selama sebulan ini, kehadiran hiburan menambah kesehatan. Mereka sehat, tapi mereka happy," kata Rano kepada wartawan di Jakarta, yang dikutip Senin (9/6).

Nantinya, uji coba pertama pertunjukan seni dan budaya akan digelar pada 29 Juni 2025 mendatang. Bakal ditunjukkan beragam kesenian Betawi oleh 5.000 peserta.

Baca juga:

Pemprov DKI Segera Rampungkan Perda yang Melarang Ondel-ondel Ngamen di Jalan, Rano Karno: Mudah-mudahan Sebelum HUT Jakarta

Adapun atraksi yang ditampilkan mencakup pencak silat, tari, musik, hingga sajian kuliner.

"Kenapa di tanggal 29? Nggak bisa di tanggal 22 karena kalender ulang tahun DKI. Pasti pagi kita paripurna, nggak mungkin. Jadi kemudian siang pasti ada kegiatan di Balai Kota," ujar Rano.

"Nah, jadi untuk perayaan di sini kita undur di tanggal 29 gitu lho,” tambahnya menandasi.

Wagub Rano menambahkan, pihaknya juga berencana memperluas CFD ke lima wilayah kota dengan memilih lokasi strategis untuk semakin menekan emisi karbon di Ibu Kota.

"Semoga kebahagiaan dan kesehatan masyarakat Jakarta semakin meningkat," tutupnya. (Asp)

#Car Free Day #Pemprov DKI Jakarta #Rano Karno
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
21 Perusahaan Top Jakarta Termasuk BUMD Tawarkan 107 Posisi Eksklusif di Job Fair Disabilitas 2025, Simak Syaratnya
Pemprov DKI Jakarta buka 107 lowongan di Job Fair Penyandang Disabilitas 2025
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
21 Perusahaan Top Jakarta Termasuk BUMD Tawarkan 107 Posisi Eksklusif di Job Fair Disabilitas 2025, Simak Syaratnya
Indonesia
Penyesuaian Tarif Transjakarta Diperlukan, Dishub DKI: Belum Ada Kenaikan, Menunggu Surat Gubernur
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo, memastikan, bahwa sampai saat ini belum ada kenaikan tarif Transjakarta.
Frengky Aruan - Senin, 03 November 2025
Penyesuaian Tarif Transjakarta Diperlukan, Dishub DKI: Belum Ada Kenaikan, Menunggu Surat Gubernur
Indonesia
Pemprov DKI Gunakan Dana BTT untuk Perbaiki 8 Tanggul Roboh dan Longsor di Jakarta
BTT merupakan dana darurat yang bisa digunakan untuk mengatasi insiden tak terduga seperti tanggul roboh yang dapat menyebabkan banjir.
Frengky Aruan - Senin, 03 November 2025
Pemprov DKI Gunakan Dana BTT untuk Perbaiki 8 Tanggul Roboh dan Longsor di Jakarta
Indonesia
Berisiko Tumbang hingga Mengakibatkan Korban, Pemprov DKI Pangkas 62.161 Pohon di Jakarta
Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) DKI Jakarta juga melakukan pemeriksaan kesehatan pohon selain peremajaan pohon tua.
Frengky Aruan - Sabtu, 01 November 2025
Berisiko Tumbang hingga Mengakibatkan Korban, Pemprov DKI Pangkas 62.161 Pohon di Jakarta
Indonesia
Simak Syarat dan Besar Santunan untuk Korban Tertimpa Pohon Tumbang di Jakarta
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menegaskan bahwa Pemerintah DKI bertanggung jawab atas korban yang tertimpa pohon tumbang ketika Jakarta diguyur hujan.
Frengky Aruan - Sabtu, 01 November 2025
Simak Syarat dan Besar Santunan untuk Korban Tertimpa Pohon Tumbang di Jakarta
Indonesia
Pemprov DKI Tanggung Kerugian Akibat Pohon Tumbang, Gubernur Pramono: Kami Bertanggung Jawab Penuh
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyampaikan belasungkawa atas korban tewas tertimpa pohon tumbang di Dharmawangsa. Pemprov DKI siap tanggung seluruh kerugian.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Pemprov DKI Tanggung Kerugian Akibat Pohon Tumbang, Gubernur Pramono: Kami Bertanggung Jawab Penuh
Indonesia
APBD DKI 2026 Disepakati Rp 81,3 Triliun, KJP dan Bansos Aman Meski DBH Dipotong
DPRD juga memberikan catatan khusus terhadap penyesuaian anggaran pada beberapa program
Angga Yudha Pratama - Jumat, 31 Oktober 2025
APBD DKI 2026 Disepakati Rp 81,3 Triliun, KJP dan Bansos Aman Meski DBH Dipotong
Indonesia
Raperda KTR DKI Final: Merokok Indoor Dilarang Total, Jual Rokok Dibatasi 200 Meter dari Sekolah
Dalam Raperda KTR ini tidak diatur mengenai area merokok di ruang tertutup (indoor smoking area)
Angga Yudha Pratama - Jumat, 31 Oktober 2025
Raperda KTR DKI Final: Merokok Indoor Dilarang Total, Jual Rokok Dibatasi 200 Meter dari Sekolah
Indonesia
Subsidi TransJakarta Bikin Pemprov DKI Boncos, Tarif Baru Sedang Dikaji
Pemotongan dana Transfer ke Daerah (TKD) menjadi salah satu alasan Pemprov DKI belum dapat memberikan subsidi sebesar sebelumnya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Subsidi TransJakarta Bikin Pemprov DKI Boncos, Tarif Baru Sedang Dikaji
Indonesia
Lahan Makam Jakarta Kritis, DPRD Desak Anggaran Pembelian Tanah Baru Cuma Cukup 3 Tahun
Pembukaan lahan baru memerlukan proses panjang, mulai dari pematangan lahan, pembangunan akses jalan, hingga perizinan lingkungan
Angga Yudha Pratama - Rabu, 29 Oktober 2025
Lahan Makam Jakarta Kritis, DPRD Desak Anggaran Pembelian Tanah Baru Cuma Cukup 3 Tahun
Bagikan