Pemkot Semarang Sediakan 3 LED Videotron Buat Nonton Bareng Semifinal Piala Asia U-23
Pesepak Bola Indonesia Witan Sulaimena (Kiri) Marcelino Ferdinan (tengah) dan JUstin Hubner selebrasi usai membobol gawang Yordania saat penyisian Grup A Piala Asia U-23 2024. ANTARA FOTO. (*)
MerahPutih.com - Malam ini, semifinal Piala Asia U-23 antara timnas Indonesia U-23 melawan Uzbekistan akan digalar. Antusiasme penonton diyakini bakal membludak karena pertama dalam sejarah Indonesia melaku ke semifinal.
Pemerintah Kota Semarang menyiapkan tiga layar LED Videotron untuk kegiatan nonton bareng (nobar) pertandingan semifinal Piala Asia U-23 antara tim nasional Indonesia melawan Uzbekistan pada Senin (29/4).
Layar LED yang disiapkan untuk nobar timnas Indonesia di halaman Balai Kota Semarang tersebut ditambah dan berukuran besar, yakni 3x5 meter dan 5x10 meter.
"Saya berterima kasih kepada masyarakat yang menonton dengan tertib sampai selesai. Melihat dari nobar kemarin, kami melakukan evaluasi kekurangan-kekurangan selama nobar," kata Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu.
Baca juga:
Lokasi Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Jakarta
Pada nobar pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Korea Selatan di Balai Kota Semarang, Jumat (26/4) dini hari lalu, hanya ada satu layar LED sehingga kurang memuaskan bagi penonton yang membeludak.
"Memang ada beberapa yang mengeluh karena LED-nya cuma satu dan nanti ada penambahan tiga LED agar nontonnya lebih fokus," kata Ita, sapaan akrabnya.
Saat nobar sebelumnya penataan parkir masih jadi evaluasi karena sebagian halaman balai kota digunakan untuk tempat parkir mobil.
"Kemarin sebagian halaman balai kota masih digunakan untuk parkir mobil sehingga terbatas ruangnya bagi penonton. Untuk sekarang benar-benar tidak boleh parkir di halaman balai kota," katanya.
Baca juga:
Ke Banjarnegara, Ganjar Bermalam di Rumah Warga hingga Nobar Timnas
Ia bahkan meminta izin kepada Bank Jateng yang berlokasi di sebelah Balai Kota Semarang untuk menggunakan jalanan atas di bank milik Pemerintah Provinsi Jawa Tengah itu untuk memuat penonton yang lebih banyak.
"Kalau kami hitung, bisa sampai 6.000 penonton, apalagi ditambah penonton yang akan melihat dari jalan atas Bank Jateng," katanya.
LED videotron akan ditempatkan di tiga sisi, yakni di depan Gedung Wali Kota Semarang, center atau halaman tengah, dan di depan gedung DPRD Kota Semarang. (*)
Bagikan
Alwan Ridha Ramdani
Berita Terkait
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
Hadapi Ekspektasi Tinggi, John Herdman Tegaskan Siap Jalani Proses Panjang bersama Timnas Indonesia
John Herdman Ungkap Alasan Latih Timnas Indonesia, Mau Bawa Skuad Garuda ke Piala Dunia
John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Bidik Piala Dunia 2030
Resmi Diperkenalkan PSSI ke Publik, John Herdman Pede Bisa Hadapi Tekanan Suporter Timnas