Pelatih Bali United Ikut Tanggapi Persoalan Lini Depan Timnas Indonesia
Selebrasi Asnawi Mangkualam Bahar setelah membobol gawang Vietnam. (PSSI)
MerahPutih.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, turut menanggapi persoalan lini depan Timnas Indonesia. Persoalan itu tampak saat Skuad Garuda berkiprah di Piala Asia 2023.
Skuad Garuda berhasil mencetak tiga gol di fase grup. Masing-masing satu gol saat kalah 1-3 dari Irak dan Jepang dan ketika menang 1-0 atas Vietnam.
Baca Juga:
Bali United Tertarik Rekrut Pemain Timnas di Piala Asia 2023
Hanya saja tidak berasal dari striker murni Timnas Indonesia. Timnas Indonesia punya Rafael Struick, Hokky Caraka, Dimas Drajad untuk mengisi lini depan, sementara Ramadhan Sananta diparkir di Piala Asia 2023 karena belum dalam kondisi 100 persen.
Gol di laga Irak dicetak Marselino Ferdinan memaksimalkan umpan Yakob Sayuri. Sedangkan gol kemenangan melawan Vietnam dibuat Asnawi Mangkualam dari titik putih. Gol di laga kontra Jepang dibuat Sandy Walsh menyusul lemparan ke dalam Pratama Arhan.
Timnas Indonesia tak mampu mencetak gol saat melawan Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023, sehingga menyerah dengan skor telak 0-4.
Situasi ini sebelumnya juga disikapi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Erick mengingatkan perbaikan harus dilakukan karena Timnas Indonesia, termasuk U-23 sudah ditunggu agenda penting lainnya.
Baca Juga:
“Berkaca dari Piala Asia kemarin, kita kekurangan goal getter. Lihat bagaimana Australia kemarin. Jarang menyerang, tapi selalu efektif mencetak gol. Harus seperti itu. Tugas STY untuk segera benahi sektor itu agar target tercapai," jelas Erick di laman PSSI.
Bagi Teco, persoalan itu hendaknya menjadi pelajaran. Kemampuan untuk melakukan penyelesaian akhir menurutnya harus dilatih sejak usia muda.
“Menurut saya seharusnya teknik finishing dalam mencetak gol sudah dilatih sejak usia muda. Ketika datang bermain ke tim senior seperti klub profesional atau Timnas Indonesia, akan lebih siap dan lebih matang untuk posisi ini (striker),” jelas Teco di laman Bali United.
Baca Juga:
PSSI Tidak Bisa Melarang jika Shin Tae-yong Pilih Tangani Timnas Negara Lain
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Pelatih Persib Bojan Hodak Kritik Keras Eks Penerjemah Shin Tae-yong yang Singgung Eliano Reijnders
[HOAKS atau FAKTA]: Wasit Asal China yang Pimpin Laga Indonesia vs Irak Dipecat FIFA
Bukan Soal Negara dan Formasi! Dirtek PSSI Bocorkan Kriteria Rahasia Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert
PSSI tak Buru-buru Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia, Fokus Masuk 100 Besar Ranking FIFA
Minta Move On dari Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong, Erick Thohir Pastikan Rekrut Pelatih Baru untuk Timnas Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Enggak Ada Angin dan Hujan, Tiba-Tiba Zinedine Zidane Tangani Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Terharu Fans Sepak Bola Indonesia Belum Melupakannya, Berharap Tidak Hilang Harapan
Bicara Kegagalan Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong: Lini Depan Kurang Power, Saya Percaya Lolos ke 2030
Pecat Masatada Ishii, Timnas Thailand Punya Pelatih Baru Sebelum FIFA Matchday Day November
Timnas Indonesia Jadi Prioritas Utama Shin Tae-yong meski Ada Tawaran Lain yang Lebih Menggiurkan