Pembangunan Stadion Baru AC Milan Batal Terlaksana
Pemilik AC Milan, Silvio Berlusconi. (Foto: askanews.it)
MerahPutih Sepak Bola - Rencana pembangunan stadion baru AC Milan dipastikan batal terlaksana. Hal itu dikonfirmasi langsung Presiden I Rossoneri, Silvio Berlusconi.
Menurut Berlusconi, batalnya pembuatan pembangunan tersebut karena kesepakatan antara pihaknya dengan pengusaha asal Thailand, Bee Taechaubol atau yang dikenal dengan nama Mr. Bee, gagal tercapai.
Sebelumnya, CEO Barbara Berlusconi sempat mengumumkan pembangunan stadion modern seperti di Kota London. Demi memuluskan rencana tersebut, manajemen telah merampungkan polemik lahan di daerah Portello.
"Saya pikir Milan akan tetap tinggal di San Siro. Karena kesepakatan itu (pembuatan stdion baru) gagal dan kami akan tetap berada di Sansiro," ujar Berlusconi seperti dikuitp Football Italia.
"Ini merupakan solusi yang ditawarkan Saya sangat menyukai stadion ini. Begitu juga Mr Bee. Mungkin San Siro memang terlahir untuk tuan rumah AC Milan," sambungnya.
Pernyataan Berlusconi ini jelas akan membuat kecewa fans Milan, yang sering dikenal dengan nama Milanisti. Kehadiran stadion baru yang dimiliki sendiri sangat diidam-idamkan fans Milan.
Pasalnya kehadiran stadion baru dinilai akan bisa membangkitkan prestasi tim seperti yang dialami Juve. Stadion baru yang dimiliki sendiri bisa meningkatkan pemasukkan tim.
Baca juga:
Inter Milan Beruntung Bisa Kalahkan AC Milan
Bagikan
Berita Terkait
Inter dan Milan Saling Sikut Berebut Zion Suzuki, Kiper Jepang Pengganti Sommer dan Maignan
Di Canio Nyinyir ke AC Milan: Rossoneri Terlalu 'Rabiot Sentris' Hingga Rafael Leao Hanya Bisa Menunggu Umpan Matang
Napoli Kalah Lagi, Eks Striker Curiga Ada Upaya Pemain Sengaja Ingin Kudeta Antonio Conte dari Kursi Pelatih!
Kemenangan atas Udinese Bikin AS Roma Punya Poin Sama dengan Inter, Gian Piero Gasperini Bicara Potensi Scudetto Musim Ini
Sudah Pulih dari Cedera, Christian Pulisic Siap Comeback Bela AC Milan saat Lawan Parma
AC Milan Masih Incar Robert Lewandowski, Mau Datangkan di Januari 2026
San Siro Diakuisisi AC Milan dan Inter, Akan Dirobohkan untuk Dibangun yang Lebih Modern
Tampil Penuh, Jay Idzes Tidak Mampu Hindarkan Sassuolo dari Kekalahan Melawan Genoa
Klasemen Liga Italia Setelah AC Milan Kalahkan AS Roma 1-0
Belum Ada Pengganti Inigo Martinez, Barcelona Mulai Incar Bek Muda AC Milan