Pelatih Inter Sulit Menerima Hasil Imbang Kontra Juventus
Simone Inzaghi. (X/Inter)
MerahPutih.com - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengaku sulit menerima hasil imbang 4-4 melawan Juventus. Hasil itu menutup pertemuan di pekan kesembilan Liga Italia Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (28/10).
Simone Inzaghi kecewa karena Nerazzurri terlalu mudah kebobolan. Padahal, Juventus tidak banyak peluang.
"Jelas ada kesalahan dan kami semua harus bertanggung jawab," kata Inzaghi menurut laporan Football Italia.
Musim ini, Inter memang mudah kebobolan. Sejauh ini, Inter sudah kebobolan 13 kali di Serie A.
"Saya harus menganalisis beberapa kesalahan yang berulang. Kami semua harus berbuat lebih banyak."
Baca juga:
Hasil Serie A: Delapan Gol Tercipta, Partai Inter Vs Juventus Tanpa Pemenang
"Saya sulit menerima hasil imbang ini. Namun, saya harus melakukannya. Anda bisa kebobolan dari empat tembakan Juventus, tetapi tidak empat kali dijebol. Kami juga mengemas empat gol, tetapi dari 15 tembakan," tegasnya.
Hasil imbang ini membuat Inter harus puas dengan satu poin dan saat ini mengoleksi 18 poin di tempat kedua. Jumlah poin berselisih 4 dari Napoli, yang berada di puncak klasemen. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Digelar Serentak Kamis Dini Hari WIB, Ini Jadwal Lengkap Matchday 8 Liga Champions 2025/2026 yang Jadi Penentuan
Gagal Dapat Youssef En-Nesyri, Juventus Kembali Incar Randal Kolo Muani
Inter Milan Pertimbangkan Jual Marcus Thuram di Akhir Musim, Harganya Dibanderol Rp 1,3 Triliun
Klasemen Terbaru Liga Italia Usai Inter Hancurkan Pisa 6-2 Disusul Milan Imbang dan Napoli Tumbang
Kemenangan 3-0 atas Napoli Pertegas Kualitas Juventus Menurut Khephren Thuram
Klasemen Liga Italia Serie A Setelah Juventus Gilas Napoli 3-0, Sementara AS Roma Vs AC Milan Imbang 1-1
Prediksi Juventus vs Napoli 26 Januari 2026: Duel Krusial Penentu Papan Atas Klasemen Liga Italia
Trent Alexander-Arnold Diminta Pergi dari Real Madrid, Juventus Siap Tampung?
Juventus Pantau Situasi Antonio Rudiger, Siap Bawa Kembali ke Serie A
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini