Pelatnas Bulu Tangkis Tetap Jalan Ada atau Tidak Efisiensi Anggaran Pemerintah
Legenda bulutangkis Indonesia dan Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga, Taufik Hidayat (MP/Didik Setiawan)
MerahPutih.com - Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga (Wamenpora) Taufik Hidayat memastikan bahwa pemusatan latihan atau pelatnas bulu tangkis tetap jalan ada atau tidaknya efisiensi anggaran pemerintah.
"Dari dulu, ada dan tidak ada efisiensi (pelatnas) cabor (cabang olahraga) bulu tangkis harus tetap jalan," kata Taufik di laman Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.
Terlebih bulu tangkis merupakan cabang olahraga prioritas karena potensi meraih medali Asian Games 2026 dan berpeluang lolos ke Olimpiade 2028.
Taufik Hidayat meminta PBSI dan cabang lain agar bekerja keras mencari sumber pendanaan untuk mendukung program pembinaan atlet.
Baca juga:
Penurunan Harga Tiket Pesawat Bisa Gerakan Wisata Bali di Tengah Efisiensi Pemerintah
Hal itu, menurut Taufik, sangat penting karena pembinaan olahraga tidak bisa berhenti terlalu lama mengingat semua pertandingan sudah terjadwal dari federasi internasional.
Sementara itu, Kemenpora telah memangkas anggaran mencapai Rp 1,29 triliun untuk penyelenggaraan program kerja pada 2025 sebagai imbas dari kebijakan efisiensi anggaran pemerintahan Presiden Prabowo Subianto seperti dikutip dari Antara. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Jonatan Christie Mundur dari Indonesia Masters 2026, Memilih untuk Beristirahat Hindari Cedera
Terhenti di 32 Besar India Open, Lanny dan Tiwi Berpisah dan Fokus dengan Pasangan Baru Sambut Indonesia Masters 2026
3 Wakil Indonesia Lanjutkan Perjuangan di India Open 2026, Berikut Jadwal Tandingnya
Pasangan Ganda Putri Apri/Fadia dan Lanny/Tiwi Tidak Diteruskan, Komposisi Baru Dibuat
Ketenangan dan Keberhasilan Baca Permainan Lawan Antar Jonatan Christie ke Semifinal Malaysia Open 2026
Jonatan Christie Tampil Nothing to Lose saat Singkirkan Atlet Tuan Rumah Leong Jun Hao di 16 Besar Malaysia Open 2026
Jonatan Christie Siapkan Mental Melawan Tunggal Putra Tuan Rumah di 16 Besar Malaysia Open 2026
Lolos ke 16 Besar Malaysia Open 2026, Fajar/Fikri Akan Hadapi Ganda Taiwan Lagi
Daftar Wakil Indonesia di Malaysia Open 2026: Kombinasi Pemain Elite, Atlet Muda, hingga Non-Pelatnas
30 Tahun Penantian, Indonesia akan Finis Runner-up di SEA Games 2025 dengan 80 Emas