PBFC Kalahkan Persib 2-1 di Stadion Segiri

Eddy FloEddy Flo - Kamis, 02 Maret 2017
  PBFC Kalahkan Persib 2-1 di Stadion Segiri

Para pemain Persib tengah berlatih (ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Kesebelasan PBFC berhasil menaklukkan tamunya Persib Bandung dengan skor 2-1 pada pertandingan pertama semifinal Piala Presiden 2017 di Stadion Segiri, Samarinda, Kamis petang.

Hasil sempurna di putaran pertama itu membuka peluang tim berjuluk "Pesut Etam" untuk mengarungi pertandingan kedua semifinal mereka di Stadion Jalak Harupat, Bandung, pada Minggu (5/3).

Dua gol PBFC dicetak penyerang jangkung Reinaldo Costa menit 14 dan Patrich Wanggai menit 67.

Sedangkan gol Persib diciptakan Vladimir Vujovic menit 43.

Pelatih PBFC Ricky Nelson bangga dengan semangat anak asuhnya dan mengakui bahwa laga tersebut sangat sulit dan berjalan dalam tempo tinggi.

"Hasil ini jelas sesuai target kami bisa cetak dua gol. Jujur saja permainan dari babak pertama tempo tinggi. Kami syukuri hasil ini," katanya.

Ricky menilai gol Persib merupakan kesalahan pemainnya. Ia menganggap gol tersebut adalah resiko dari strategi permainan terbuka yang diinstruksikannya.

"Resiko bermain terbuka adalah banyak peluang 'counter attack' dari musuh. Tapi yang jelas satu gol Persib itu adalah kesalahan dan akan kami perbaiki terus kekurangan di laga ini untuk bermain baik di leg kedua," ungkapnya.

Ia memberikan apresiasi kepada kapten tim PBFC Asri Akbar karena melalui kaki Asri, PBFC berhasil mencetak gol di waktu normal.

Gol yang diciptakan Reinaldo dan Patrich Wanggai berawal dari umpan sepak pojok mantan pemain Mitra Kukar ini.

Asri justru merendah saat ditanya tentang resep umpan-umpan matangnya ke striker PBFC.

"Saya pikir skema itu (sepak pojok) memang dilatih. Jadi dalam latihan memang pelatih menginstruksikan seperti itu, dilatih tendangan bebas dan semua bola mati," ucapnya.

Menurut Asri kunci kemenangan PBFC adalah dukungan 20 ribu Pusamania yang memadati stadion.

"Sungguh luar biasa dukungan suporter. Saya bangga karena dengan dukungan suporter, pemain memiliki semangat juang lebih tinggi. Selangkah lagi kami bisa ke final," tegasnya.

Sumber: ANTARA

#Persib #Pusamania Borneo FC #Piala Presiden 2017
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian

Berita Terkait

Olahraga
Bojan Hodam Minta Laga Kontra Borbeo FC Dijadwal Ulang, Biar GBLA Jadi 'Neraka' Buat Ratchaburi
Meski dihimpit jadwal yang mencekik, Bojan Hodak mengaku cukup percaya diri menatap laga kontra Ratchaburi
Angga Yudha Pratama - Kamis, 01 Januari 2026
Bojan Hodam Minta Laga Kontra Borbeo FC Dijadwal Ulang, Biar GBLA Jadi 'Neraka' Buat Ratchaburi
Olahraga
Link Streaming Malut United vs Persib Bandung 14 Desember 2025, Kick-off Siang Ini
Duel antara Malut United vs Persib ini menjadi sorotan karena kedua tim tengah bersaing di papan atas.
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Link Streaming Malut United vs Persib Bandung 14 Desember 2025, Kick-off Siang Ini
Indonesia
Polda Jabar Bakal Selidiki YouTuber Resbob Terkait Dugaan Ujaran Kebencian
Kasus ini mencuat setelah dalam salah satu siaran di YouTube, Resbob melontarkan ucapan bernada penghinaan terhadap pendukung Persib dan masyarakat Sunda. Tayangan tersebut kemudian viral dan memicu kemarahan publik.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 12 Desember 2025
Polda Jabar Bakal Selidiki YouTuber Resbob Terkait Dugaan Ujaran Kebencian
Olahraga
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bangkok United, 10 Desember 2025
Link live streaming Persib vs Bangkok United akan tersaji di sini. Persib sebelumnya kalah 2-3 dari Lion City.
Soffi Amira - Rabu, 10 Desember 2025
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bangkok United, 10 Desember 2025
Olahraga
Bojan Hodak Terkejut Lihat Persib Bantai Borneo FC, Pemain Muda Juga Bikin Puas
Keseluruhan, semua pemain bermain dengan baik sejak awal
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 06 Desember 2025
Bojan Hodak Terkejut Lihat Persib Bantai Borneo FC, Pemain Muda Juga Bikin Puas
Olahraga
Bojan Hodak Ingin Segera 'Move On' Usai Kena Comeback, Jadwal 'Neraka' Sudahi Menghantui Persib
Saat ini, Persib Bandung masih memimpin klasemen sementara Grup G ACL II
Angga Yudha Pratama - Kamis, 27 November 2025
Bojan Hodak Ingin Segera 'Move On' Usai Kena Comeback, Jadwal 'Neraka' Sudahi Menghantui Persib
Olahraga
Warning Keras Lion City Sailors untuk Bobotoh yang Away Day ke Singapura
Pembatasan ini ditujukan untuk menjaga ketertiban dan suasana pertandingan
Angga Yudha Pratama - Selasa, 25 November 2025
Warning Keras Lion City Sailors untuk Bobotoh yang Away Day ke Singapura
Olahraga
Laga Besar Super League Musim Ini, Link Live Streaming Bali United Vs Persib Sabtu Malam 1 November 2025
Persib kini berada di peringkat 5 dengan torehan 16 poin, sedangkan Bali United mengintai di peringkat 8 dengan poin 13.
Wisnu Cipto - Jumat, 31 Oktober 2025
Laga Besar Super League Musim Ini, Link Live Streaming Bali United Vs Persib Sabtu Malam 1 November 2025
Olahraga
Link Live Streaming Persib Vs Persis, Malam Ini 27 Oktober 2025
Duel panas bakal tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api malam ini antara Persin melawan Persis Solo
Wisnu Cipto - Senin, 27 Oktober 2025
Link Live Streaming Persib Vs Persis, Malam Ini 27 Oktober 2025
Olahraga
Jadwal Pekan ke-10 Super League Paling Ditunggu-tunggu: Madura United vs Persija & Persib vs Persis
Persija yang kini berada di posisi ketiga mulai menemukan ritme permainan setelah mengalahkan Persebaya 3-1.
Wisnu Cipto - Rabu, 22 Oktober 2025
Jadwal Pekan ke-10 Super League Paling Ditunggu-tunggu: Madura United vs Persija & Persib vs Persis
Bagikan